Category Archives: Industri

Lindungi Masyarakat, Kemendag Tertibkan Robot Trading Tak Berizin

Jakarta, 28 Januari 2022 – Untuk melindungi masyarakat dari investasi ilegal, Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga (Ditjen PKTN) dan Badan Pengawas Berjangka Komoditi (Bappebti) Kementerian Perdagangan bertindak tegas terhadap usaha penjualan expert advisor/robot trading tak berizin. Tindakan tegas dilakukan kepada PT DNA Pro Akademi pada hari ini, Jumat (28/1) di Jakarta.

“Kegiatan penertiban ini merupakan hasil temuan pengawasan terhadap PT DNA Pro Akademi yang telah menjalankan kegiatan usaha penjualan expert advisor/robot trading dengan menggunakan sistem MLM atas dasar legalitas berupa nomor induk berusaha (NIB) dengan Klasifikasi Baku Lapangan Usaha Indonesia 47999 (perdagangan eceran bukan di toko, kios, kaki lima, dan los pasar lainnya) yang belum berlaku secara efektif, terverifikasi, atau tidak memiliki izin usaha penjualan langsung,” ujar Direktur Jenderal PKTN Veri Anggrijono pada kesempatan terpisah.

Sementara itu, Direktur Tertib Niaga Sihard Hadjopan Pohan menjelaskan, berdasarkan ketentuan Peraturan Pemerintah Nomor 5 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Perizinan Berusaha Berbasis Risiko, kegiatan usaha penjualan langsung termasuk dalam kategori risiko tinggi.

“Pelaku usaha penjualan langsung yang tidak memiliki perizinan berusaha dapat dikenakan ketentuan pidana. Hal ini sesuai dengan ketentuan dalam Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja-Sektor Perdagangan,” tutur Pohan.

Plt. Kepala Bappebti Indrasari Wisnu Wardhana juga mengimbau kepada masyarakat agar lebih berhati-hati dalam melakukan investasi di bidang perdagangan berjangka komoditi. “Masyarakat dapat melakukan pengecekan legalitas pelaku usaha di www.bappebti.go.id. Sedangkan para pelaku usaha diharapkan dapat mematuhi ketentuan dalam Undang-Undang Nomor 10 tahun 2011 tentang Perubahan Undang-Undang Nomor 32 Tahun 1997 Tentang Perdagangan Berjangka Komoditi,” ungkap Wisnu.

Kepala Biro Peraturan Perundang-Undangan dan Penindakan Bappebti Aldison menambahkan, kegiatan pengamanan ini diharapkan dapat memberikan efek jera kepada pelaku usaha yang tidak taat ketentuan dan memberikan contoh kepada pelaku usaha lain agar menjalankan kegiatan usahanya sesuai dengan ketentuan.

Aldison menambahkan, “Kegiatan ini juga dilakukan oleh Kemendag sebagai anggota Satuan Tugas (Satgas) Waspada Investasi untuk menindaklanjuti keputusan Satgas yang telah melarang kegiatan usaha PT DNA Pro Akademi pada Januari 2022.”

Pelindo Teken Empat Perjanjian Kerja Sama Pandu-Tunda

Jakarta – PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo melakukan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan tiga perusahaan migas dan satu stakeholder Pelabuhan untuk kegiatan pemanduan dan penundaan kapal yang berada di wilayah kerja Regional 1. Penandatanganan PKS ini bertujuan untuk menjamin keselamatan dan keamanan pelayaran, utamanya di wilayah kerja Pelindo Regional 1.

Turut hadir dan menyaksikan secara langsung kegiatan penandatanganan ini yakni Direktur Pengelola Pelindo, Putut Sri Muljanto, Kasubdit Pemanduan dan Penundaan Kapal Dit. Kepelabuhanan Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Yohsua P.S.I Anthonie, Penasehat Ahli SKK Migas Simson Sinaga, Kepala Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan Kelas II Tarempa  M. Ilyas dan Regional Head 1 Pelindo, Aprilia Dwison.

“Melalui kerja sama yang telah ditandatangani hari ini, Pelindo siap dan berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang terbaik. Karena kesuksesan dari Perusahaan, pemenuhan kebutuhan, dan harapan Kontraktor Kontrak Kerja Sama (K3S) adalah tujuan dari ukuran keberhasilan pelayanan Pelindo,” ujar Putut Sri Muljanto.

Adapun empat Perjanjian Kerja Sama yang ditandatangani adalah antara Pelindo Regional 1 Batam dan Star Energy (Kakap) Ltd. tentang Pelayanan Pemanduan & Penundaan di Kakap Marine Terminal Wilayah Perairan Natuna Provinsi Kepulauan Riau, yang ditandatangani oleh General Manager Pelindo Regional 1 Batam Al Abrar dan Wahyu Wicaksana selaku VP Operation Star Energy (Kakap) Ltd.

