All posts by beritapers

Raihan Kontrak Baru Waskita di IKN Telah Capai Rp2,55 Triliun

Jakarta, 7 November 2022, PT Waskita Karya (Persero) Tbk. (Kode Saham: WSKT) kembali meraih kontrak proyek baru di Ibu Kota Negara (IKN). Kali ini proyek yang akan dibangun adalah Gedung Sekretariat Presiden dan Bangunan Pendukung pada Kawasan Istana Kepresidenan Ibu Kota Negara dengan total nilai kontrak mencapai Rp1,35 Triliun.

Dengan dimenangkannya tender proyek Gedung Sekretariat Presiden dan Bangunan Pendukung pada Kawasan Istana Kepresidenan ini, maka sampai saat ini Waskita telah memenangkan tender proyek IKN dengan total nilai kontrak mencapai Rp2,55 triliun. Sebelumnya Waskita juga telah memenangkan 2 tender proyek yaitu Proyek Jalan Tol IKN Segmen Simpang Tempadung – Jembatan Pulau Balang senilai Rp990 miliar dan Pembangunan Jalan Kerja/Logistik IKN (KIPP) Paket Pembangunan Jalan Lingkar Sepaku Segmen 4 senilai Rp182 miliar.

SVP Corporate Secretary Perseroan, Novianto Ari Nugroho menyampaikan Waskita bangga atas perolehan proyek Pembangunan Gedung Sekretariat Presiden di IKN ini. “Perseroan akan mengerahkan seluruh sumber daya terbaik yang dimiliki agar dapat menyelesaikan proyek ini dengan baik. Dari pengalaman yang Perseroan miliki, kami yakin dapat mengerjakan proyek ini dengan tepat mutu dan tepat waktu sesuai yang tertuang dalam kontrak,” ungkapnya.

Novianto juga menambahkan dalam pelaksanaannya nanti, Perseroan tidak hanya semata mengejar target pendapatan, tetapi juga tetap berkomitmen menjaga kepercayaan yang telah diberikan oleh Pemerintah dan para pengguna jasa dengan memperhatikan dan mengutamakan aspek keselamatan dan lingkungan.

Proyek ini rencananya akan dibangun diatas tanah seluas 50,678 m2 dan luas bangunan 33,312 m2 yang terbagi menjadi 3 bangunan yaitu Sekretariat Presiden, Mess Paspampres dan Bangunan pendukung. Pembangunan ini membutuhkan waktu pembangunan selama 720 hari kalender dengan target penyelesaian pekerjaan pada akhir tahun 2024.

 

 

 

 

 

PLN Sulap Pelabuhan Pelindo Jadi Pelabuhan Hijau

Nusa Dua, 02 November 2022 – PT PLN (Persero) menggandeng PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo untuk menyulap pelabuhan yang tersebar di Indonesia menjadi pelabuhan yang lebih ramah lingkungan. Langkah ini juga sebagai wujud sinergi BUMN dalam mendukung target Net Zero Emission di 2060.

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo menjelaskan PLN bekerja sama dengan Pelindo akan menyulap pelabuhan milik Pelindo menjadi green port. Konsep green port ini mengusung energi berbasis listrik sebagai pengganti BBM yang selama ini biasa dipakai kapal saat sandar.

“Langkah kerja sama ini juga sejalan dengan program kami dalam Electricfying Marine yang mengubah kebutuhan BBM yang biasanya digunakan untuk operasional pelabuhan menjadi berbasis listrik,” ujar Darmawan dalam acara Energy Transition Day, Selasa (1/11) di Bali.

Darmawan menjelaskan PLN akan membangun Anjungan Listrik Mandiri (ALMA) di 24 wilayah pelabuhan milik Pelindo. ALMA ini bisa dimanfaatkan oleh para nelayan kecil dan kapal-kapal kecil untuk mengisi daya alat kapal, cold storage dan juga mesin kapal berbasis baterai.

Selain itu, PLN juga akan membangun Shore Connection untuk menjawab kebutuhan listrik segmen kapal besar dan sedang untuk pengisian daya. Total 27 Mega Volt Ampere (MVA) daya dari Shore Connection ini akan dibangun PLN di beberapa pelabuhan utama milik Pelindo yang tersebar di Jawa, Kalimantan, NTT dan NTB.

