Tag Archives: PLN

Sukseskan World Superbike 2022 dengan Listrik Tanpa Kedip di Sirkuit Mandalika, Sandiaga Uno Apresiasi PLN

Lombok Tengah, 14 November 2022- Gelaran balap motor World Superbike (WSBK) 2022 yang berlangsung 11-13 November 2022 di Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat, berjalan sukses dengan listrik yang andal tanpa kedip.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf), Sandiaga Salahudin Uno, saat menyaksikan gelaran WSBK memberikan apresiasinya kepada PLN atas penyediaan suplai kelistrikan yang andal.

“Kelistrikan sangat penting. Kalau listriknya byar pet, tidak akan ada lomba. Event ini akan sangat bergantung pada ketersediaan listrik. Terima kasih dukungan dari PLN yang selalu hadir di setiap event, baik event daerah maupun event nasional dan internasional,” ujar Sandiaga.

Senada dengan Menteri Parekraf, Gubernur Nusa Tenggara Barat, Zulkieflimansyah juga mengapresiasi kinerja PLN selama gelaran World Superbike Mandalika 2022.

“Terima kasih kepada PLN sudah membuat hidup kami lebih baik di Nusa Tenggara Barat ini. Kita menjadi tuan rumah dari berbagai event internasional seperti World Superbike, MotoGP, MXGP dan berbagai event internasional. Tidak pernah punya masalah dengan listrik. Semoga PLN terus memberikan pelayanan tambah baik untuk NTB, untuk Indonesia bahkan dunia” ungkap Zulkieflimansyah.

General Manager PLN Unit Induk Wilayah NTB, Sudjarwo yang juga hadir di acara tersebut menegaskan komitmen PLN untuk memberikan pelayanan yang andal untuk seluruh event yang digelar, khususnya di Nusa Tenggara Barat.

“Ini menjadi bukti bahwa PLN memang mampu memberikan pelayanan listrik tanpa kedip dan siap memberikan pelayanan terbaik untuk NTB. Suplai listrik andal, acara berjalan lancar, tentunya akan meningkatkan perekonomian masyarakat,” tutur Djarwo.

Djarwo juga mengucapkan  terima kasih dan dukungan yang diberikan oleh stakeholder dan masyarakat, dalam setiap upaya yang dilakukan PLN untuk melistriki NTB.

Berbeda dengan WSBK 2021, PLN hanya memasok listrik di lima venue, yakni paddock area, main pit building, race control, medical control, observation deck, pada tahun 2022 PLN melistriki total sembilan venue, yakni Main Festival, Festival Nusantara, Lombok Sumbawa Festival, paddock area, main pit building, race control, medical control, observation deck dan VIP village. PLN menyiapkan skema Zero Down Time, hingga sistem suplai listrik berlapis, demi layanan kelistrikan yang andal, bermutu dan berkualitas.

Kebutuhan daya listrik untuk sirkuit Mandalika sendiri adalah sebesar 5,19 MVA yang disuplai dari dua Gardu Induk (GI) terdekat. Total 384 personel ikut siaga menjaga kelistrikan gelaran WSBK 2022.

Bangun 4 PLTS Kapasitas Total 210 MW, PLN Dukung Amazon Penuhi 100 Persen Energi Hijau

Nusa Dua, 13 November 2022 – PT PLN (Persero) siap memasok listrik berbasis energi baru terbarukan (EBT) dengan total kapasitas 210 megawatt (MW) untuk mendukung seluruh kegiatan operasional Amazon Web Services (AWS) di Indonesia. Kerja sama ini merupakan wujud komitmen PLN dan Amazon dalam mendukung akselerasi transisi energi bersih di Tanah Air.

Kolaborasi ini ditandai dengan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) Penyediaan Listrik EBT antara PLN dan Amazon di acara Tri Hita Karana (THK) Forum di BNDCC, Nusa Dua Bali pada Minggu (13/11).

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif mengatakan, kerja sama pengembangan EBT ini adalah bagian upaya pemerintah untuk memastikan ketersediaan dan keamanan pasokan listrik dalam negeri. Pemerintah melalui PT PLN (Persero) terus mendorong eksplorasi pengembangan EBT mengingat potensinya masih cukup besar.

“Komitmen antara PLN dan Amazon ini penting untuk mempercepat transisi menuju energi bersih. Hal ini penting untuk mendukung kesejahteraan masyarakat, memenuhi kebutuhan energi kita, serta membuka lapangan-lapangan kerja baru,” ujarnya.

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo menyatakan kesiapan PLN mendukung langkah Amazon berkomitmen untuk mencapai net zero emission dan menggunakan 100 persen listrik EBT.

