Category Archives: Umum

Siaran pers umum

Jelang Setahun Alih Kelola WK Rokan, PHR Buktikan Berhasil Bor 350 Sumur

PEKANBARU – Menjelang satu tahun pasca alih kelola Wilayah Kerja (WK) Rokan, PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) terus membuktikan kemampuannya mempertahankan tingkat produksi melalui kegiatan operasi yang masif dan agresif. PHR berhasil mempertahankan tingkat produksi yang kini mencapai rata-rata 161 MBOPD, sebuah hasil yang baik dibandingkan 142 MBOPD jika perusahaan tidak melakukan pengeboran yang masif dan agresif. Keberhasilan ini merupakan kolaborasi berbagai pihak, baik internal perusahaan, mitra kerja maupun pihak pemerintah dan seluruh elemen masyarakat.

Sejak hari pertama alih kelola pada 9 Agustus 2021, PHR yang merupakan bagian dari Subholding Upstream Pertamina ini telah berhasil melaksanakan pengeboran sumur baru sejumlah 350 sumur, atau rata-rata lebih dari satu sumur per hari. Pengeboran ini adalah bagian dari upaya mendukung ketahanan energi nasional dan target-terget yang telah ditetapkan.

”Kontribusi dari sumur-sumur pengembangan mampu mempertahankan tingkat produksi dan menunjukkan operasi yang optimal, sehingga WK Rokan tetap menduduki posisi sebagai salah satu produsen minyak terbesar di Indonesia, dengan kontribusi 24% produksi minyak nasional,” ungkap Dirut PHR, Jaffee A. Suardin.

Hingga saat ini, PHR telah mengoperasikan 19 rig pengeboran dan 33 rig workover/well service (WOWS). WK Rokan menyumbangkan sepertiga total produksi minyak Pertamina atau hampir seperempat produksi nasional. Seluruh hasil lifting WK Rokan dimanfaatkan untuk konsumsi kilang domestik Pertamina.

Dibutuhkan proses yang komprehensif untuk melakukan pengeboran setiap sumur, mulai dari tahap perencanaan, perizinan, pengadaan barang-jasa pendukung, persiapan lokasi hingga pelaksanaan pengeboran sumur minyak membutuhkan waktu setidaknya enam bulan. Rangkaian tahapan pekerjaan yang sedemikian rupa memerlukan kolaborasi yang kuat dan keahlian SDM dari lintas fungsi PHR. Ini adalah hasil kerjasama ratusan hingga ribuan pegawai dan mitra kerja PHR yang saling bahu membahu untuk mencapai kinerja yang selamat, andal, dan lancar. []

Dorong Kepedulian Lingkungan Sekaligus Tingkatkan Ekonomi, Pegadaian Ajak Masyarakat Buka Peluang Usaha Aquascape

Jakarta, 17 Juli 2022 – PT Pegadaian menggelar acara Talkshow dan Live Setting Aquascape bersama para pakar dari komunitas aquascape, yang disiarkan melalui Youtube Official Pegadaian, Minggu (17/7). Selain memperkenalkan seni menata aquascape, Pegadaian juga mengajak masyarakat mengenal hobi para sultan, untuk dijadikan peluang usaha yang bisa menghasilkan cuan.

Para pakar aquascape seperti Riswandi dan Dino dari komunitas, turut berbagi cerita  bagaimana menata keindahan seni aquascape, yang membutuhkan skill untuk menyulap berbagai komponen tanaman, batu dan ekosistem lainnya di dalam sebuah wadah akuarium, agar terlihat seperti habitat aslinya.

Sementara pemenang kejuaraan International Aquatic Plant Layout Contest (IAPLC) 2021 di Jepang, Yoyo Prayogi, juga unjuk kepiawaiannya menata aquascape yang berhasil memanjakan mata para audience. IAPLC sendiri merupakan kompetisi tertinggi para penghobi aquascape dari seluruh dunia yang diselenggarakan di Niigata, Jepang. Kompetisi ini diprakarsai oleh Takashi Amano selaku founder Aquascape yang dilaksanakan sejak tahun 2001. Selain itu, acara ini juga dihadiri oleh salah satu komedian ternama tanah air yang memiliki hobi aquascape, yaitu Deny Cagur.

Acara ini merupakan bentuk komitmen PT Pegadaian dalam merealisasikan Prioritas TJSL BUMN Tahun 2022 yang meliputi aspek Lingkungan, Pendidikan dan Pembinaan Usaha Mikro Kecil. Selain itu, kolaborasi antara Komunitas Aquascape Depok, Bekasi dan Tangerang ini, juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran cinta lingkungan, bahwa kehidupan tumbuh bawah air seperti sungai, danau dan laut, perlu dijaga bersama. Disamping itu kegiatan ini turut memberikan ruang untuk menambah pengetahuan serta keahlian para Scapper. Para komunitas yang hadir melalui offline dan online, juga berkesempatan untuk mendapat solusi alternatif pendanaan apabila sewaktu waktu membutuhkan support modal usaha dari PT Pegadaian.