Direktur Utama Pelindo, Arif Suhartono menjelaskan sinergi ini merupakan komitmen Pelindo mewujudkan Green Port untuk mengurangi emisi karbon dan efek gas rumah kaca, agar tercipta pelabuhan yang sustainable dan ramah lingkungan.

“Dalam merealisasikan pelabuhan hijau, Pelindo mengupayakan beberapa fokus inisiatif antara lain melalui efisiensi operasional dengan penggunaan solusi digital, pengelolaan limbah, pengembangan energi dan penggunaan peralatan ramah lingkungan, serta pemberian insentif dan fasilitas bagi pelanggan yang mendukung operasi ramah lingkungan,” tutup Arif Suhartono.

Melalui kerja sama ini diharapkan dapat mengoptimalkan potensi di bidang kelistrikan dan kepelabuhanan antara PLN Group dan Pelindo Group antara lain lewat pemanfaatan dan pendayagunaan aset, kerja sama kegiatan kepelabuhan, perbaikan dan perawatan fasilitas pelabuhan, pembangunan kapal serta pengelolaan/pengoperasian Terminal Untuk Kepentingan Sendiri (TUKS) /
Terminal Khusus (TERSUS) sehingga mampu meningkatkan produktivitas secara maksimal.

 

Sukses Kelola Media Sosial, WSBP Raih Bronze Winner Kanal Digital Instagram

Jakarta, November 2022. PT Waskita Beton Precast Tbk (Kode Saham: WSBP) meraih penghargaan Bronze Winner Kategori Kanal Digital Subkategori Media Sosial Instagram dalam acara Anugerah Humas Indonesia (AHI) 2022 di Kota Malang (28/10) lalu.

“Kami mengucapkan terima kasih atas apresiasi dari yang diberikan AHI kepada WSBP. Ini menunjukkan bahwa WSBP juga berhasil menjalankan fungsi kehumasannya dengan baik melalui media sosial perusahaan yang memuat konten terkait keterbukaan informasi baik yang bersifat edukasi, informasi, dan hiburan,”ujar Fandy Dewanto, Corporate Secretary.

Adapun media sosial Instagram WSBP memuat konten mengenai keterbukaan informasi sesuai dengan UU Keterbukaan Informasi Publik No 14/2008, di antaranya informasi terkait Tata Kelola Perusahaan yang Baik seperti Management Walkthrough, kunjungan kerja BOC (Board of Commissioner) dan BOD (Board of Director), dan lain sebagainya.

Lalu progress proyek, informasi gangguan kenyamanan publik akibat pekerjaan proyek, laporan keuangan, kinerja perusahaan, inovasi kinerja dan produk, penghargaan yang diterima, dll konten sesuai dengan prinsip dan praktik Good Corporate Governance, 5R (Ringkas, Rapi, Resik, Rawat, dan Rajin), dan K3 (Kesehatan dan Keselamatan Kerja). “Kami juga menampilkan mengenai profil Insan WSBP yang berprestasi. Hal ini untuk meningkatkan motivasi dan loyalitas bagi Insan WSBP lainnya,” tambahnya.

Dalam pengelolaan Instagram, WSBP memiliki prosedur interaksi Instagram yang dibuat dalam rangka pengaktifan akun Instagram WSBP, peningkatan hubungan perusahaan dengan publik, menjadikan fitur comment & DM (Direct Message) Instagram sebagai wadah diskusi, serta sumber peningkatan followers melalui comment, like, dan repost pada seluruh post akun Waskita Group per hari, comment dan like pada minimal 3 post akun eskternal per hari, dalam jangka waktu 1×12 jam wajib membalas comment, dan 1×24 jam wajib reply DM,

“Kami juga melakukan penyelarasan strategi komunikasi, serta rencana dan kualitas konten antara Induk perusahaan PT Waskita Karya (Persero) Tbk dan seluruh anak perusahaan secara mingguan,” katanya.

Untuk semakin meningkatkan brand awareness dan brand image WSBP di mata publik melalui media sosial, WSBP Kantor Pusat (@waskita_precast) dan plant membentuk akun Instagram seluruh plant beton precast WSBP yang dibuat dan dikelola oleh masing-masing admin IG di Plant Bojonegara (@wsbp_plantbojonegara), Plant Gasing (@wsbp_plantgasing), Plant Karawang (@wsbp_plantkarawang), Plant Subang (@wsbp_plantsubang), Plant Sadang (@wsbp_plantsadang), dan Plant Prambon (@wsbp_plantprambon). “Ini juga salah satu strategi kami untuk meningkatkan interaksi langsung tiap plant WSBP dengan lingkungan pabrik yang dapat menjadi potensi sales lead penjualan retail,” ungkap Fandy.