“Hari ini adalah hari bersejarah. Ini merupakan kerja sama dua perusahaan kelas dunia, PLN dan Amazon untuk bersama-sama mendukung transisi energi di Indonesia,” ungkap Darmawan.

Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, lanjut Darmawan, PLN membangun empat pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) dengan total kapasitas 210 MW. Keempat PLTS tersebut yaitu PLTS Bali Barat (25 MW), PLTS Bali Timur (25 MW), PLTS Karangkates (100 MW), dan PLTS Saguling (60 MW). Dalam dua tahun ke depan, Amazon akan dialiri listrik bersih dari PLN dengan nol emisi karbon.

“Kolaborasi ini adalah pondasi penting untuk kerja sama yang lebih erat di masa depan. Saya berharap kolaborasi dengan perusahaan yang berkesadaran lingkungan seperti ini akan semakin banyak di Indonesia,” tambahnya.

Managing Director, Data Center Planning & Delivery untuk Asia-Pasifik, Jepang & Cina, Amazon Web Services, Carly Wishart mengatakan Amazon tengah mendorong semua kegiatan operasionalnya 100 persen ditopang oleh EBT pada tahun 2025, atau lima tahun lebih cepat dari target awal tahun 2030.

“Kami dengan bangga mengumumkan proyek energi terbarukan pertama kami di Indonesia yang bekerja sama dengan PLN. Kolaborasi ini menempatkan Amazon di jalur yang tepat menuju 100 persen pemanfaatan EBT di Indonesia,” kata Wishart.

Selain itu, ia juga mengapresiasi tim PLN dan Amazon yang telah bekerja keras untuk merintis mekanisme baru terkait pengadaan EBT untuk perusahaannya. Ia berharap kerja sama ini akan terus berlanjut sehingga PLN bisa membantu mewujudkan jaringan listrik nol karbon di seluruh operasional bisnis Amazon.

“Kami berkomitmen pada visi tersebut dan berupaya mewujudkannya melalui pembelian energi terbarukan dan inisiatif kebijakan. Kami menantikan kolaborasi berkelanjutan dengan PLN untuk memungkinkan lebih banyak proyek energi terbarukan di Indonesia,” tutupnya.

 

PLN Gandeng JBIC Kerja Sama Investasi Transisi Energi

Nusa Dua, 13 November 2022 – PT PLN (Persero) terus mendorong transisi energi di Indonesia melalui kolaborasi pengembangan energi baru terbarukan bersama Japan Bank for International Cooperation (JBIC). Kerja sama PLN dan JBIC ditandai dengan pertukaran Memorandum of Understanding (MoU) tentang Kerja Sama Investasi Transisi Energi pada Minggu (13/11) di Nusa Dua, Bali.

Pertukaran MoU tersebut dilakukan langsung oleh Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo dengan Executive Officer, Regional Head for Asia and Pacific JBIC, Matsuda Noriyasu. Sebelumnya, penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara PLN dan JBIC telah dilakukan oleh Direktur Keuangan PLN, Sinthya Roesly dan Chief Representative JBIC Jakarta, Naotaka Goto, di sela agenda Energy Transition Day pada 1 November 2022.

Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo mengatakan kerja sama ini mengarah pada pertukaran data dan informasi serta konsultasi bersama terkait investasi transisi energi.

“Selain itu, kami membuka opsi kerja sama dalam proyek-proyek energi terbarukan, dan potensi dukungan keuangan, penjaminan, dan penyetaraan pada proyek-proyek potensial, dan lainnya,” ujarnya.

Sejalan dengan inisiatif target NDC, PLN juga telah menyusun dan menetapkan rencana transisi energi jangka panjang. Terdapat 8 inisiatif, yaitu penghentian PLTU batubara, co-firing biomassa, uji coba co-firing hidrogen dan amonia, studi terkait Carbon Capture & Storage, pembangunan pembangkit EBT, smart grids, green energy as a service, dan ekosistem kendaraan listrik.

Program transisi energi PLN diharapkan dapat diumumkan pada KTT G20, sehingga menimbulkan efek gaung secara global dan mengajak negara lain untuk melakukan upaya yang sama.

Darmawan berharap, adanya MoU ini dapat memperkuat dan memperluas hubungan yang saling menguntungkan antara PLN dan komunitas bisnis Jepang termasuk lembaga keuangan dan kredit.

“PLN dan JBIC menegaskan kesediaan untuk bekerja sama melalui dukungan proyek potensial untuk mencapai transisi energi di lndonesia. Wilayah kerja sama antara lain mencakup energi terbarukan dan teknologi yang berkontribusi terhadap pengurangan emisi Gas Rumah Kaca,” tambahnya.