Aquascape adalah seni menghias tanaman di dalam air yang dipadukan dengan penempatan objek seperti batu, kayu, dalam wadah akuarium ataupun akrilik yang menggunakan ekosistem air tawar. Aquascape sendiri juga dapat disebut sebagai ilmu penataan akuarium yang dapat mendatangkan nilai tambah serta kepuasan batin yang tinggi.

ALAMI Cetak 4.423 Pengusaha Muslim Berdaya Saing Tinggi Melalui ARQAM Accelerator

JAKARTA, 16 Juli 2022 – ALAMI, perusahaan fintech peer-to-peer lending berbasis syariah terbesar di Indonesia, kembali menyelenggarakan ARQAM Accelerator 2022. Program pelatihan dan mentoring yang diadakan secara virtual ini pada tahun ini mengangkat tema ARQAM Fashion & Beauty Care Accelerator. Dengan program ini, berarti ALAMI berhasil menjaring 4.423 pengusaha muslim untuk mengikuti program ARQAM Accelerator sejak tahun lalu.

CEO ALAMI Group, Dima Djani, mengatakan program ARQAM Accelerator menjadi komitmen serius ALAMI dalam mendorong para pengusaha muslim untuk meningkatkan kualitas usaha melalui pelatihan kemampuan bisnis secara profesional (business management), kesempatan mendapatkan akses ke para investor (permodalan), serta peluang memperluas jaringan (marketing) dalam mengembangkan usahanya ke depan.

“Industri fesyen halal di Indonesia terus berkembang pesat. Tentu banyak masyarakat yang berminat mengambil ceruk itu menjadi kesempatan untuk berbisnis. Karena itu, ARQAM dari ALAMI Group hadir agar dapat memberikan motivasi kepada pengusaha bagaimana cara yang tepat menumbuhkan bisnis fesyen dan produk kecantikan,” ujar Dima.

Sebagai gambaran, Indonesia menjadi konsumen produk halal peringkat pertama di dunia dengan nilai mencapai US$ 114 miliar. Salah satu industri yang berkontribusi sangat besar dalam konsumsi produk halal tersebut adalah fesyen. Menurut data BPS pada 2021, pertumbuhan industri pakaian mencapai 19,59%. Karena itu, ARQAM mengangkat tema Fashion and Beauty Care 2022 agar para pengusaha fesyen dapat meningkatkan pertumbuhan usahanya dengan pesat.

ARQAM Accelerator pada Juli ini merupakan ketiga kalinya diselenggarakan ALAMI. Sebelumnya, program ini telah berhasil melibatkan lebih dari 3.000 pengusaha di Indonesia dengan didampingi 80 mentor berpengalaman serta menjangkau lebih dari 40 komunitas dalam seluruh rangkaian kegiatannya.

Uniknya, ARQAM Accelerator yang diselenggarakan ALAMI tidak hanya berorientasi pada keuntungan usaha di dunia saja (return on investment), tetapi juga penting untuk menekankan dasar pemikiran yang bertujuan memperoleh pahala dan keuntungan di akhirat (return on akhirat).

Dalam program ARQAM Accelerator, pengusaha fesyen muslim yang hadir akan dibekali berbagai hal melalui workshop dari mentor-mentor terbaik yang fokus kepada product design, product development, customer acquisition, marketing, dan founders leadership development. ARQAM Accelerator yang digelar pada akhir Juli ini pun diyakini dapat efektif dan tepat sasaran karena tidak hanya dibekali dasar-dasar usaha, tetapi para pengusaha juga diberikan bimbingan oleh praktisi usaha fesyen yang telah berhasil dalam skala nasional maupun global.

Program ARQAM Accelerator mendapat dukungan terbuka dari Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI Sandiaga Uno, Direktur Kuliner, Kriya, Desain dan Fesyen Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI Yuke Sri Rahayu, President Global Modest Fashion Week Association Nur Asia Uno, dan Deputi Direktur Departemen Ekonomi dan Keuangan Syariah Bank Indonesia (BI) Diana Yumanita.

Dalam sambutannya, President Global Modest Fashion Week Association, Nur Asia Uno, menekankan pentingnya membawa industri fesyen di Indonesia untuk terus dikembangkan. Dengan itu, para pengusaha dapat membawa fesyen modest berciri khas Indonesia ke kancah internasional.

“Saya sangat mendukung dan mengapresiasi ALAMI yang telah bekerja sama untuk menyelenggarakan ARQAM Fashion and Beauty Care Accelerator 2022. Karena, dengan program ini dapat memberikan kesempatan bagi para UMKM di bidang tersebut untuk belajar mengembangkan produk dan jasa lokal yang halal di Indonesia,” ujar Nur Asia Uno.

Deputi Direktur Departemen Ekonomi dan Keuangan Syariah Bank Indonesia (BI), Diana Yumanita, menegaskan ini saatnya bagi para pengusaha muslim untuk saling berkolaborasi dalam menghadapi tantangan di industri fesyen dan produk kecantikan yang halal. Karena itu, Bank Indonesia bersama pemangku kepentingan lain membentuk Industri Kreatif Syariah (IKRA) yang menjadi platform untuk mempertemukan para pelaku usaha syariah di sektor muslim fesyen juga makanan/minuman halal.