”Melalui pencapaian ini, ke depannya menjadi semangat bagi WSBP untuk terus mempublikasikan informasi perusahaan dan menyajikan konten yang bermanfaat untuk publik,” kata Fandy. WSBP juga berkomitmen untuk mengedepankan keterbukaan informasi kepada publik secara cepat dan tepat mengenai pembaruan pemberitaan aktivitas kerja, kinerja perusahaan hingga tanggapan atas berbagai isu yang terjadi di perusahaan.

Berbagai program kehumasan juga telah disusun oleh perusahaan termasuk di dalamnya program strategi media sosial. Hal ini sejalan dengan komitmen untuk menjalankan program kehumasan sesuai dengan prinsip Tata Kelola Perusahaan yang Baik sehingga dapat mendukung tujuan perusahaan yang ingin dicapai, tentunya dengan juga berdampak positif bagi stakeholder dan masyakarat.

Sebagai informasi, AHI diselenggarakan sebagai bentuk apresiasi terhadap pemimpin dan badan publik yang mampu mengimplementasikan dengan baik Undang-Undang (UU) Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik (KIP). Terdapat lima kategori dalam anugerah AHI, yaitu pelayanan informasi publik, pejabat pengelola informasi dan dokumentasi (PPID), media internal, kanal digital, dan program kehumasan pemerintah. Selain itu, terdapat dua kategori lain yang pemenangnya dipilih langsung oleh Humas Indonesia bersama NoLimit sebagai mitra, yaitu pemimpin terpopuler di media digital dan institusi terpopuler di media digital.

Proses penjurian AHI 2022 dilakukan oleh para ahli dan pakar di bidangnya, Proses penjurian AHI 2022 dilakukan oleh para ahli dan pakar di bidangnya, antara lain CEO Humas Indonesia Asmono Wikan, CEO Center for Public Relations, Outreach and Communication (CPROCOM) Emilia Bassar, Direktur Komunikasi Rajawali Foundation Fardila Astari, dan mantan Komisioner Komisi Informasi Pusat Arif Adi Kuswardono. Selain itu, ada pula Wakil Rektor I London School of Public Relation (LSPR) Janette Maria Pinariya, mantan Anggota Dewan Pers Agus Sudibyo, serta Managing Director BAYK Strategic Sustainability/APPRI Arya Gumilar.

Komitmen Terhadap Keterbukaan Informasi, WSBP Raih Penghargaan Best Annual Report Tahun 2022

Jakarta, Oktober 2022. PT Waskita Beton Precast Tbk (Kode Saham: WSBP) bersama perusahaan induknya PT Waskita Karya (Persero) Tbk meraih 2 penghargaan pada ajang BUMN Awards 2022 The Iconomics BUMN Forum 2022 dengan tema Branding for Business and Social Leadership yang digelar di Jakarta, Kamis (27/10), yaitu:

PT Waskita Beton Precast Tbk:

• Best Annual Report in Construction Materials Category

PT Waskita Karya (Persero) Tbk:

• Best Brand Image in Construction Category

Apresiasi ini diberikan kepada WSBP karena perusahaan dinilai memiliki Laporan Tahunan (Annual Report) Tahun Buku 2021 yang komprehensif, di mana memenuhi kriteria dalam hal desain buku laporan tahunan baik konten maupun foto yang dapat menunjukkan segi artistik dan kreativitas. Selain itu adanya kerunutan isi materi yang logis dan mudah dipahami serta narasi menunjukkan ketepatan penyampaian dan gaya bahasa yang mengangkat terkait institusi. Untuk annual report WSBP mendapat nilai tertinggi di kategorinya yaitu 77.

Fandy Dewanto, Corporate Secretary menyampaikan terima kasih atas apresiasi yang diberikan kepada WSBP sehingga WSBP menjadi pemenang dengan Laporan Tahunan yang mendapat nilai tertinggi di kategorinya yaitu 77.

“Ini menjadi bukti bahwa WSBP komitmen untuk melakukan keterbukaan informasi melalui Laporan Tahunan yang sesuai dengan prinsip Tata Kelola Perusahaan yang Baik,” tambahnya.