Sementara itu, Head for Asia and Pacific JBIC, Matsuda Noriyasu menyampaikan melalui kolaborasi ini pihaknya akan melakukan koordinasi aktif kepada perusahaan-perusahaan asal Jepang yang diperlukan untuk mengidentifikasi peluang bagi PLN untuk berkolaborasi.

“Selain itu, kami berkomitmen dan berupaya untuk memberikan pinjaman, jaminan dan investasi ekuitas untuk mendukung proyek yang potensial,” jelas Matsuda.

Indonesia Siap Sambut Investasi EBT

Nusa Dua, 12 November 2022 – Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menegaskan komitmen Indonesia dalam mempercepat transisi energi guna mencapai target net zero emission pada tahun 2060.

Luhut menilai target tersebut sangat mungkin dicapai mengingat potensi energi baru terbarukan (EBT) yang dimiliki Indonesia cukup besar yaitu mencapai 437 gigawatt (GW). Pemerintah melalui PT PLN (Persero) siap mengembangkan potensi energi bersih tersebut.

“Pak Darmawan (Direktur Utama PLN) menyebutkan dan mengingatkan saya bahwa hingga tahun 2060 potensi investasi energi terbarukan sekitar USD 700 miliar. Jadi ini kue besar. Makanya saya sangat percaya diri bahwa Indonesia bisa mempercepat transisi energi karena begitu banyak potensi yang bisa kita lakukan di negara ini, jika kita kelola dengan baik,” ungkap Luhut dalam BNEF Summit di Nusa Dua, Bali, Sabtu (12/11).

Dengan besarnya potensi EBT yang dimiliki Indonesia, menurut Luhut, hal ini bisa menjadi peluang kerja sama bagi seluruh negara global untuk bersama menurunkan emisi karbon.

“Anda bisa melihat, Indonesia berkomitmen untuk net zero emission 2060 atau lebih cepat. Dan kembali, saya yakin kita bisa mewujudkan hal itu lebih cepat. Teknologi dan teamwork, dan kami belajar,” tegas Luhut.

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo menilai langkah transisi energi ini perlu dilakukan untuk bisa menjamin masa depan anak bangsa ke depan. Hal ini juga menjadi nilai yang diusung oleh PLN untuk berkomitmen penuh dalam transisi energi.

“Dalam hal ini PLN memutuskan bahwa kita punya komitmen penuh untuk melakukan itu. Kita melakukan bukan hanya karena ada perjanjian internasional. Bukan hanya karena suatu kebijakan. Kita melakukan itu karena kita betul-betul peduli,” ujar Darmawan dalam kesempatan yang sama.

Berbagai upaya telah dilakukan PLN dalam agenda transisi energi. Selain gencar membangun pembangkit berbasis EBT, PLN juga mendorong ekosistem kendaraan listrik sehingga bisa menurunkan angka ketergantungan energi fosil di tengah tantangan target net zero emission dan krisis energi.

“Oleh karena itu, kita harus memastikan bahwa dalam waktu dekat, energi bersih akan menjamin ketahanan dan keterjangkauan energi,” kata Darmawan.

Misalnya, dalam jangka pendek penggunaan gas alam merupakan salah satu strategi penting dalam transisi energi selain pada pengembangan EBT. Dalam jangka panjang, PLN fokus pada pengembangan energi terbarukan skala besar yang dikombinasikan dengan penyimpanan energi dan interkoneksi.

“Kita sudah berhasil menghapus 13 GW pembangkit listrik batu bara dalam fase perencanaan. Artinya apa kita sudah bisa menghindari CO2 emisi sebesar 1,8 miliar ton selama 25 tahun,” ujar Darmawan.

Selain itu, PLN juga sudah mengubah perencanaan pembangunan pembangkit batubara sebesar 1,1 GW menjadi berbasis energi bersih dan 880 MW pembangkit batu bara yang dikonversi menjadi berbasis gas.

“Kita juga membangun RUPTL yang sangat agresif dalam menambahkan EBT sebesar 20.9 GW atau 51.6 persen penambahan pembangkit dari 2021-2030 itu berbasis EBT. Ini adalah RUPTL yang terhijau dalam sejarah PLN maupun dalam sejarah Indonesia,” papar Darmawan.

Darmawan menambahkan pada tahun ini dari upaya tersebut PLN mampu menurunkan emisi hingga 35 juta ton. Namun, jika tidak ada upaya maksimal, emisi karbon bisa mencapai 240 juta ton.

“Jadi ini penting sekali bagaimana semua ini bukan hanya dalam satu high level strategy, tapi bisa di translate menjadi operasional yang efektif di lapangan,” ujar Darmawan.