“Berbagai tantangan ada di depan mata kita untuk bersaing di produk fesyen halal seperti DNA brand, product development, manajemen usaha (pembagian SDM), pemasaran, akses pasar, serta pembiayaan. Karena itu, kami sangat mendukung upaya ALAMI yang menjadi jembatan bagi para pengusaha muslim bertemu para investor serta untuk memperluas pasar melalui program ARQAM Accelerator,” jelasnya.

Direktur Kuliner, Kriya, Desain dan Fesyen Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, Yuke Sri Rahayu, menjelaskan potensi dan peluang pasar global akan fesyen modest sangat tinggi yaitu mencapai US$ 402 miliar pada 2024 mendatang. Langkah Indonesia untuk menjadi Pusat Fesyen Modest Dunia juga perlu diikuti dengan sinergi dari berbagai pemangku kepentingan.

“Program ARQAM Accelerator oleh ALAMI menjadi bentuk dukungan yang dapat meningkatkan rantai nilai kreatif berupa kreasi, produksi, distribusi, konsumsi, dan konservasi. Kami pun saat ini sedang menyusun Buku Panduan Pendampingan Kreasi Fesyen Modest sebagai bentuk dukungan untuk meningkatkan kualitas produk, memberikan gambaran arah pengembangan, dan memperkuat rantai kreatif fesyen modest di Indonesia yang strategis dan tepat sasaran.” kata Yuke.

ARQAM Fashion & Beauty Care Accelerator 2022 didukung oleh berbagai perusahaan ternama antara lain Wardah, Wakaf Salman, MGD, Bank Indonesia, Jakpat, Evermos. Sejumlah komunitas dengan jangkauan keanggotaan luas juga turut berpartisipasi dalam program ini.

Kemudian, berbagai pengusaha muslim yang sudah terbukti berhasil juga hadir untuk sharing knowledge kepada seluruh peserta yang hadir antara lain Founder Vanilla Hijab Atina Maulia, Founder moz5 Yulia Astuti, Founder Kami Istafiana Candrarini, Marketing Director HMNS Jihan Amirah, Vice President Elzatta Hijab Tika Mulya, Founder Brodo Footwear Yukka Herlanda, Founder Fatih Indonesia Fahmi Hendrawan, CEO PT Paragon Technology and Innovation Salman Subakat, Owner Crooz International Max Praditya, Co-Founder RevoU Razi Thalib, Founder Zahir Muhamad Ismail, CEO Torch Ben Wirawan, dan Managing Director Ria Miranda Pandu Rosadi.

Dima melanjutkan ARQAM Fashion and Beauty Care Accelerator 2022 diharapkan dapat menjadi contoh nyata kontribusi terhadap pengusaha muslim atau UMKM di bidang fesyen dan produk kecantikan untuk tumbuh berkembang sejalan dengan peluang yang disebutkan oleh Salaam Gateway pada State of the Global Islamic Economy Report 2022 yaitu Indonesia menempati posisi ketiga di dunia sebagai negara dengan konsumsi fesyen modest terbesar setelah Uni Emirat Arab dan Turki.

“Kami berharap ARQAM Accelerator dapat menjangkau pengusaha di berbagai bidang lainnya untuk berkembang, sejalan dengan visi ALAMI Group yaitu memberikan dampak positif yang berkelanjutan kepada seluruh masyarakat,” tutupnya.

—-

Tentang ALAMI
ALAMI merupakan perusahaan teknologi keuangan peer-to-peer lending berbasis syariah yang didirikan sejak 2018 oleh Dima Djani, Harza Sandityo, dan Bembi Juniar. ALAMI telah berizin dari Otoritas Jasa Keuangan (“OJK”) sejak 27 Mei 2020. Saat ini, ALAMI adalah salah satu platform pembiayaan bagi UMKM berbasis syariah terbesar di dunia dengan pencairan pembiayaan lebih dari Rp3 triliun dengan tingkat Non-Performing Financing (“NPF”) di level 0% dan Tingkat Keberhasilan Bayar (TKB90) dana mencapai 100%. ALAMI telah memberikan pembiayaan kepada lebih dari 10.000 proyek-proyek UMKM pada sektor strategis di Indonesia. Keberadaan ekosistem ALAMI telah mencakup 482 kota di 34 Provinsi seluruh Indonesia, baik dari sisi penyandang dana (funders), penerima manfaat pembiayaan (beneficiaries), dengan jenis kegiatan komersial maupun sosial yang telah berjalan. Upaya ALAMI telah mendapatkan pengakuan berupa penghargaan bergengsi, termasuk “Platform Pembiayaan P2P Terbaik” di tingkat global oleh The Asset Triple A Awards selama dua tahun berturut-turut sejak 2019. Selengkapnya di http://alamisharia.co.id.

ALTI DKI SIAP MENJADI JAWARA DALAM KEJURNAS LARI TRAIL 2022

Pada tanggal 13 Juli 2022 bertempat di Kantor ALTI DKI, Pembina ALTI DKI Laksma TNI (Purn) Listyanto didampingi Ketua Umum ALTI DKI Patrap Budiono, Ketua Harian ALTI DKI Aulia Ibnu dan Pengurus ALTI DKI melakukan pembekalan sekaligus pelepasan kepada 10 atlet yang akan mewakili ALTI DKI dalam Kejuaraan Nasional Lari Trail Indonesia di Palu. Ke 10 atlet ini merupakan hasil Seleksi Daerah ALTI DKI yang dilaksanakan pada tanggal 1 Juni 2022.