Fandy juga memberikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh insan WSBP, karena atas kerja keras dan kerja samanya ini, WSBP dapat menjadi pemenang di BUMN Awards 2022. “Harapannya ini menjadi semangat lebih lagi untuk seluruh Insan WSBP memberi dedikasi dan komitmennya untuk menghasilkan produk dan jasa konstruksi yang berkualitas untuk infrastruktur Indonesia,” ujarnya.

Sebagai informasi BUMN Awards 2022 adalah penghargaan yang diberikan oleh The Iconomics kepada badan usaha milik negara (BUMN) dan anak perusahaan BUMN yang terdiri dari penghargaan mengenai brand equity dan corporate communications material. BUMN Awards tahun ini adalah penghargaan yang telah digelar keempat kalinya dari tahun 2019.

 

Melalui acara ini diharapkan dapat mempopulerkan role model yang telah dikembangkan perusahaan BUMN yang meraih penghargaan ini, mendorong semakin banyaknya perusahaan-perusahaan BUMN yang memperhatikan pentingnya brand equity, turut mendorong citra/image perusahaan-perusahaan BUMN dan anak BUMN.

Reformasi Pilar SDM, DJP Gelar Festival Beasiswa dan Riset 2022

Jakarta, 1 November 2022 – Untuk pertama kalinya, Direktorat Jenderal Pajak (DJP) menyelenggarakan festival beasiswa terbesar di DJP bertajuk Aspire to Inspire Before We Expire. Kegiatan ini dimaksudkan menjadi media bagi pegawai yang telah melaksanakan tugas belajar untuk berkontribusi pada institusi melalui penyampaian aspirasi dan gagasan di bidang policy, compliance, dan information technology untuk masa depan DJP.

Gagasan tersebut dikumpulkan melalui call for extended abstract kepada pegawai yang sedang dan telah melaksanakan tugas belajar. Sembilan semifinalis terpilih mempresentasikan abstraknya kepada Staf Ahli sesuai bidangnya. Tiga abstrak terbaik kemudian dipresentasikan di hadapan Direktur Jenderal Pajak pada festival beasiswa dan riset hari ini.

Selain itu, kegiatan ini juga menghadirkan penyedia beasiswa dan perwakilan universitas sebagai sumber inspirasi bagi pegawai DJP untuk melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi.

Seperti yang disampaikan oleh Direktur Jenderal Pajak Suryo Utomo dalam arahannya, organisasi membutuhkan para pegawainya melanjutkan studi ke pendidikan yang lebih tinggi. “Tidak harus di jurusan akuntansi dan pajak, tapi bisa lebih luas seperti psikologi, olah data, dan sebagainya. Mana yang harus diperbaiki dari DJP, mulai dipikirkan, karena Anda adalah masa depan DJP,” imbuhnya.

Namun, Suryo berharap pegawai mampu memperdalam dua kecerdasan melalui tugas belajar, yaitu pada otak sebagai kecerdasan masing-masing, dan pada hati sebagai pengabdian pada institusi.

Adapun beberapa penyedia beasiswa, konsultan pendidikan, dan perwakilan universitas yang mendukung acara ini yakni LPDP, Ministry Scholarship, KOICA, AAS, British Embassy Jakarta, IBEC, IDP, UGM, UI, Monash University, International University of Japan, Newcastle University, University of Glasgow, University of Leeds, University of Manchester, University of Melbourne, University of New South Wales, University of Sydney, University of Warwick, University of York, University of Srathclyde, Queen’s University of Belfast, dan University of Reading.

Acara ini menjadi kesempatan besar bagi pegawai DJP membuka cakrawala penyediaan beasiswa pendidikan baik di dalam negeri maupun luar negeri. Banyaknya kesempatan yang ditawarkan ke para pegawai diharapkan dapat dimanfaatkan dengan baik. Terlebih, pemegang kepentingan utama DJP adalah wajib pajak. Pegawai DJP tidak boleh tertinggal dari wajib pajak.

Selain melalui paparan yang disampaikan oleh masing-masing penyedia beasiswa dan perwakilan universitas, para pegawai juga dapat memperoleh informasi beasiswa lebih lanjut di 21 stan yang tersedia di selasar Aula CBB Kantor Pusat DJP. Atau juga melalui situs masing-masing penyelenggara. Rencananya festival ini akan diselenggarakan secara rutin setiap tahun di DJP.