Oleh karena itu, perlu adanya inovasi teknologi, pembiayaan, dan kebijakan yang memungkinkan energi terbarukan dikembangkan secara besar-besaran. PLN sendiri kata Darmawan, telah mengembangkan peta jalan yang komprehensif untuk mencapai net zero emission pada tahun 2060.

“PLN berkomitmen penuh terhadap emisi nol bersih. Di masa lalu bisnis utama kami adalah menyediakan listrik bagi pelanggan, namun ke depan tugas utama PLN adalah menjaga lingkungan yang baik dan listrik menjadi salah satu produk bisnis perseroan,” pungkas Darmawan. []

Kampanyekan Electric Vehicle, PLN Sukseskan Tour Mobil Listrik Jakarta-Bali

Nusa Dua, 12 November 2022 – PT PLN (Persero) turut menyukseskan kegiatan touring mobil listrik dari Jakarta hingga Bali yang diinisiasi oleh Kementerian Perhubungan (Kemenhub). Langkah ini sebagai upaya mengampanyekan ekosistem kendaraan listrik yang semakin terbentuk sekaligus menjadi bagian dalam menyambut Presidensi KTT G20.

Berlangsung selama 5 hari, kegiatan touring ini menempuh rute Jakarta – Cirebon – Semarang – Surakarta – Surabaya – Jember – Bali sejauh 1.250 km.

Rombongan touring tiba di lokasi Bali Collection, Kawasan Nusa Dua, Bali pada Jumat (11/11) dan disambut oleh Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (Menkop UKM) Teten Masduki, Wakil Gubernur Bali  Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati Direktur Jenderal Perhubungan Darat Hendro Sugiatno dan Direktur Retail dan Niaga PLN, Edi Srimulyanti.

Kegiatan touring ini diikuti oleh 20 unit kendaraan yang berasal dari Direktorat Jenderal Perhubungan Darat, PLN, dan berbagai ATPM.

Pada lokasi finish PLN juga ikut serta dalam kegiatan pameran kendaraan listrik yang digelar pada 11-16 November 2022. Pameran ini diikuti oleh 28 exhibitor yang terdiri dari sepeda motor listrik, mobil listrik, bus listrik, truk listrik, kendaraan konversi listrik serta komponen pendukung kendaraan listrik berbasis baterai.

Dalam sambutannya Menkop UKM Teten Masduki menyatakan rangkaian touring hingga pameran kendaraan listrik di KTT G20 menunjukkan komitmen Indonesia dalam mendukung transisi energi.

“Pengalaman lain dari kegiatan ini adalah kampanyekan penggunaan kendaraan listrik, sekaligus mensosialisasikan program berkelanjutan di masa depan,” kata Teten.

Hal senada diungkapkan Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati. Ia menyatakan dukungan penuhnya terhadap upaya akselerasi penggunaan kendaraan listrik. Sebab hal tersebut akan membuat Bali menjadi minim polusi sehingga kelestarian alam lebih terjaga.

“Tentu bagaimana kita menjaga langit kita, menjaga tanah kita, dan menjaga lautan kita agar tetap bersih jauh dari polusi. Mudah-mudahan Bali memberikan inspirasi kita semua untuk hidup rukun,” ucapnya.

Secara terpisah, Direktur Utama PLN mengatakan, pihaknya mendukung terbentuknya eksosistem kendaraan listrik dengan gencar membangun stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU).

“KTT G20 ini merupakan acara internasional yang menjadi sorotan dunia. Untuk itu, PLN menyiapkan dengan sangat matang dan mengerahkan seluruh daya upaya demi menyukseskan Presidensi G20,” ucapnya.

Sementara itu, Direktur Retail dan Niaga PLN, Edi Srimulyanti juga menjelaskan, perseroan telah menyiapkan sebanyak 147 unit SPKLU sepanjang rute dari Jakarta hingga Bali sehingga pengguna mobil listrik tidak perlu khawatir jika ingin melewati rute tersebut.

“Kami telah menambah sebanyak 20 SPKLU, sehingga terdapat 147 SPKLU sepanjang rute Jakarta hingga Bali agar pengguna kendaraan listrik dapat nyaman ketika melintas dengan jarak yang jauh,” jelas Edi.

Dirinya juga memaparkan bahwa pengguna kendaraan listrik hanya perlu mengisi daya listrik kendaraan 5 kali dalam rute Jakarta – Bali.

Khusus di Bali, PLN menghadirkan 70 SPKLU yang akan mendukung operasional 636 unit mobil listrik dan 30 unit bus listrik yang akan digunakan oleh delegasi KTT G20. Selain itu, ada juga 290 unit motor listrik untuk pengamanan dan 300 unit mobil listrik untuk operasional selama kegiatan KTT G20.