Kedua yaitu Perjanjian Kerja Sama antara Pelindo Regional 1 Batam dan Premier Oil Natuna Sea B.V. tentang Pelayananan Pemanduan & Penundaan di Terminal Khusus (Tersus) Anoa Natuna Perairan Lepas Pantai Natuna Kabupaten Kepulauan Anambas Provinsi Kepulauan Riau, yang ditandatangani oleh General Manager Pelindo Regional 1 Batam Al Abrar dan Heri Lutfi selaku Senior Manager SCML Premier Oil Natuna Sea B.V.

Berikutnya, Pelindo Regional 1 Batam juga meneken Perjanjian Kerja Sama dengan Medco E&P Natuna Ltd tentang Pelayanan Pemanduan dan Penundaan di Belanak Marine Terminal dan Belida Marine Terminal Wilayah Perairan Natuna Provinsi Kepulauan Riau. Perjanjian ini ditandatangani oleh General Manager Pelindo Regional 1 Batam Al Abrar dan Rismal Adriansyah selaku VP Operations Offshore Medco E&P Natuna Ltd.

Terakhir, Perjanjian Kerja Sama tentang Pelayanan Jasa Pemanduan dan Penundaan Kapal antara Pelindo Regional 1 Batam dengan Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan Kelas II Tarempa, untuk memberikan kepastian hukum dalam kegiatan pelaksanaan pelayanan jasa pemanduan dan penundaan kapal di perairan wilayah kerja Pelindo Regional 1, yang ditandatangani oleh General Manager Pelindo Regional 1 Batam Al Abrar dan M. Ilyas selaku Kepala Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan Kelas II Tarempa.

“Kini Pelindo sudah menjadi satu, tentunya wilayah menjadi semakin besar. Kami berharap tentunya agar Pelindo mampu memberikan pelayanan terbaik sebagai Badan Usaha Pelabuhan (BUP) yang punya pengalaman panjang. Sejalan dengan hal tersebut keselamatan dalam pelayaran juga harus diutamakan,” ujar Yohsua P.S.I Anthonie.

Penasehat Ahli Kepala SKK Migas Simson Sinaga berharap agar penandatanganan kerja sama ini mampu membuka peluang baru untuk selanjutnya dan makin memberikan manfaat bagi bangsa Indonesia.

“Kami berharap dapat memberikan pelayanan dan penyediaan sarana dan prasarana pemanduan dan penundaan kapal, serta tenaga pandu yang terbaik di wilayah wajib pandu, khususnya di lingkungan kerja Pelindo Regional 1,” pungkas Putut.

SehatQ Dukung Program Isoman Pemerintah untuk Pasien Positif Covid-19

Jakarta. Startup di bidang health tech SehatQ senantiasa mendukung program isolasi mandiri atau isoman yang diterapkan pemerintah untuk menekan angka penularan Covid-19. Program ini kembali digalakkan seiring dengan peningkatan kasus positif Covid-19 varian Omicron beberapa waktu terakhir.

Saat ini, layanan telemedicine gratis dari pemerintah sudah terhubung dengan 17 platform telemedicine, salah satunya adalah SehatQ.

“SehatQ siap membantu masyarakat agar dapat berkonsultasi online dengan dokter di platform kami ketika mengalami gejala Covid-19. Telekonsultasi ini akan membantu mengurangi mobilitas pasien dan bed occupancy rate atau tingkat keterisian rumah sakit,” kata Andrew Sulistya, Chief Commercial Officer SehatQ.

Guna mendukung kebutuhan pasien selama melakukan isoman, pemerintah melalui Kementerian Kesehatan menyediakan telekonsultasi dan obat-obatan gratis.

Melalui layanan ini, pasien dapat berkonsultasi online dengan dokter tanpa batasan waktu. Dokter akan mengidentifikasi pasien melalui konsultasi online tersebut dan merekomendasikan penanganan yang tepat sesuai kondisi pasien.

Dikutip dari situs isoman.kemkes.go.id, Menteri Kesehatan RI, Budi Gunadi Sadikin mengatakan bahwa dengan layanan telemedisin ini semua pasien Covid-19 konfirmasi positif akan mendapatkan layanan medis tepat waktu, tanpa perlu antre di rumah sakit. Dengan demikian, layanan rumah sakit dapat diprioritaskan untuk pasien dengan gejala sedang dan berat.

Isolasi mandiri ditujukan untuk pasien Covid-19 tanpa gejala atau yang memiliki gejala ringan. Selain itu, kriteria isolasi mandiri lainnya adalah pasien telah berusia minimal 18 tahun dengan kondisi rumah layak isoman dan berdomisili di Jabodetabek.

Kementerian Kesehatan sendiri telah menjelaskan tata cara memperoleh layanan telemedisin gratis dari pemerintah. Caranya adalah pasien harus melakukan tes PCR atau swab antigen di laboratorium yang masuk dalam jaringan New All Record (NAR) Kementerian Kesehatan.