Pegadaian Memperoleh Penghargaan Brand Equity dan ESG Excellence 2022

Jakarta, 27 Oktober 2022 — PT Pegadaian meraih penghargaan brand equity di ajang 4th Anniversary BUMN Awards 2022 yang diselenggarakan oleh The Iconomics Media di Hotel Le Meridien Jakarta, beberapa waktu lalu. Ajang The Iconomics BUMN Forum 2022 tahun ini mengusung tema “Branding for Business & Social Leaderships”.

Dalam acara ini, Pegadaian dinobatkan sebagai pemenang Brand Equity Awards dengan nominasi “Brand Equity: Brand Popularity In Other Financial Service Category”, berdasarkan survei citra BUMN dengan lebih dari 10.000 responden di 10 kota Nasional Indonesia.

Adapun kriteria penilaian pemenang 4th Anniversary BUMN Awards 2022, ditentukan berdasarkan upaya perusahaan BUMN dalam membentuk citra korporasi yang sejalan dengan strategi bisnis dan kontribusi sosialnya.

Kepala Departemen Komunikasi PT Pegadaian Basuki Tri Andayani saat menerima penghargaan mengucapkan terima kasih kepada Iconomics yang telah memberikan apresiasi di ajang tersebut.

“Atas nama Manajemen dan seluruh Insan Pegadaian saya mengucapkan terima kasih kepada Iconomics yang telah melakukan riset kepada 10.000 responden yang telah memberikan penilaian yang baik bagi brand Pegadaian. Semoga opini mereka mewakili penilaian sekitar 21 juta nasabah Pegadaian yang telah memanfaatkan produk dan layanan Pegadaian,” ujar Basuki.

Basuki juga  menambahkan, bahwa apresiasi yang berhasil diraih oleh perusahaan tak lepas dari dukungan dari seluruh masyarakat yang telah setia menjadi nasabah Pegadaian.

Pada kesempatan berbeda, Pegadaian juga mendapatkan penghargaan TrenAsia ESG Excellence 2022. Penghargaan tersebut diberikan sebagai apresiasi atas konsistensi Pegadaian dalam mengimplementasikan bisnis yang menjunjung tinggi nilai-nilai kelestarian lingkungan, sosial, dan tata kelola yang baik (ESG : Environment, Social & Governance).

Penghargaan tersebut diharapkan menjadi motivasi bagi seluruh Insan Pegadaian untuk memberikan layanan terbaik bagi masyarakat. Hal ini penting dalam rangka mewujudkan visi menjadi The Most Valuable Financial Company di Indonesia dan sebagai Agen Inklusi Keuangan Pilihan Utama Masyarakat.

 

 

Pecahkan Rekor MURI, PLN Gelar Konvoi 1.300 Kendaraan Motor Listrik Peringati Hari Listrik Nasional ke-77

Surabaya, 30 Oktober 2022 – PT PLN (Persero) menggelar konvoi 1.300 kendaraan listrik dan Electric Festival di DBL Arena, Surabaya dalam rangkaian Hari Listrik Nasional (HLN) ke – 77.

General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jawa Timur (UID Jatim), Lasiran mengatakan konvoi 1.300 kendaraan listrik ini merupakan perjalanan panjang PLN untuk menumbuhkan iklim kendaraan listrik di Indonesia khususnya di Jawa Timur. Konvoi 1.300 kendaraan listrik ini sekaligus memecahkan Rekor MURI konvoi motor listrik terbanyak yang pernah dilakukan.

“Mengusung konsep The New PLN 4.0, Unleashing Energy and Beyond, PLN telah bertransformasi mengedepankan digitalisasi dalam setiap lini proses bisnis menjadi lebih efisien. Mengusung salah satu aspirasi transformasi yakni Green dan sekaligus sebagai upaya mencapai net zero emission, PLN terus menggiatkan upaya-upaya untuk mengkampanyekan penggunaan energi bersih salah satunya melalui upaya electrifying lifestyle,” papar Lasiran.

Konvoi kendaraan listrik tersebut, juga diikuti oleh Direktur Distribusi PLN Adi Priyanto, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dan Kepala Dinas ESDM Provinsi Jawa Timur Nurkholis. Selain di Surabaya, konvoi yang diikuti oleh pegawai, mitra, dan komunitas Electric Vehicle juga digelar serentak di 10 kota lainnya di Jawa Timur.