Ketua Umum ALTI DKI Patrap Budiono optimis seluruh perwakilan atlet DKI akan membawa hasil yang terbaik dan mengharumkan DKI. 10 atlet yang akan mewakili ALTI DKI adalah pegiat lari trail yang sudah berprestasi pada tingkatan nasional maupun internasional, diantaranya Septiana Nia, Islami Fitri, Yunita Kartini, Dzaki Wardana, Muhamad Syahrudin, Oki Suhada, Slamet Riyadi, Siti Nuraini, Sianti Chandra dan Rochmat Nugraha. Mereka akan beradu kemampuan pada kategori Vertikal 6 Kilometer, 43 Kilometer dan 85 Kilometer.

Tak lupa ALTI DKI mengucapkan banyak terima kasih kepada Pembina dan Pengurus ALTI DKI serta para sponsor dan pihak-pihak yang telah mendukung ALTI DKI dalam Kejuaraan Nasional lari Trail Indonesia 2022.

Selamat berprestasi.. Jakarta Tekad Mental Baja, Semangat, Sportif Cadas!

LANTIK PEJABAT PENGAWAS, DIRJEN TEKANKAN INI!

Jakarta, 8 Juli 2022 – Direktur Jenderal Pajak Suryo Utomo melantik 1.175 Pejabat Pengawas secara luring dan daring di Auditorium Chakti Buddhi Bhakti hari ini, Jumat (8/7).

“Saya Direktur Jenderal Pajak dengan ini secara resmi melantik Saudara pada jabatan yang bersangkutan. Saya percaya bahwa Saudara dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan,” demikian bunyi penggalan naskah pelantikan yang dibacakan oleh Suryo.

Suryo lantas menguatkan pegawai yang harus bertugas jauh dari tempat kerjanya saat ini dan berharap seluruh pegawai tetap dapat merasakan keputusan yang lebih berkeadilan.

“Mutasi, promosi, dan rotasi adalah sebuah keniscayaan di DJP (Direktorat Jenderal Pajak) yang dilakukan dengan penuh pertimbangan. Hal tersebut merupakan salah satu upaya untuk menjaga stabilitas organisasi dan tidak bisa dihindari. Apalagi jika teman-teman semua melihat dari Sabang sampai Merauke, kita memiliki sekian banyak kantor yang harus diisi oleh pegawai DJP. Namun, kami juga selalu berpikir bagaimana membuat mutasi dan promosi dapat dirasakan lebih berkeadilan,” kata Suryo dalam sambutannya.
Mutasi adalah bagian dari Reformasi Perpajakan. Reformasi tidak hanya tentang reformasi administrasi, tapi juga reformasi sumber daya manusia (SDM) yaitu tentang menjaga struktur kepegawaian yang ada di DJP. Pola mutasi akan terus dikalibrasi karena ke depan akan dilakukan sistem fungsionalisasi. Fungsi administrasi akan dijalankan oleh sistem, sedangkan SDM akan diarahkan pada fungsi pengawasan dan pemeriksaan yang bekerja di dalam sistem.

Suryo mengingatkan baik kepada pegawai yang dilantik hari ini maupun seluruh pegawai agar mengisi sistem informasi keuangan dan kepegawaian dengan benar agar dapat merepresentasikan diri masing-masing. Hal tersebut berguna sebagai penentu kebijakan untuk pegawai ke depannya, di mana tugas dan jabatan akan ditentukan dan dicocokan dengan komptensi masing-masing pegawai.

Sebagai pimpinan unit terkecil di DJP, Suryo meminta para Pejabat Pengawas untuk menjadikan dirinya sebagai contoh atau role model dalam segala hal baik. Dalam Reformasi Perpajakan, Kepala Seksi, Supervisor, maupun pimpinan unit terkecil lainnya adalah salah satu change agent yang akan menjadi leader perubahan di DJP. Untuk itu, diharap para Pejabat Pengawas bisa menjaga integritas dan menjaga diri dari perbuatan tercela.

Dalam kesempatan ini juga, terkait pegawai tugas belajar yang ditempatkan di tempat yang tidak diharapkan, misalnya di Kantor Wilayah (Kanwil), Suryo mengatakan hal tersebut bukan tanpa alasan atau tujuan. Justru DJP ingin memanfaatkan pemahaman dan pemikiran mereka yang lebih untuk kebaikan institusi.

“Ceritakan kepada kami yang ada di Kantor Pusat, bagaimana modus operandi yang sebaiknya kita jalankan. Saya mau Anda menjadi motor yang menggerakkan Kanwilnya, ke mana DJP ini akan kita bawa. Hal ini mengingat tax ratio kita yang masih perlu ditingkatkan,” katanya.