Jika hasilnya positif, pasien akan menerima pesan dari Kemenkes melalui WhatsApp. Di dalam pesan tersebut, Kemenkes akan memberikan kode untuk mendapatkan fasilitas telekonsultasi dan obat gratis. Setelah itu, pasien dapat berkonsultasi daring dengan dokter di salah satu penyedia layanan telemedisin melalui tautan berikut https://bit.ly/Isoman_SehatQ

Dokter kemudian akan memberikan resep sesuai kondisi pasien. Paket obat yang didapat pasien nantinya akan disesuaikan dengan resep tersebut. Selanjutnya, pasien dapat menebus obat di situs https://isoman.kemkes.go.id/pesan_obat.

 

Jakarta. Startup di bidang health tech SehatQ senantiasa mendukung program isolasi mandiri atau isoman yang diterapkan pemerintah untuk menekan angka penularan Covid-19. Program ini kembali digalakkan seiring dengan peningkatan kasus positif Covid-19 varian Omicron beberapa waktu terakhir.

Saat ini, layanan telemedicine gratis dari pemerintah sudah terhubung dengan 17 platform telemedicine, salah satunya adalah SehatQ.

“SehatQ siap membantu masyarakat agar dapat berkonsultasi online dengan dokter di platform kami ketika mengalami gejala Covid-19. Telekonsultasi ini akan membantu mengurangi mobilitas pasien dan bed occupancy rate atau tingkat keterisian rumah sakit,” kata Andrew Sulistya, Chief Commercial Officer SehatQ.

Guna mendukung kebutuhan pasien selama melakukan isoman, pemerintah melalui Kementerian Kesehatan menyediakan telekonsultasi dan obat-obatan gratis.

Melalui layanan ini, pasien dapat berkonsultasi online dengan dokter tanpa batasan waktu. Dokter akan mengidentifikasi pasien melalui konsultasi online tersebut dan merekomendasikan penanganan yang tepat sesuai kondisi pasien.

Dikutip dari situs isoman.kemkes.go.id, Menteri Kesehatan RI, Budi Gunadi Sadikin mengatakan bahwa dengan layanan telemedisin ini semua pasien Covid-19 konfirmasi positif akan mendapatkan layanan medis tepat waktu, tanpa perlu antre di rumah sakit. Dengan demikian, layanan rumah sakit dapat diprioritaskan untuk pasien dengan gejala sedang dan berat.

Isolasi mandiri ditujukan untuk pasien Covid-19 tanpa gejala atau yang memiliki gejala ringan. Selain itu, kriteria isolasi mandiri lainnya adalah pasien telah berusia minimal 18 tahun dengan kondisi rumah layak isoman dan berdomisili di Jabodetabek.

Kementerian Kesehatan sendiri telah menjelaskan tata cara memperoleh layanan telemedisin gratis dari pemerintah. Caranya adalah pasien harus melakukan tes PCR atau swab antigen di laboratorium yang masuk dalam jaringan New All Record (NAR) Kementerian Kesehatan.

Jika hasilnya positif, pasien akan menerima pesan dari Kemenkes melalui WhatsApp. Di dalam pesan tersebut, Kemenkes akan memberikan kode untuk mendapatkan fasilitas telekonsultasi dan obat gratis. Setelah itu, pasien dapat berkonsultasi daring dengan dokter di salah satu penyedia layanan telemedisin melalui tautan berikut https://bit.ly/Isoman_SehatQ

Dokter kemudian akan memberikan resep sesuai kondisi pasien. Paket obat yang didapat pasien nantinya akan disesuaikan dengan resep tersebut. Selanjutnya, pasien dapat menebus obat di situs https://isoman.kemkes.go.id/pesan_obat.

IPC Terminal Petikemas Gelar Customer Awards & Gathering 2022

Bogor, 29 Januari 2022 – IPC Terminal Petikemas selenggarakan kegiatan Customer Awards & Gathering 2022 di Bogor. Mengundang seluruh customer dan mitra kerja, acara tahunan ini digelar dalam rangka memberikan apreasiasi kepada pengguna jasa, menggali potensi kerjasama, meningkatkan keterlibatan perusahaan dengan pengguna jasa inti serta meningkatkan hubungan antara customer dan mitra kerja.

“Di tahun 2021 IPC TPK berhasil membukukan bongkar muat 2,7 Juta TEUs petikemas. Pencapaian kami ini tidak terlepas dari dukungan customer dan kolaborasi yang baik dengan mitra kerja. Kami berharap kerjasama dan sinergi yang sudah terjalin dapat terus ditingkatkan dan IPC TPK dapat terus mengoptimalkan layanan melalui berbagai digitalisasi.” Ujar Direktur Utama IPC TPK Wahyu Hardiyanto.

Rangkaian acara ini dibuka dengan makan malam bersama dan olahraga di pagi hari. Para customer dan mitra kerja antusias mengikuti rangkaian kegiatan Gowes santai dan Mini Golf Tournament. Dihadiri oleh Direktur Komersial dan Pengembangan Bisnis IPC TPK David Sirait, Shipping Line Domestik, Shipping Line Internasional, Mitra Domestik, Mitra Internasional serta jajaran manajerial IPC TPK dilaksanakan dengan mematuhi protokol kesehatan.