Lasiran menambahkan perjalanan panjang ini dimulai dari dikeluarkannya Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 55 Tahun 2019 tanggal 8 Agustus 2019 tentang Percepatan Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai ( Battery Electric Vehicle ) untuk Transportasi Jalan yang kemudian ditindaklanjuti secara serius oleh PLN dengan pembangunan infrastruktur kendaraan listrik yakni Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU).

Direktur Distribusi PLN Adi Priyanto menuturkan kolaborasi yang terjalin dengan Pemerintah Provinsi Jawa Timur merupakan kunci suksesnya pertumbuhan ekosistem EV di Jawa Timur.

“Kami mengucapkan selamat kepada Pemprov Jawa Timur atas penghargaan yang diperoleh sebagai daerah terbaik yang melakukan transisi energi, kegiatan kali ini merupakan wujud nyata tersebut. Semoga agenda-agenda kolaborasi lainnya untuk mewujudkan net zero emission segera berjalan dengan baik,” tambah Adi.

Hingga saat ini, tercatat sebanyak 150 SPKLU PLN telah tersebar di seluruh Indonesia dan 8 di antaranya berada di Jawa Timur. PLN pun memberikan apresiasi kepada Pemerintah Provinsi Jawa Timur yang telah mengeluarkan Surat Edaran nomor 671/85/124.3/2022 mengenai himbauan penggunaan kendaraan listrik di Jawa Timur.

Hadir dalam kegiatan konvoi 1.300 kendaraan listrik, Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa memberikan acungan jempol atas konsistensi PLN menumbuhkan iklim kendaraan listrik di Jawa Timur.

“Hari bersejarah ini merupakan manifestasi partnership yang baik antara PLN dan Pemprov Jatim untuk mewujudkan lingkungan yang bersih. Nanti kami juga akan ada kolaborasi penanaman mangrove sebagai sedekah oksigen untuk mewujudkan green energy yang berkelanjutan. Konversi energi memang tidak bisa dielakkan semoga kita bisa mencapai dengan sebaik-baiknya,” terang Khofifah.

Tidak hanya konvoi, agenda yang dilakukan segaligus merayakan Hari Listrik Nasional ini juga diisi dengan Electric Festival yang menghadirkan pameran motor listrik, games menarik hingga penampilan bintang tamu, Biangindas, dan pemberian santunan kepada anak yatim serta duafa.

Sebelumnya, PLN juga telah memberikan sambung listrik gratis kepada 3.607 keluarga pra sejahtera yang dinyalakan secara serentak pada 27 Oktober 2022 dan 15 diantaranya tersebar di Balong, Ponorogo, Pacitan, Bondowoso dan Sukorejo. Sambung listrik gratis ini berasal dari donasi gaji Pegawai PLN.

Catatkan Sejarah, KKP Berhasil Kembangkan Induk Udang Unggul Vaname

KARANGASEM, (28/10) – Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) mencatatkan sejarah keberhasilan mengembangkan induk udang unggul vaname. Melaui program pengembangan ini, KKP optimis mampu memenuhi target produksi udang nasional sebanyak 2 juta ton pada tahun 2024 dan memicu bangkitnya industri udang di Indonesia.

“Ini sejarah bagi Indonesia, kita sudah berhasil mengembangkan induk udang unggul vaname. Semoga ke depan kita sudah tidak lagi impor induk, karena kita sudah bisa membuat sendiri yang dilakukan oleh balai budidaya yang ada di bawah Direktorat Jenderal Budidaya yang ada disini (Karangasem). Ini kita yakini bahwa Indonesia akan menjadi champion (sektor budidaya) dalam kurun waktu 5 tahun yang akan datang,” ungkap Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono saat meluncurkan program Induk Udang Unggul Vaname di Karangasem, Bali, Kamis (28/10/2022).

Program pengembangan induk udang unggul vaname dilaksanakan oleh Balai Produksi Induk Undang Unggul dan Kekerangan (BPIU2K) Karangasem. Program yang dinamai Induk Udang Unggul Vaname NuSa Dewa (Nusantara Sakti Dewata) itu diawali dengan program pemuliaan konvensional yang diperkaya dengan marka molekular.

Induk udang unggul vaname hasil pengembangan KKP ini memiliki kelebihan tumbuh lebih cepat, toleran terhadap penyakit, serta dapat bersaing dengan produk induk udang dari negara lain.