Terakhir, tak lupa Suryo mengucapkan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada pegawai DJP atas selesainya Program Pengungkapan Sukarela (PPS) di bulan Juni lalu dengan hasil yang sesuai diharapkan.
Wajib pajak dapat membarui informasi seputar perpajakan di laman landas. www.pajak.go.id.
#PajakKuatIndonesiaMaju

Konsisten Transformasi Kultural, Pegadaian Berikan Beasiswa ke Amerika dan Eropa

Jakarta, 12 Juli 2022 – Komitmen PT Pegadaian untuk menjadikan perusahaan sebagai pabrik talenta dengan SDM unggul terus dilakukan. Manajemen, memberikan beasiswa bagi Insan Pegadaian berprestasi untuk melanjutkan pendidikan MBA ke luar negeri, yang masuk dalam Top 50 University di Amerika serikat dan Eropa.

Direktur Utama PT Pegadaian Damar Latri Setiawan mengatakan, beasiswa diberikan sebagai implementasi strategi transformasi groom talent untuk meningkatan pengetahuan dan pengalaman karyawan. Hal tersebut diharapkan meningkatkan kompetensi Insan pegadaian dan berdampak positif dalam meningkatkan kinerja perusahaan di masa mendatang.

“Beasiswa ini menjadi bukti nyata, bahwa manajemen sangat memperhatikan peningkatan kompetensi para karyawan, tentunya melalui proses seleksi yang ketat dan transparan. Semoga, kompetensi Insan Pegadaian ini dapat terus berkembang, untuk menciptakan pemimpin masa depan yang siap menghadapi tantangan zaman,” jelas Damar

Kesempatan untuk mendapatkan beasiswa terbuka bagi seluruh internal Pegadaian yang telah memenuhi syarat dan mengikuti seluruh rangkaian seleksi yang ditetapkan. Tahun ini, terpilih 10 kandidat terbaik yang akan diberangkatkan, yaitu:

  1. M Fatih Askarillah (Kantor Area Medan 1) – Kelley Business School (Indiana University)
  2. Marco Gilbert (Kantor Wilayah XII) – Simon Business School (University of Rochester)
  3. Muh Idris Mappakaya Syar (Divisi Perencanaan Strategis) – Babson College
  4. Fendy Wahyu W. (Divisi Akuntansi) – McDonough School of Business (Georgetown University)
  5. Defri Nael Sianipar (Divisi Manajemen Kinerja Perusahaan) – McDonough School of Business (Georgetown University)
  6. Nanian Massudi (Divisi Produk Mikro Fidusia) – George Washington University
  7. Darma Satria (Kantor Cabang Simpanglimun) – EDHEC Business School (France)
  8. Feri Andhika Syah Putra Pelawi (Kantor Cabang Medan Utama) – EDHEC Business School (France)
  9. Wulan Widi Astuti (Kantor Wilayah XI) – EDHEC Business School (France)
  10. Beny Wibisono (Kantor Wilayah VII) – EDHEC Business School (France)

Pada kesempatan ini, Damar mengucapkan selamat pada sepuluh peserta terbaik yang telah mendapat beasiswa pendidikan dari Pegadaian. Damar juga berharap momen ini dapat menambah semangat seluruh Insan Pegadaian, untuk ikut serta mengembangkan kompetensinya dengan mengikuti program beasiswa berikutnya.

“Saya ucapkan selamat kepada seluruh peserta, semoga teman-teman dapat menyelesaikan program pendidikan dengan serius, serta berhasil mendapatkan nilai yang membanggakan dan dapat memberikan nilai tambah bagi perusahaan,” tambah Damar.

Percepat Transisi Energi di RI, PLN Ajak Negara-negara G20 Berkolaborasi

Bali, 14 Juli 2022 – PT PLN (Persero) mengajak semua pihak termasuk negara anggota G20 untuk bisa berkolaborasi dalam penurunan emisi karbon demi mencapai target Carbon Neutral pada 2060.

Dalam Road to G20 Dialogue “The Global Blended Finance Alliance for MSMEs and Energy Transition” yang digelar oleh Yayasan Tri Hita Karana, PLN pun menegaskan perannya dalam transisi energi.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan menegaskan dunia tidak perlu ragu atas komitmen Indonesia dalam penurunan emisi global. Sebagai tuan rumah Presidensi G20, Indonesia sudah menjalankan roadmap penurunan emisi karbon.

Namun, kata Luhut Indonesia upaya tersebut perlu dukungan negara lain untuk bisa mencapai hal ini. Belajar dari pemulihan ekonomi global dari Pandemi Covid-19, kolaborasi yang sama mestinya juga diterapkan dalam target pengurangan emisi.

“Kami membutuhkan kolaborasi yang konkret, tidak hanya kerja sama dari sisi pendanaan tetapi juga sharing teknologi dan investasi untuk membuka lapangan pekerjaan yang semuanya sejalan dengan cita-cita global dalam penurunan emisi,” ujar Luhut.

Pada kesempatan tersebut, Luhut pun menyampaikan dukungan terhadap PLN sebagai ujung tombak transisi energi di Tanah Air. Ia juga mendorong negara-negara G20 ikut terlibat dalam suksesnya program transisi energi.

Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo menjelaskan PLN menunjukkan komitmen dalam mencapai target Carbon Neutral 2060 dengan berbagai program. Saat ini PLN telah menjalankan transisi energi dengan membangun pembangkit energi baru terbarukan. Secara bertahap PLN juga mempensiunkan dini pembangkit berbasis batu bara.

Dalam Rencana Usaha Penyediaan Tenaga Listrik (RUPTL) PLN 2021-2030, PLN bakal membangun pembangkit EBT sebesar sekitar 51,6 persen dari target penambahan pembangkit baru.

“Kami sadar ini semua belum cukup. PLN juga mengakui tidak bisa melakukan semua ini sendiri. Karena itu, jalan keluarnya adalah dengan kolaborasi bersama,” ujar Darmawan.

Ia menegaskan PLN membutuhkan dukungan melalui pembiayaan berbunga rendah, kerangka kebijakan, dan kolaborasi proyek. PLN membutuhkan investasi hingga USD 500 miliar untuk bisa menjalankan proyek transisi energi.

“Karena seluruh upaya kami juga akan bedampak langsung pada dunia. Misalkan saja, emisi karbon yang dihasilkan di Bali saja juga akan berdampak pada Eropa dan Jepang. Sehingga upaya kami dalam menurunkan emisi yang akan berdampak langsung pada dunia ini perlu dukungan,” tegas Darmawan.

Direktur Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Luky Alfirman menjelaskan dalam menjalankan transisi energi Indonesia mempunyai PLN sebagai pemain utama. Berbagai upaya penurunan emisi karbon dilakukan oleh PLN, mulai dari penurunan emisi dari sektor pembangkit listrik, hingga mendorong masyarakat terlibat aktif dalam penggunaan energi berbasis listrik dalam kehidupan sehari hari. Langkah ini dilakukan sebagai upaya menekan ketergantungan pada energi berbasis fosil.

“PLN merupakan salah satu pemain kunci dalam transisi energi. PLN perlu dukungan kolaborasi semua pihak agar program transisi energi yang dicanangkan bisa berjalan dengan baik,” ujar Luky.

Luky menjelaskan Pemerintah Indonesia sangat terbuka atas skema kerja sama energi bersih untuk mencapai target pengurangan emisi global. Indonesia mendorong adanya skema Blended Finance yang mampu menjadi win-win solution dari sisi investasi.

“ Blended Finance jadi salah satu cara untuk solusi pendanaan transisi energi. Saya yakin semua negara ingin mencapai cita-cita ini. Maka perlu kerja sama untuk bisa mencapai hal tersebut,” ujar Luky.

Blended finance dimaksudkan untuk menemukan skema pembiayaan yang optimal dengan mengkombinasikan beberapa sumber pendanaan atau pembiayaan dalam satu proyek seperti dari anggaran pemerintah, pihak swasta dan donor.

Asian Development Bank (ADB) pun mengajak semua pihak untuk bisa membantu Indonesia dalam mencapai target pengurangan emisi karbon ini. ADB yang selama ini sudah bekerja sama dengan Indonesia dalam proyek energi bersih mengaku tak lagi ragu atas komitmen Indonesia.

“Kami sudah sejak lama membantu Indonesia dalam proyek energi bersih. Kami tentu saja akan selalu mendukung Indonesia. Kami mengajak semua pihak mempunyai semangat yang sama untuk menjawab kebutuhan Indonesia,” ujar Vice President for East Asia, Asian Development Bank, Ahmed Saeed.

Komitmen ADB terwujud dalam pembiayaan proyek kelistrikan PLN sebesar USD 600 juta yang sudah disepakati Mei 2022 silam. Pembiayaan dari ADB ini dimanfaatkan oleh PLN untuk memperkuat jaringan transmisi di Indonesia dan juga pembangunan pembangkit berbasis EBT.

Di Tengah Kemarau, ALAMI Tembus Rekor Rp 3 Triliun Penyaluran Pembiayaan

Jakarta, 8 Juli 2022 – ALAMI, perusahaan fintech peer-to-peer lending berbasis syariah terbesar di Indonesia, telah menembus akumulasi penyaluran pembiayaan sebesar Rp3 triliun hingga akhir Juni 2022. Ini meningkat dengan cepat setelah sebelumnya ALAMI menyentuh akumulasi penyaluran pembiayaan di angka Rp2 triliun pada Maret 2022 lalu.

CEO ALAMI Group, Dima Djani, mengatakan pencapaian akumulasi penyaluran pembiayaan yang sangat memuaskan di semester 1 tahun ini tetap menjaga Tingkat Keberhasilan Bayar (TKB90) di angka 100%. Artinya, kualitas pembiayaan yang disalurkan ALAMI terjaga baik sehingga kinerja bisnis pun juga dapat terukur untuk terus bertumbuh dengan sehat.