Ini adalah kali pertama IPC TPK memberikan apreasiasi kepada customer dan mitra dengan kontribusi dan performa terbaik sepanjang tahun 2021. Adapun penerima apresiasi diantaranya:

Penghargaan kategori Top Shipping Line Domestic:

1. Meratus Line

2. Tanto Intim Line

3. Salam Pacific Indonesia Lines (SPIL)

Penghargaan kategori Top Shipping Line International:

1. Caraka Tirta Perkasa (CTP)

2. Mediterranean Shipping Company (MSC)

3. Samudera Shipping Line

Penghargaan kategori Top Stevedoring Partner:

1. Dwipahasta Utama Duta (DHU)

2. Olah Jasa Andal (OJA)

3. Temas Port

Penghargaan Top Shipping Line New Service:

1. Kaiso Line

2. Meratus Line (Ocean Going Service)

3. Pulau Laut Line

Direktur Komersial & Pengembangan Bisnis, David P. Sirait pada kesempatan ini menyampaikan rasa terima kasih kepada para customer dan mitra atas kepercayaan dan kerjasamanya di tahun 2021 IPC TPK secara total throughput meningkat 5%. Pada kesempatan ini juga David membuka diskusi untuk mendapatkan saran dan masukan customer dan mitra kepada IPC TPK agar di tahun 2022 dapat memberikan pelayanan yang lebih baik dari tahun sebelumnya.

Tentang IPC TPK:

PT IPC Terminal Petikemas atau IPC TPK merupakan operator terminal yang memberikan pelayanan petikemas dengan sistem jaringan yang terintegrasi antar pelabuhan dan dikelola secara professional. IPC TPK adalah salah satu anak perusahaan PT Pelabuhan Indonesia (Persero)/Pelindo.

PT IPC Terminal Petikemas beroperasi di 6 (enam) area kerja yaitu Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta; Pelabuhan Pontianak, Kalimantan Barat; Pelabuhan Panjang, Lampung; Pelabuhan Palembang, Palembang; Pelabuhan Teluk Bayur, Padang; dan Pelabuhan Jambi, Jambi.

Sinergi BUMN, PLN dan PAL Luncurkan Pembangkit Listrik Kapal Modern Berdaya 60 MW

Surabaya – Kolaborasi PT PLN (Persero) dan PT PAL Indonesia berhasil membangun Pembangkit Listrik Kapal atau Mobile Power Plant (MPP) modern. Sinergi dua BUMN ini menjadi tonggak revolusioner dari pembangunan pembangkit listrik mobile berupa Barge Mounted Power Plant (BMPP), atau pembangkit listrik yang dipasang pada kapal tongkang.

BMPP tahap pertama yang dikembangan PLN melalui anak usahanya PT Indonesia Power yang bersinergi dengan PT PAL ini diberi nama BMPP Nusantara 1. Pembangkit mobile berkapasitas 60 MW (Mega Watt) ini telah selesai dan segera menuju ke Ambon, Maluku ditandai dengan acara Delivery to Site (Sail Away) BMPP Nusantara 1, yang dilaksanaan di dermaga bandar barat Divisi Kapal Niaga PT PAL di Surabaya Jumat (28/01).

Dalam sambutannya, Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan khusus di wilayah timur Indonesia keberadaan MPP tipe Barge Mounted Power Plant menjadi solusi untuk memenuhi kebutuhan listrik daerah terpencil.

Pencanangan program ini dalam rangka memenuhi pasokan listrik dalam waktu yang singkat dan bersifat sementara. Selain itu, hadirnya MPP ini, bakal mendorong reserve margin dan menaikkan rasio elektrifikasi secara cepat serta memungkinkan untuk dipindahkan ke tempat yang lebih memerlukan. Sebut saja seperti pada remote area yang dominan banyak tersebar di wilayah kepulauan Indonesia timur.

Di wilayah Ambon, lanjut Darmawan, selama ini mempunyai kebutuhan listrik 63,6 MW. “Dengan masuknya BMPP Nusantara 1 maka sistem kelistrikan di wilayah Ambon akan semakin solid karena sepenuhnya akan dikelola oleh PLN Group,” ujar Darmawan.

Pembangkit Listrik Kapal ini berkapasitas 60 MW dan dilengkapi dengan teknologi dual fuel dalam mengakomodir fleksibilitas ketersediaan bahan bakar. Dengan daya yang besar maka menjadi solusi untuk melistriki area atau wilayah yang mengalami defisit tenaga listrik.

“Kami harapkan BMPP Nusantara 1 dapat beroperasi dengan handal efisien dan tepat waktu, dalam mendukung system kelistrikan wilayah Ambon,” ujar Darmawan.

Dirinya menargetkan, proyek bernilai investasi Rp 997 miliar ini bakal beroperasi secara komersil / commercial on date (COD) pada Maret 2022.