Adapun 70 unit SPKLU yang disediakan PLN yakni Ultra Fast Charging dengan rincian 64 unit sudah terpasang, 4 unit cadangan, dan 2 unit untuk mobile. Kemudian juga ada 200 unit Home Charging dan 21 unit SPKLU Fast Charging yang tersebar di seluruh Provinsi Bali. []

Serius Tangani Transisi Energi, PLN Bentuk Unit Khusus Divisi Energy Transition and Sustainability

Sharm El-Sheikh, 12 November 2022 – PT PLN (Persero) menunjukkan keseriusannya dalam melakukan transisi energi di sektor ketenagalistrikan. PLN mengembangkan kapasitas teknis dan sumber daya manusia dengan membentuk organisasi khusus yaitu Divisi Energy Transition and Sustainability. Divisi ini merupakan kebijakan strategis korporat dalam mengelola secara menyeluruh upaya penurunan emisi karbon di semua proses bisnis PLN.

“Unit ini diawasi langsung oleh Direksi dan mempunyai tanggung jawab untuk mengembangkan strategi dan melacak pelaksanaan inisiatif transisi energi,” tutur Direktur Legal dan Manajemen Human Capital PLN, Yusuf Didi Setiarto.

Di sela forum COP27, Jumat (11/11) diwakili oleh Executive Vice President Energy Transition and Sustainibility, Kamia Handayani menjelaskan untuk mendukung kebijakan strategis dalam menghadapi perubahan iklim, Direksi PLN juga berinisiatif mengeluarkan BOD Directive.

Kebijakan internal tersebut terdiri dari enam bidang utama yakni, proyeksi dan inventarisasi emisi gas rumah kaca, aksi mitigasi dan adaptasi, pemanfaatan pembiayaan iklim dan penetapan harga karbon, penyediaan anggaran untuk mitigasi dan adaptasi perubahan iklim, peningkatan kapasitas, pemantauan dan evaluasi, hingga pengembangan kapasitas pegawai.

Kamia menyampaikan, berkenaan dengan pengembangan kemampuan dan teknologi, PLN optimistis bahwa untuk dapat memanfaatkan peluang transisi energi, perseroan perlu mengembangkan keahlian baru dan kompetensi inti baru.

“PLN juga mengelola risiko transisi energi dan mengintegrasikannya ke dalam manajemen risiko korporat,” ujar Kamia.

PLN telah mengidentifikasi kebutuhan peningkatan kemampuan dan mengembangkan peta jalan peningkatan kapasitas untuk transisi energi. Peta jalan ini melibatkan kemitraan dengan berbagai pemangku kepentingan.

“Berkenaan dengan organisasi, tahun ini PLN melakukan transformasi organisasi untuk lebih meningkatkan kapasitas internal kami dalam transisi dan keberlanjutan energi,” ujarnya.

Komitmen PLN dalam mendukung transisi energi, lanjut Kamia, sudah diarusutamakan ke dalam setiap fungsi bisnis. Dengan begitu, diharapkan PLN dapat fokus dalam satu tujuan besar, yakni memimpin transisi energi Indonesia.

Kamia menambahkan, selain penguatan kapasitas internal, PLN percaya bahwa kolaborasi dan inovasi adalah kunci masa depan energi bersih dan terjangkau.

Untuk itu, PLN mengajak semua pelaku transisi energi untuk berkolaborasi. Ini termasuk para pemimpin teknologi, universitas, investor, bank pembangunan, pelaku bisnis ketenagalistrikan dari hulu ke hilir, dan banyak lagi. []

Dorong UMKM Masuk ke Pasar Digital, PLN Siap Beri Pendampingan

Cirebon, 11 November 2022 – PT PLN (Persero) mendorong usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) naik kelas. Melalui Rumah BUMN di Cirebon, PLN melakukan pendampingan terhadap 700 UMKM.

Dalam kunjungannya ke Rumah BUMN, Rabu (9/11) Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko menyampaikan, UMKM harus bisa menuju ke digital untuk terus berkembang. Hal itu untuk menjawab permintaan konsumen yang menginginkan kemudahan.

“UMKM harus menuju dunia digital. UMKM jangan ragu masuk digital. Saat ini konsumen tidak ingin hal-hal yang ribet, apalagi kalau sudah berbicara soal waktu, semua harus cepat,” kata Moeldoko.

Moeldoko juga mengatakan, seluruh negara melihat pasar digital di Indonesia tergolong tinggi dan memiliki prospek baik. Sehingga pihaknya mendorong UMKM agar tidak ragu untuk memperluas penjualan produknya ke pasar digital.