“Di tengah-tengah kondisi ekonomi global yang tidak menentu, ALAMI berhasil mencetak rekor akumulasi penyaluran pembiayaan senilai Rp3 triliun. Hal ini tidak terlepas dari dukungan para funder dan beneficiary, serta pemangku kepentingan lainnya termasuk OJK, KNEKS, berbagai asosiasi – AFPI, Aftech, AFSI, dan HIPMI, serta berbagai komunitas Islami dan pemuka agama. Dengan pembiayaan tersebut, bukan hanya kami dapat membantu ribuan UMKM untuk terus memajukan usahanya, tetapi juga membantu masyarakat mendapatkan imbal hasil yang atraktif dari pendanaan jangka pendek yang berkualitas,” ujar Dima. ALAMI saat ini memiliki lebih dari 100 ribu pendana yang terdaftar di dalam sistem.

Rekam jejak ALAMI dalam menyalurkan pembiayaan terbilang mengalami pertumbuhan yang signifikan. ALAMI memperoleh akumulasi penyaluran pembiayaan sebesar Rp1 triliun pertama setelah hampir dua tahun didirikan. Kemudian, penyaluran pembiayaan Rp1 triliun berikutnya diperoleh dalam jangka waktu 6 bulan, dan Rp1 triliun berikutnya diperoleh hanya dalam waktu 3 bulan hingga akhirnya mencapai  akumulasi Rp3 triliun pada Juni 2022.

Komposisi pembiayaan yang disalurkan oleh ALAMI mayoritas disokong oleh sektor industri telekomunikasi (15,75%), perikanan, pertanian dan peternakan (14,98%), kuliner halal (14,02%), energi (14%), konstruksi dan teknik (8,63%), dan kesehatan (7,76%).

Di dalam menyalurkan pembiayaan, ALAMI berfokus pada pembiayaan produktif kepada industri halal, juga usaha-usaha yang memiliki keseriusan mendukung keberlanjutan (sustainability). Hal ini sebagai perwujudan visi ALAMI untuk menciptakan dampak positif baik sosial, ekosistem lingkungan hidup, dan ekonomi seluas-luasnya bagi masyarakat melalui layanan keuangan digital secara syariah. “Penerapan prinsip syariah yang menjunjung nilai etika, tata kelola yang baik, dan keadilan mampu mendukung ALAMI untuk membantu mewujudkan kesejahteraan masyarakat yang lebih merata,” lanjut Dima.

Dampak langsung dari penyaluran pembiayaan ALAMI salah satunya dapat dilihat dari fakta bahwa sektor-sektor utama seperti perikanan, peternakan, dan pertanian menikmati langsung fasilitas yang kami sediakan.

“Kami mencermati adanya peningkatan porsi penyaluran pembiayaan pada pilar sektor pangan khususnya perikanan, peternakan dan pertanian yaitu mencapai Rp442,84 miliar atau 14,98% dari total penyaluran keseluruhan. Bila dikonversi ke dalam angka penciptaan lapangan kerja, diperkirakan pembiayaan tersebut berhasil membuka hampir 15.000 lapangan kerja informal,” jelasnya.

Dari sisi industri kesehatan, penyaluran pembiayaan yang mencapai Rp229,40 miliar atau 7,76% dari total penyaluran keseluruhan turut memberikan manfaat secara tidak langsung kepada lebih dari 12.500 ibu hamil di desa terpencil atau sebanyak 3% dari jumlah ibu hamil di Indonesia per tahun, untuk memperoleh layanan dari perangkat USG melalui lembaga kesehatan. Upaya ALAMI ini sejalan dengan upaya pemerintah untuk memastikan perekonomian membaik dan lebih resilient dalam transisi pasca pandemi.

Ke depannya, kami akan terus melakukan perbaikan produk yang berkelanjutan, mendorong berbagai inovasi dengan teknologi yang membuat dobrakan baru untuk meningkatkan kinerja layanan perusahaan kami, termasuk memperkenalkan layanan tabungan Hijra Bank yang mudah diakses dan digunakan. ALAMI juga akan terus mendorong prinsip-prinsip sustainability sehingga makin banyak UMKM dan masyarakat luas dapat menerima manfaat dari kehadiran ALAMI di Indonesia.

Tentang ALAMI
ALAMI merupakan perusahaan teknologi keuangan peer-to-peer lending berbasis syariah yang didirikan sejak 2018 oleh Dima Djani, Harza Sandityo, dan Bembi Juniar. ALAMI telah berizin dari Otoritas Jasa Keuangan (“OJK”) sejak 27 Mei 2020. Saat ini, ALAMI adalah salah satu platform pembiayaan bagi UMKM berbasis syariah terbesar di dunia dengan pencairan pembiayaan lebih dari Rp3 triliun dengan tingkat Non-Performing Financing (“NPF”) di level 0% dan Tingkat Keberhasilan Bayar (TKB90) dana mencapai 100%. ALAMI telah memberikan pembiayaan kepada lebih dari 10.000 proyek-proyek UMKM pada sektor strategis di Indonesia. Keberadaan ekosistem ALAMI telah mencakup 482 kota di 34 Provinsi seluruh Indonesia, baik dari sisi penyandang dana (funders), penerima manfaat pembiayaan (beneficiaries), dengan jenis kegiatan komersial maupun sosial yang telah berjalan. Upaya ALAMI telah mendapatkan pengakuan berupa penghargaan bergengsi, termasuk “Platform Pembiayaan P2P Terbaik” di tingkat global oleh The Asset Triple A Awards selama dua tahun berturut-turut sejak 2019. Selengkapnya di http://alamisharia.co.id.