Kedepan, PLN tidak hanya berhenti sampai disini. PLN bersama PAL juga akan melanjutkan perakitan BMPP ini untuk unit ke dua dan ketiga dengan total kapasitas 150 MW.

“Berikutnya akan berlanjut dengan BMPP Nusantara 2 dan BMPP Nusantara 3 dengan total kapasitas 150 MW. Operasional dan maintanance pun sepenuhnya dilaksanakan oleh PT Indonesia Power, sehingga tidak ada lagi ketergantungan pasokan listrik dari pihak luar,” ujar Darmawan.

Darmawan menjelaskan ini bukan proyek terakhir. Melalui kolaborasi ini, kedepan PLN akan terus meningkatkan kerjasama lain dengan PT PAL.

“Kita eksplor lagi dan menjajaki kemungkinan untuk bisa kerjasama dengan PT PAL, khususnya dalam pengembangan EBT dengan potensi maritim Indonesia,” ujar Darmawan.

Darmawan mengapresiasi sinergi yang dilakukan bersama PAL ini. Bentuk sinergi ini menjadikan produk yang efisien dan bermanfaat bagi masyarakat.

“Pada kesempatan yang baik ini pula, kami berterimakasih kepada Dewan Direksi PT PAL Indonesia beserta jajarannya, dimana telah memberikan upaya terbaiknya dalam menyelesaikan BMPP tahap 1 ini ditengah kondisi pandemi,” ujar Darmawan.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Utama PT Indonesia Power M Ahsin Sidqi menjelaskan nantinya BMPP ini akan melistriki Ambon melalui jaringan 150kV. Pada akhir Januari, BMPP Nusantara 1 ini akan berlayar menuju Ambon dari Surabaya. Selanjutnya, pada 12 Februari BMPP Nusantara 1 akan mooring process.

“Segera setelah BMPP berlabuh di Ambon, akan dilaksanakan pekerjaan evakuasi daya, RLB, backfeeding, RLS, sinkron sampai dengan Laik Operasi BMPP, untuk mendukung sistem kelistrikan wilayah Ambon sebelum tanggal 31 Maret 2022,” ujar Ahsin.

Ahsin juga menjelaskan kedepannya untuk proyek BMPP 2 dan 3, Indonesia Power dan PT PAL akan membuat spesifikasi yang lebih baik lagi. Seperti misalnya, BMPP 2 dan 3 kedepan bisa digunakan untuk wilayah lebih terpencil ataupun siaga bencana.

“Khusus di daerah bencana. Kedua, ini bisa cepat mobilisasinya. Apa yang biar bisa bikin cepat bergerak. Ini kami kembangkan,” ujar Ahsin.

Direktur Utama PT PAL, Kaharuddin Djenod menjelaskan, proyek pembangunan BMPP Nusantara 1 60MW yang dilaksanakan ditengah pandemi Covid-19 menjadikan tantangan yang signifikan terhadap produktifitas dan capaian kinerja. PT PAL juga berkomitmen untuk terus meningkatkan TKDN dari BMPP ini.

“Pembangunan BMPP ini memang melibatkan banyak pihak. Kami terus berusaha untuk meningkatkan TKDN dari proyek ini untuk BMPP ke 2 dan 3,” jelas Kaharuddin.

Dirinya juga optimistis terhadap target COD dari BMPP Nusantara 1. Meski berada dalam situasi pandemi, PT PAL terus berusaha untuk tetap menjalankan proyek ini dengan aman dan optimal.

“Diharapkan proses delivery to site (Ambon) diberikan kelancaran dan proses commissioning sampai dengan Commercial Operation Date dapat dilaksanakan sesuai target,” pungkasnya.

Sekilas Tentang PLN

PT PLN (Persero) adalah BUMN kelistrikan yang terus berkomitmen dan berinovasi menjalankan misi besar menerangi dan menggerakkan negeri. Memiliki visi menjadi perusahaan listrik terkemuka se-Asia Tenggara, PLN bergerak menjadi pilihan nomor 1 pelanggan untuk Solusi Energi. PLN mengusung agenda Transformasi dengan aspirasi Green, Lean, Innovative, dan Customer Focused demi menghadirkan listrik untuk Kehidupan yang Lebih Baik. PLN dapat dihubungi melalui aplikasi PLN Mobile yang tersedia di PlayStore atau AppStore.

Tiket.com Terima Predikat Sebagai Fastest Growing Ota 2021 dari Archipelago International

Jakarta, 29 Januari 2022 – tiket.com, Online Travel Agent (OTA) pertama di Indonesia, mendapat predikat sebagai The Fastest Growing OTA dari Archipelago, perusahaan penyedia jasa dan layanan pengelolaan hotel terpadu Asia Tenggara terbesar di Indonesia. Penghargaan ini merupakan testamen akan komitmen dan kerja keras tiket.com dalam mewujudkan komitmennya sebagai OTA dengan fokus customer centric di Indonesia dalam menghadirkan berbagai solusi wisata, termasuk rangkaian akomodasi bagi masyarakat terutama di tengah pandemi.