“Dunia e-commerce sangat luar biasa, makanya UMKM kita jangan ragu untuk bisa masuk. Dunia pun melihat e-commerce Indonesia sangat luar biasa,” tuturnya.

Wali Kota Cirebon Nashrudin Azis menuturkan, Pemerintah Cirebon akan terus berupaya agar UMKM di Kota Cirebon semakin berkembang dan naik kelas. Salah satunya dengan memperluas penjualan produk melalui pasar digital.

“UMKM kita bisa masuk pasar digital. Hal ini akan membantu mereka meraih peluang menambah pendapatan. Pemda Kota Cirebon berupaya membantu agar mereka meraih pasar digital secara luas dan konsisten,” jelasnya.

Sementara, Direktur Retail dan Niaga PLN Edi Srimulyanti mengungkapkan, Rumah BUMN Cirebon PLN sudah membina sebanyak 700 UMKM yang tersebar di wilayah Cirebon. Adapun dari 700 UMKM tersebut, terbagi menjadi beberapa bidang atau jenis usaha, di antaranya adalah 499 bidang makanan/minuman, 63 bidang fashion, 60 bidang kesenian, 5 bidang pertanian/perkebunan, 2 bidang perikanan, 2 bidang peternakan, dan 69 bidang jasa dan lainnya.

“UMKM yang kita bina mayoritas kuliner, kemudian ada ekonomi kreatif juga. Mereka yang masuk Rumah BUMN ini akan diberi pembinaan, pembelajaran untuk meningkatkan kualitas produk dan pelaku UMKM,” katanya.

Kembangkan Teknologi Untuk Transisi Energi, PLN Libatkan Laboratorium EBT di Amerika

Sharm El-Sheikh, 10 November 2022 – PT PLN (Persero) terus membuka kolaborasi dengan berbagai pihak untuk mendukung transisi energi. Kali ini, PLN bersama The U.S. National Renewable Energy Laboratory melakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) terkait pelaksanaan transformasi sistem tenaga listrik global (G-PST) pada agenda COP27 di Sharm El Syeikh, Mesir (8/11).

Penandatanganan dilakukan oleh Direktur Transmisi dan Perencanaan Sistem PLN, Evy Haryadi dan Pricipal Investigator The U.S. National Renewable Energy Laboratory, Tim Reber, serta disaksikan langsung oleh Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo.

Darmawan mengatakan bahwa kerja sama ini akan menciptakan sinergi yang bermanfaat untuk penguatan sektor kelistrikan, khususnya dalam mendukung transisi energi. Hal ini perlu disiapkan karena pembangkit EBT yang sifatnya intermittent sehingga membuat proses pemasokan daya listrik tidak tersedia secara terus menerus dikarenakan faktor eksternal yang tidak dapat dikontrol, misalnya hilangnya cahaya matahari akibat tertutup awan.

“Komitmen mencapai net zero emission di tahun 2060 mendorong PLN untuk menambah kapasitas energi baru terbarukan (EBT) secara agresif. Dengan karakteristik intermittent pembangkit EBT, kita perlu membangun kapasitas teknologi yang mumpuni untuk mengoperasikan sistem tersebut,” ungkapnya.

MoU PLN dengan U.S. National Renewable Energy Laboratory melingkupi beberapa hal penting, yaitu penguatan sektor energi dalam hal pengoperasian sistem dan transmisi tenaga listrik, integrasi energi terbarukan ke dalam jaringan tenaga listrik, memajukan transisi menuju sistem operasi kelistrikan yang modern. Kedua belah pihak juga akan berdiskusi penetapan regulasi, pengembangan pelatihan dan pendidikan terkait, dukungan fasilitas dan teknologi, perkuatan perencanaan dan analisa sistem tenaga listrik, dan pengembangan inovasi atau kolaborasi nasional.

“Hari ini kita bekerja sama dengan Global Power System Transformation, tergabung bersama pengembang ketenagalistrikan dunia seperti CAISO, AEMO, hingga ERCOT. Ini artinya saat ini kita berada di garis terdepan dalam akumulasi pengetahuan, teknik, skill, dan teknologi kelistrikan,” tambahnya.

Ia menambahkan dalam proses transisi energi, PLN perlu bertransformasi dan mempelajari core kompetensi dan skill baru untuk menghadapi tantangan di masa depan. Sehingga ia berharap MoU ini bisa diterjemahkan dalam operasi konkret di lapangan.

“Dalam MoU ini kita bersama akan mengkaji penggunaan teknologi terbaru di sektor ketenagalistrikan. Kita juga akan memberikan pelatihan untuk para pegawai sehingga mereka siap untuk menghadapi segala tantangan,” tambahnya.