Kemenag Cabut Izin Pesantren Shiddiqiyyah

Kementerian Agama (Kemenag) mencabut izin operasional Pesantren Majma’al Bahrain Shiddiqiyyah, Jombang, Jawa Timur.

Direktur Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren, Waryono, mengungkapkan jika nomor statistik dan tanda daftar pesantren Shiddiqiyyah telah dibekukan.

“Sebagai regulator, Kemenag memiliki kuasa administratif untuk membatasi ruang gerak lembaga yang di dalamnya diduga melakukan pelanggaran hukum berat,” tegas Waryono di Jakarta, Kamis (7/7/2022).

Tindakan tegas ini diambil karena salah satu pemimpinnya yang berinisial MSAT merupakan DPO kepolisian dalam kasus pencabulan dan perundungan terhadap santri. Pihak pesantren juga dinilai menghalang-halangi proses hukum terhadap yang bersangkutan.

Waryono mengatakan, pencabulan bukan hanya tindakan kriminal yang melanggar hukum, tetapi juga perilaku yang dilarang ajaran agama.

“Kemenag mendukung penuh langkah hukum yang telah diambil pihak kepolisian untuk mengusut tuntas kasus tersebut,” terang Waryono.

Dikatakn Waryono, pihaknya akan berkoordinasi dengan Kanwil Kemenag Jawa Timur, Kankemenag Jombang, serta pihak-pihak terkait untuk memastikan bahwa para santri tetap dapat melanjutkan proses belajar dan memperoleh akses pendidikan yang semestinya.

“Yang tidak kalah penting agar para orang tua santri ataupun keluarganya dapat memahami keputusan yang diambil dan membantu pihak Kemenag. Jangan khawatir, Kemenag akan bersinergi dengan pesantren dan madrasah di lingkup Kemenag untuk kelanjutan pendidikan para santri,” pungkas Waryono.

Humas

Nilai Kontrak Baru Waskita Bertambah, Kali Ini Kontrak dari Kota dan Kabupaten Bima Senilai Rp114 Miliar

Jakarta, Juli 2022, PT Waskita Karya (Persero) Tbk (Kode Saham: WSKT) kembali menambah nilai kontrak baru (NKB). Kali ini NKB bertambah dari Proyek Rehabilitasi dan Rekonstruksi Bangunan Pengendalian Banjir di Kota Bima dan Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat. Proyek bernilai Rp114 miliar tersebut akan dilaksanakan selama 193 hari kalender.

Lingkup pekerjaan Waskita dalam proyek ini, meliputi Pekerjaan Normalisasi Alur (Kabupaten Bima) sepanjang 11,5km; Pekerjaan Tanggul (Kabupaten Bima) sepanjang 11,9km; Pekerjaan Parapet (Kabupaten Bima) sepanjang 3,8km; Pekerjaan Perkuatan Tebing (Kabupaten Bima) sepanjang 9,4km; dan Pekerjaan Perkuatan Tebing (Kota Bima) sepanjang 2km.

Senior Vice President (SVP) Corporate Secretary Perseroan Novianto Ari Nugroho menjelaskan pelaksanaan kegiatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi Bangunan Pengendalian Banjir ini dimaksudkan untuk memperbaiki kondisi fisik sungai dengan melakukan normalisasi dan membuat tanggul banjir sehingga kapasitas tampung sungai bisa ditingkatkan untuk menampung debit banjir, disertai dengan perkuatan tebing untuk menjaga tebing dari erosi vertikal maupun horizontal.

“Diharapkan langkah ini bisa mencegah dan mengurangi daya rusak yang diakibatkan oleh banjir serta meningkatkan fungsi sungai dalam pengelolaan dan pengendalian banjir,” ujar Novianto.

Penandatanganan kontrak dilakukan oleh SVP Infrastructure I Division I Nyoman Agus Pastima dan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Satuan Kegiatan Sungai dan Pantai II Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Lalu Nasrudin yang berlangsung di Kantor Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Nusa Tenggara I Nusa Tenggara Barat pada Senin, 20 Juni 2022. Penandatanganan ini juga disaksikan langsung oleh Kepala Balai Wilayah Sungai Nusa Tenggara 1 Hendra Ahyadi, Kepala Kejaksaan Tinggi Provinsi NTB Sungarpin, dan SVP Marketing Division PT Waskita Karya (Persero) Tbk Luki Danardi.

 

Tentang PT Waskita Karya (Persero) Tbk

Waskita berdiri pada tahun 1961 sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan pada bulan Desember 2012 Waskita menjadi sebuah Perusahaan Publik dan tercatat sahamnya di Bursa Efek Indonesia dengan kode saham “WSKT”. Dalam beberapa tahun terakhir, Waskita semakin mengukuhkan perannya sebagai salah satu kontraktor utama di Indonesia serta Pengembang Infrastruktur/Realti melalui pendirian anak usaha yaitu PT Waskita Beton Precast Tbk (WSBP), PT Waskita Toll Road, PT Waskita Karya Realty, dan PT Waskita Karya Infrastruktur