Hadir dalam sesi The 2022 Archipelago International Sales and Marketing Convention, Cisyelya Bunyamin, VP of Accommodations, tiket.com, menyoroti fenomena yang mendorong kinerja bisnis akomodasi. “Pandemi mengajarkan kita untuk menjadi lebih jeli dalam mencari berbagai solusi kreatif untuk terhindar dari kejenuhan aktivitas sehari – hari yang banyak dihabiskan di rumah. Itulah sebabnya sepanjang tahun 2021, kami melihat bahwa staycation menjadi kegiatan yang digemari masyarakat. Sebagai OTA dengan fokus customer centric, kami menyediakan berbagai rangkaian opsi akomodasi untuk masyarakat dalam menjalani staycation.”

“Kegiatan staycation yang makin digemari juga memberikan kontribusi positif terhadap pertumbuhan tiket.com secara keseluruhan. Di tahun 2021, tiket.com berhasil mencetak performa bisnis lebih tinggi dari industri, di 2022 kami berkomitmen untuk mendorong pertumbuhan yang lebih pesat,” lanjut Cisyelya.

Kinerja lini bisnis akomodasi di tiket.com sepanjang 2021 mencetak nilai gemilang dengan tumbuh sebesar 61%. Pertumbuhan tersebut didukung oleh tingkat booking hotel sebesar 55% serta Homes yang terdiri dari Villa & Apartment sebesar 230%. Saat ini tiket.com menunjukkan progress pertumbuhan bisnis yang positif, terutama melihat tingkat jumlah pemesanan yang meningkat sebesar 132% jika dibandingkan dengan masa sebelum pandemi.

Archipelago International juga memiliki kontribusi signifikan terhadap pertumbuhan bisnis akomodasi di tiket.com. Sebagai informasi, jika dibandingkan dengan periode sebelum pandemi di 2019, Archipelago International mencetak pertumbuhan di 2021 untuk GBV sebesar 16%, room night sebesar 45% dan jumlah transaksi yang meningkat sebesar 75%. Itulah sebabnya Archipelago International dinobatkan sebagai The Most Performing Hotel Chain 2021 di tiket.com.

“Melihat potensi pariwisata di tahun 2022, kami merasa optimis bahwa pemulihan industri pariwisata telah di depan mata. Sebagai bagian dari komitmen tiket.com untuk memprioritaskan kebangkitan kembali pariwisata Indonesia, kami akan terus menjalin komunikasi dan kerjasama yang lebih luas dengan para pemangku kepentingan untuk dapat terus mengolah berbagai peluang pariwisata sekaligus menyambut kembalinya gairah pariwisata Indonesia, baik bagi para turis domestik maupun turis internasional, sehingga industri pariwisata Indonesia dapat terus tumbuh,” tutup Cisyelya.

Tentang tiket.com

tiket.com merupakan pionir online travel agency (OTA) di Indonesia yang didirikan pada 2011. tiket.com menjadi top agent untuk seluruh maskapai penerbangan di Indonesia, partner Hotel, dan juga Kereta Api Indonesia. Produk yang tiket.com tawarkan kepada customer adalah tiket pesawat lebih dari 80 partner maskapai baik domestik dan internasional, reservasi akomodasi lebih dari 2 juta properti akomodasi domestik dan internasional, tiket kereta api, lebih dari 10.000 kegiatan offline dan online, hingga sewa mobil di lebih dari 50 kota di Indonesia.

mau ke mana? semua ada tiketnya!

PEMERINTAH BEBASKAN EMPAT DOKUMEN DARI BEA METERAI

Jakarta, 26 Januari 2022 – Pemerintah menerbitkan Peraturan Pemerintah Nomor 3 Tahun 2022 tentang Pemberian Fasilitas Pembebasan dari Pengenaan Bea Meterai untuk melaksanakan ketentuan Pasal 22 ayat (2) UU Nomor 10 Tahun 2020 tentang Bea Meterai.

Direktur Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat Neilmaldrin Noor mengatakan peraturan ini bertujuan untuk memberikan kepastian hukum. “Peraturan Pemerintah ini  disusun sedemikian rupa untuk memberi kepastian hukum sehingga pihak yang dituju dapat memanfaatkan fasilitas pembebasan dari pengenaan Bea Meterai,” kata Neilmaldrin.

Adapun dokumen yang dibebaskan dari pengenaan Bea Meterai sebagaimana dimaksud peraturan ini ada empat. Pertama, dokumen yang menyatakan pengalihan hak atas tanah dan/atau bangunan dalam rangka percepatan proses penanganan dan pemulihan kondisi sosial ekonomi suatu daerah akibat bencana alam. Bencana alam dimaksud adalah bencana alam yang telah mendapat status keadaan darurat bencana sesuai perundang-undangan yang meliputi proses siap siaga, tanggap darurat, dan transisi darurat ke pemulihan. Fasilitas pembebasan diberikan sesuai jangka waktu pelaksanaan program pemerintah untuk penanggulangan bencana alam.