Dengan nota kesepahaman ini, ia menekankan pentingnya kolaborasi bersama dalam mendorong transisi energi.

“Kolaborasi ini membuka mata kita bahwa transisi energi tidak bisa dijalankan sendiri-sendiri. Jalan satu-satunya adalah dengan kolaborasi,” tutup Darmawan.

Transformasi Digital Diakui, Bos PLN Jadi Pemimpin Paling Populer di Media Sosial

Penghargaan yang diraihnya merupakan hasil dari upaya peningkatan kualitas layanan pelanggan yang dilakukan insan PLN.

Jakarta, 11 November 2022 – Direktur Utama PT PLN (Persero) Darmawan Prasodjo mendapatkan penghargaan sebagai pemimpin terpopuler di sosial media versi kategori pemimpin/CEO Subkategori BUMN non TBK oleh Jambore PR Indonesia (JAMPIRO) 2022.

Penetapan ini dilakukan berdasarkan hasil monitoring pemberitaan terhadap puluhan kementerian/lembaga/pemerintah daerah/BUMN/BUMD/ perguruan tinggi dan tiga platform media sosial (Twitter, Facebook dan Instagram) pada periode 1 Januari – 30 September 2022 oleh PR Indonesia dan Indonesia Indicator.

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang diberikan ini. Penghargaan yang diraihnya merupakan hasil dari upaya peningkatan kualitas layanan pelanggan yang dilakukan insan PLN.

“Jadi, ini bukan hanya hasil kerja dari seorang Dirut, bukan hanya hasil kerja dari pimpinan BOD, tapi seluruh seluruh kekuatan PLN. Baik itu insan PLN maupun tenaga alih daya kita,” kata Darmawan.

Darmawan pun ingin mendedikasikan penghargaan ini kepada seluruh insan PLN yang sudah optimal berjuang memberikan pengabdian terbaiknya dan melayani pelanggan sebaik-baiknya sehingga kepuasan pelanggan terhadap layanan PLN meningkat.

Menurut Darmawan, PLN sendiri terus melakukan perbaikan untuk memastikan pelayanan kepada pelanggan terus meningkat. Oleh karena itu, PLN mulai meninggalkan cara-cara lama yang serba manual menuju digitalisasi.

“Kami melakukan digitalisasi pembangkit, digitalisasi transmisi dan distribusi, digitalisasi sistem keuangan, sistem pengadaan, sistem pembayaran, sampai digitalisasi sistem pelayanan pelanggan,” jelas Darmawan.

Contohnya adalah apa yang dilakukan di aplikasi PLN Mobile. Darmawan bersama PLN melakukan transformasi agar sistemnya jauh lebih cepat dan efisien dalam memberikan pelayanan kepada pelanggan.

Oleh karena itu dibuat suatu sistem agar seluruh petugas PLN harus merespon dengan cepat apa yang dibutuhkan oleh pelanggan. Hasilnya, saat ini PLN Mobile sudah diunduh lebih dari 34 juta orang dengan rating 4,8 dan menjadi salah satu aplikasi terbaik di Asia Tenggara.

“Untuk itu, kalau bicara saya sebagai pemimpin paling populer di media sosial, artinya Alhamdullilah masyarakat menerima dan mengapresiasi perjuangan PLN dalam bertransformasi,” jelasnya.

Founder dan CEO PR Indonesia Asmono Wikan mengatakan, peran humas sangat penting dalam sebuah lembaga dan perusahaan, sebab akan meningkatkan reputasi perusahaan.

“Karena dengan kekuatan komunikasi yang dilakukan komunikator kita organisasi masing-masing yakni Humas, organisasi kita masih kokoh berdiri dengan reputasi yang sangat baik,” imbuhnya.

PLN Hadir, Warga Dusun Yarweser di Kabupaten Raja Ampat Papua Kini Tak Perlu BBM Hidupkan Genset untuk Nikmati Listrik

Dengan adanya listrik dari energy storage bantuan PLN, Nelayan Raja Ampat tak perlu tempuh jarak 60 Km untuk beli es batu ke Sorong

Raja Ampat, 10 November 2022 PT PLN (Persero) berupaya memberikan akses listrik ke seluruh wilayah Indonesia, termasuk ke wilayah terdepan, terluar dan tertinggal (3T). Hal ini diwujudkan lewat bantuan 30 unit mikro pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) dan energy storage bernama SuperSUN yang diberikan ke masyarakat Dusun Yarweser, Kampung Arefi Selatan, Kabupaten Raja Ampat.