“Tadi beberapa testimoni menyebutkan kelangsungan hidupnya ada yang 80 sampai 90 persen. Saya kira kalau pengembangan ini terus dilakukan, akan tumbuh investor-investor yang bergerak di bidang produksi induk. Saya yakin luasan Indonesia sebagai negara maritim tentu akan menguasai pasar udang dunia,” ujarnya.

“Mudah-mudahan dalam waktu dekat juga akan ada (produk produk) unggul yang lain lagi, dan akan tumbuh sejarah baru lagi. Dan bertepatan dengan hari ini adalah hari Sumpah Pemuda, kemudian KKP baru 23 tahun, jadi KKP betul-betul masih muda, yang masih lincah dan sudah mampu menciptakan sejarah mengembangkan induk udang unggul vaname, yang menjadi salah satu unggulan kita ke depan,” pungkas Menteri Trenggono.

Sementara itu Dirjen Perikanan Budidaya KKP Tb Haeru Rahayu memaparkan, keberhasilan mengembangkan induk udang unggul vaname akan menjawab kebutuhan para pembudidaya di Indonesia.

Dengan adanya program pengembangan ini, Tebe -sapaan Tb Haeru Rahayu- juga optimis KKP mampu meningkatkan produksi udang nasional dan mengurangi impor induk udang vaname yang selama ini volume dan nilainya cukup tinggi.

“Khusus untuk komoditas udang pada tahun 2024, pemerintah menargetkan produksi sebanyak 2 juta ton dengan kenaikan nilai ekspor udang sebesar 250 persen. Pencapaian ini menghadapi tantangan yang salah satunya adalah ketersediaan benih udang yang berkualitas,” ungkapnya.

Dia menambahkan, tujuan program pengembangan tersebut untuk menghasilkan sumber daya genetik udang yang adaptif sesuai kondisi lokal Indonesia agar dapat tumbuh cepat dan toleran sesuai tujuan dan kemandirian udang nasional.

“Setelah (peluncuran ini) kami masih terus melakukan penyempurnaan pengembangan, penambahan jumlah sumber daya genetik, pengembangan Multiplication Center (MC), serta melakukan uji coba multilokasi kepada pembudidaya,” pungkasnya.

Sebagai informasi, udang termasuk komoditas unggulan ekspor produk perikanan Indonesia dengan nilai mencapai USD2,2 miliar pada tahun 2021. KKP melalui program strategis Ekonomi Biru, menempatkan udang sebagai komoditas yang digenjot produktivitasnya untuk kebutuhan pasar ekspor.

Dukung Digitalisasi Pedesaan, Dirut meresmikan Rumah Digital Pegadaian di desa Mertelu, Gunung Kidul

Yogyakarta, 28 Oktober 2022 – Untuk mendukung program Digitalisasi Pedesaan, Direktur Utama PT Pegadaian meresmikan Rumah Digital Pegadaian (RDP) tepat padai hari Sumpah Pemuda, di Desa Mertelu, Kecamatan Gedangsari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Jumat (28/10).

Program ini disambut antusias oleh masyarakat desa dengan mempersembahkan tarian tradisional diiringi gamelan. Kegiatan ini dihadiri oleh Direktur Utama PT Pegadaian, serta camat Gedangsari selaku perwakilan warga desa Mertelu. Rumah Digital Pegadaian merupakan wadah untuk membantu masyarakat setempat mewujudkan impian, sejalan dengan program pemulihan dan transformasi ekonomi nasional yang digagas Kementerian BUMN.

Direktur Utama PT Pegadaian, Damar Latri Setiawan, mengatakan Rumah Digital Pegadaian merupakan bagian dari akselerasi kapabilitas pendidikan digital bagi masyarakat untuk memberikan produktivitas melalui bantuan sarana dan prasarana  berupa perpustakaan digital bagi generasi muda desa untuk pendidikan dan pembelajaran secara daring.

“Saya berharap, kehadiran Rumah Digital Pegadaian dapat dimanfaatkan sebaik mungkin oleh masyarakat setempat, serta dapat mencerdaskan melalui perluasan jangkauan jaringan internet, agar anak-anak di desa lebih melek digital,” jelas Damar.

Damar menambahkan, selain untuk pendidikan Rumah Digital Pegadaian juga dapat menjadi wadah untuk promosi bagi pelaku umkm, sejalan dengan program digitalisasim UMKM yang tengah dijalankan oleh pemerintah.