Kedua, dokumen yang menyatakan pengalihan hak atas tanah dan/atau bangunan yang digunakan untuk melaksanakan kegiatan yang bersifat keagamaan atau sosial non-komersial. Pengalihan hak yang dimaksud dilakukan dengan cara wakaf, hibah atau hibah wasiat kepada badan keagamaan atau sosial, dan pembelian oleh badan keagamaan atau sosial. Badan keagamaan yang dimaksud haruslah berbentuk badan hukum yang telah mendapat pengesahan dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia dan terdata di Kementerian Agama, serta tidak mencari keuntungan dengan kegiatan utama mengurus tempat ibadah dan menyelenggarakan kegiatan keagamaan.

Sementara itu, badan sosial yang dimaksud adalah badan yang berbentuk badan hukum yang telah mendapat pengesahan dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia dan terdaftar di Kementerian Sosial atau Dinas Sosial, serta tidak mencari keuntungan dengan kegiatan utamanya menyelenggarakan pemeliharaan orang lanjut usia, anak yatim/piatu, anak terlantar, anak penyandang disabilitas, penyandang disabilitas, santunan korban bencana alam, penanganan keterpencilan, penanganan korban tindak kekerasan, eksploitasi, dan diskriminasi, serta penanganan ketunaan sosial dan penyimpangan perilaku.

Ketiga, dokumen yang diperlukan dalam rangka mendorong atau melaksanakan program pemerintah dan/atau kebijakan lembaga yang berwenang di bidang moneter atau jasa keuangan, antara lain: (1) transaksi surat berharga yang dilakukan di pasar perdana berupa formulir konfirmasi penjatahan efek dengan nilai paling banyak Rp5 juta, (2) transaksi surat berharga yang dilakukan di bursa efek berupa konfirmasi transaksi (trade confirmation) dengan nilai paling banyak Rp10 juta, (3) transaksi surat berharga yang dilakukan melalui penyelenggara pasar alternatif dengan nilai paling banyak Rp5 juta, (4) transaksi surat berharga berupa dokumen konfirmasi pembelian (subscription) dan/atau penjualan kembali (redemption) unit penyertaan produk investasi berbentuk kontrak investasi kolektif dengan nilai paling banyak Rp10 juta, dan (5) transaksi surat berharga yang dilakukan melalui layanan
urun dana dengan nilai paling banyak Rp5 juta.

Terakhir, dokumen yang terkait pelaksanaan Perjanjian Internasional yang telah mengikat berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan di bidang Perjanjian Internasional atau berdasarkan asas timbal balik. Dokumen yang dimaksud merupakan dokumen yang terutang Bea Meterai oleh Organisasi Internasional serta Pejabat Perwakilan Organisasi Internasional dan Perwakilan Negara Asing serta Pejabat Perwakilan Negara Asing yang oleh Undang-Undang Pajak Penghasilan disebut tidak termasuk subjek pajak.

Ketentuan selengkapnya tentang pemberian fasilitas pembebasan dari pengenaan Bea Meterai, termasuk salinan PP Nomor 3 Tahun 2022 yang mulai berlaku tanggal 12 Januari 2022 dan salinan peraturan lainnya dapat dilihat di laman www.pajak.go.id.