Dengan bantuan tersebut, kini masyarakat bisa menikmati listrik 24 jam. Bantuan ini merupakan bagian dari program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PLN Peduli.

Hadirnya listrik memberikan manfaat yang besar kepada warga. Hal itu diungkapkan Jhonisius Arwakon, salah satu penerima SuperSUN.

Setelah rumahnya teraliri listrik, kini ia bisa membuat es batu untuk menyimpan ikan. Sebelumnya, masyarakat yang sebagian besar bekerja sebagai nelayan harus menempuh perjalanan ke Kota Sorong sejauh 60 km melalui laut selama 2 jam hanya untuk membeli es batu sebelum mereka memancing.

“Saat mendengar informasi (bahwa akan ada bantuan) mulai senang di situ dan saat barang bantuannya turun. Dulu kita butuh 5 liter BBM untuk nyalakan listrik dari jam 6 sore hingga jam 12 malam. Biayanya cukup besar. Di sini BBM untuk genset kurang lebih bisa mencapai Rp 20.000/liternya,” paparnya.

Jhonisius juga menjelaskan, selain digunakan untuk freezer, masyarakat juga memanfaatkan listrik untuk berbagai aktivitas rumah tangga seperti untuk mesin cuci, pompa air, penggunaan mesin ketam kayu hingga belajar anak-anak.

“Saya terima kasih kepada PLN bukan 99 persen lagi, tapi 100 persen karena semua yang bikin hitam rumah sudah tidak ada, seperti obor kami biasa kalau pagi saat bangun tidur hidung hitam,” ungkapnya.

Senada, Frans Pasarua, Kepala Dusun Yarweser, menyampaikan rasa syukurnya atas bantuan yang diberikan. Menurutnya, kehadiran listrik membantu aktivitas warga.

“Saya mewakili masyarakat kampung ini, kami berada di sini kurang lebih dari 2001, kami sebagai masyarakat bersyukur kepada Tuhan karena sudah mendapat penerangan. Terima kasih banyak karena bapak sudah bantu kita orang ini. Jadi pagi hari ini kami sangat senang karena kita punya anak-anak belajar malam-malam hanya pakai obor namun sekarang kita punya lampu dan bisa menyala hingga 24 jam,” jelasnya.

Adanya bantuan ini juga menghemat pengeluaran masyarakat. Sebelumnya, mereka harus mengeluarkan biaya Rp 100 ribu untuk menyalakan genset selama 6 jam. Saat ini, dengan menyala 24 jam penuh dan estimasi penggunaan 1,5 kWh, mereka cukup mengeluarkan biaya sekitar Rp 2 ribu.

General Manager PLN Unit Induk Wilayah Papua dan Papua Barat, Budiono, menyampaikan bantuan ini merupakan salah satu bukti upaya PLN untuk mewujudkan listrik berkeadilan bagi seluruh masyarakat.

“Listrik sangat penting, sangat utama, sangat vital dan sangat mendukung kegiatan. Yang punya kulkas satu bisa bertambah lagi sehingga bisa menjadi cold storage. Ikan menjadi lebih awet, penjualan meningkat, sehingga tidak mustahil roda perekonomian bisa bergerak menjadi lebih baik,” paparnya.

Budiono menambahkan, kehadiran listrik diharapkan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Dia juga berpesan kepada masyarakat agar bisa merawat bantuan yang sudah disalurkan sehingga bisa digunakan secara maksimal.

“Mohon bapak dan ibu sekalian bisa menjaga bantuan yang kami berikan, jika ada gangguan kami siap membantu untuk memperbaikinya. Kami juga sudah melatih dua warga kampung agar bisa membantu Bapak dan Ibu jika ada gangguan sehingga mereka bisa langsung mengatasi atau berkomunikasi dengan pegawai kami,” ujar Budiono.

Upaya ini juga wujud komitmen perseroan terhadap prinsip Environmental, Social and Governance (ESG) dalam menciptakan pembangunan ekonomi yang berkelanjutan.

Surya Power Solusi Untuk Negeri (SuperSUN) ini merupakan pembangkit individual tenaga surya yang terpasang kWh meter prabayar dengan daya 900 VA. Terdiri dari dua komponen utama yakni PV Panel berkapasitas 440 Wp – 700 Wp dan baterai berkapasitas 2 kWh. SuperSUN merupakan salah satu solusi ramah lingkungan untuk melistriki masyarakat di daerah terisolir. Diinisiasi oleh para pegawai PLN di Sorong, terobosan tersebut mendapatkan penghargaan tertinggi di sektor ESDM berupa Dharma Karya ESDM karena dinilai telah memberikan manfaat besar pada sektor kelistrikan.