Adapun bantuan sarana prasarana dan bantuan yang dapat dinikmati oleh masyarakat Mertelu meliputi bangunan Rumah Digital Pegadaian, laptop, printer, meja dan kursi, koneksi internet, sosialisasi edukasi internet, buku bacaan, bantuan alat produksi ke kelompok kerajinan bambu dan pelatihan branding serta packaging untuk pelaku UMKM. Ruangan ini juga menjadi tempat belajar anak-anak khususnya pada masa pandemi Covid-19, untuk belajar bersama-sama sambil  berdiskusi, sambil  memanfaatkan internet untuk menyaksikan materi secara online.

Kepala Desa Mertelu Eko Krisdiyanto menyampaikan ucapan terimakasih kepada Pegadaian atas komitmen yang tinggi terhadap masyarakat, khususnya masyarakat Mertelu. Ia  berharap, dengan adanya jaringan internet dapat dimanfaatkan oleh pelajar di Mertelu dan masyarakat umum.

“Ucapan rasa terima kasih disampaikan oleh warga desa, karena Pegadaian telah membangun ruang digital bagi anak dan masyarakat desa untuk mengurangi kesenjangan pemanfaatan arus teknologi informasi dan komunikasi”.

Hingga saat ini Rumah Digital Pegadaian telah hadir di Desa Mertelu-Gunung Kidul,  Desa Cihaur-Kabupaten Sukabumi, Kecamatan Kabanjahe-Kabupaten Karo, Desa Siri Sori-Maluku, dan Desa Oemofa Kabupaten Kupang-NTT.

WSBP Dukung Penyelesaian Proyek Tol Jakarta–Cikampek II Selatan

Jakarta, Oktober 2022. PT Waskita Beton Precast Tbk (Kode Saham: WSBP) tengah mengejar penyelesaian proyek jalan Tol Jakarta–Cikampek II Selatan paket 3. “Kami melakukan percepatan penyelesaian proyek dari PT Waskita Karya (Persero) Tbk ini, di mana WSBP menyuplai produk untuk jalan Tol Jakarta–Cikampek II Selatan Seksi 3 Taman Mekar-Sadang sepanjang 27,85 km,”ujar Sugiharto, Director of Operations.

Proyek Strategis Nasional (PSN) dengan nilai kontrak sebesar Rp 377,9 miliar ini mulai disuplai oleh WSBP sejak tahun 2019. “Kami suplai readymix kelas A1, P, B1, B2, C1, D dan E dengan total volume 399.999,78 m3 dan PCI Girder sebanyak 469 buah,”katanya.

“Hingga saat ini progress suplai sudah mencapai 57,58%,”tambahnya. Untuk memastikan penyelesaian suplai produk ke proyek Japeksel di akhir 2022 ini sesuai target, WSBP mengerahkan 3 plant besar di Jawa Barat antara lain Plant Subang, Plant Sadang, dan Plant Karawang, serta Batching Plant (BP) Japeksel dan BP Tamansari untuk suplai readymix. WSBP menargetkan untuk menyelesaikan suplai produk ke proyek ini sekitar akhir tahun 2022.

Dengan kemampuan produksi yang berkualitas dari plant dan batching plant milik WSBP dan sumber daya manusia yang mumpuni, termasuk adanya tenaga kerja lokal di sekitar lokasi BP yaitu 46 tenaga kerja lokal di BP Japeksel dan 7 tenaga kerja lokal di BP Tamansari, perusahaan yakin bahwa produk precast dan readymix yang disuplai memiliki kualitas yang tinggi dan menghasilkan jalan tol dapat memberikan kenyamanan pengguna dalam waktu jangka panjang.

Nantinya dengan jalan tol yang membentang dari DKI Jakarta–Jawa Barat ini, dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan pengembangan wilayah seperti kawasan industri, perumahan, kawasan wisata dan sebagainya pada koridor trase jalan tol tersebut.

Sebagai informasi Jalan Tol Jakarta–Cikampek II Selatan akan menghubungkan Jalan Tol Lingkar Luar Jakarta di Jati Asih, Bekasi dengan Jalan Tol Purbaleunyi di Sadang, Purwakarta. Di mana ruas tersebut akan menghubungkan tiga jalan tol, yakni Jakarta Outer Ring Road (JORR) 1, JORR 2, dan Purwakarta—Bandung—Purbaleunyi. Ruas tol Taman Mekar—Sadang merupakan ruas terpanjang dalam jalan tol ini.