#PajakKitaUntukKita

Didukung Pemerintah, PLN Siapkan Pengamanan Berlapis Pasokan Batu Bara

Jakarta, 27 Januari 2022 – PT PLN (Persero) memastikan tidak ada lagi krisis pasokan batu bara untuk bahan bakar Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU). Langkah pengamanan berlapis telah dilakukan PLN dengan dukungan pemerintah.
Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo pada Rapat Dengar Pendapat dengan Komisi VII DPR RI, Rabu (26/1) menjelaskan, salah satu strategi yang dilakukan PLN untuk mengamankan pasokan batu bara adalah pembaruan kontrak. Kontrak yang semula bersifat jangka pendek diubah menjadi kontrak jangka panjang dan langsung ke pemilik tambang.
“Kami mengubah kontrak agar lebih memiliki kepastian pasokan. Kami juga mengubah kontrak yang tadinya fleksibel menjadi lebih tertib lagi baik dari sisi volume pasokan juga jadwal pengiriman.  Lalu, yang tadinya pakai trader, kita kontrak langsung ke penambang,” ujar Darmawan.
Selain itu, dari sisi PLN juga memastikan proses pembayaran kepada seluruh pihak yang terlibat dalam rantai pasok batu bara ini lebih cepat.
“Untuk memperbaiki bisnis dan rantai pasok. Kami ubah mempercepat tagihan operasi dan transportasi,” ujar Darmawan.
Kecepatan pembayaran ini berlaku untuk pengadaan kapal, tongkang, bongkar muat. Juga pembayaran yang langsung kepada penambang batubara.
Ketiga, PLN juga mengintegrasikan sistem pengawasan digital yang dibentuk PLN dengan sistem di Direktorat Jenderal Mineral dan Batubara Kementerian ESDM. Darmawan menjelaskan, nantinya pemerintah dapat melihat kemajuan proses loading dari batu bara. Sehingga ketika terjadi gagal loading maka sistem langsung memberikan alert kepada pengusaha untuk bisa memenuhi kewajibannya.
“Jadi, bukan hanya kebijakan, tetapi juga ini langsung secara operasional secara day to day pengawasan ini dilakukan,” ujar Darmawan.
Berkaitan dengan evaluasi ini, kata Darmawan dukungan pemerintah datang melalui Keputusan Menteri ESDM Nomor 13 Tahun 2022 yang mengatur tentang evaluasi DMO dilakukan setiap bulan.
“Ada di diktum ke delapan. Itu disebut, penetapan realisasi DMO untuk dana kompensasi evaluasi setiap bulan,” ujar Darmawan.
Bukti dari pengawasan dan perubahan tata kelola ini tercermin dari kondisi pasokan yang semakin baik. Darmawan mengatakan, secara khusus pihaknya telah berkomunikasi dengan Ditjen Minerba untuk mengamankan pasokan batu bara.
Darmawan menambahkan, langkah-langkah yang dilakukan antara lain dengan melanjutkan volume batubara yang sudah terkontrak. Selain itu, untuk kontrak yang dilanjutkan serta kontrak batubara reguler bulan Februari seluruhnya telah dijadwalkan untuk dikirimkan ke pembangkit.
Langkah selanjutnya, yakni dengan memastikan kesiapan armada pengangkut batu bara. “Sehingga Insya Allah pasokan untuk bulan Februari juga akan aman,” tegas Darmawan.
Narahubung
Agung Murdifi
Executive Vice President Komunikasi Korporat dan CSR PLN
Tlp. 021 7261122
Facs. 021 7227059
Sekilas Tentang PLN
PT PLN (Persero) adalah BUMN kelistrikan yang terus berkomitmen dan berinovasi menjalankan misi besar menerangi dan menggerakkan negeri. Memiliki visi menjadi perusahaan listrik terkemuka se-Asia Tenggara, PLN bergerak menjadi pilihan nomor 1 pelanggan untuk Solusi Energi. PLN mengusung agenda Transformasi dengan aspirasi Green, Lean, Innovative, dan Customer Focused demi menghadirkan listrik untuk Kehidupan yang Lebih Baik. PLN dapat dihubungi melalui aplikasi PLN Mobile yang tersedia di PlayStore atau AppStore.

Optimis Outlook 2022, CSAP Ekspansi Mitra10 di Pekanbaru

Pekanbaru, 20 Januari 2022 – PT Catur Sentosa Adiprana Tbk (BEI: “CSAP”) perusahaan Distribusi terbesar & terkemuka untuk Bahan Bangunan, Kimia dan Consumer Goods/FMCG, serta pemilik jaringan gerai ritel modern terbesar Bahan Bangunan & Home Improvement Mitra10 dan Home Furnishing Atria membuka tahun 2022 dengan ekspansi Mitra10 ke-43 ¬yang berlokasi di Riau, Pekanbaru.

Idrus Widjajakusuma, Corporate Secretary PT Catur Sentosa Adiprana Tbk menyatakan, CSAP selaku induk perusahaan dari Mitra10 optimis pertumbuhan ekonomi khususnya properti kian membaik di 2022. Tahun ini Perseroan berencana membuka 3-4 Mitra10 baru dan hari ini meresmikan Mitra10 ke-43 di Pekanbaru, Riau dan siap melayani pembeli di daerah Pekanbaru, Riau dan sekitarnya.

Bank Dunia dalam laporannya bertajuk Global Economic Prospects yang dipublikasikan pada Selasa (11/1/2022), menyatakan pertumbuhan ekonomi Indonesia diperkirakan dapat mencapai 5,2 persen pada tahun 2022. Katalis positif pertumbuhan ekonomi Indonesia dikatakan bersumber dari permintaan yang kuat dari dalam negeri serta kenaikan harga komoditas.

Senada dengan pertumbuhan nasional, Bank Indonesia pun memperkirakan pertumbuhan ekonomi Riau akan berada pada kisaran 3-4 persen. Adapun produksi minyak yang terus meningkat menjadi katalis positif pertumbuhan daerah tersebut.

Pemilihan Kota Pekanbaru tidak lepas dari potensi kota tersebut.  Sebagai ibukota provinsi Riau dan kota keempat dengan jumlah penduduk terbanyak di Pulau Sumatera setelah Medan, Palembang dan Bandar Lampung. Hal tersebut sesuai dengan target pasar Mitra10 yang menyasar pemilik properti sebagai target market utama, baik itu residensial (rumah tapak & vertikal), maupun komersial (café, restoran, ruko & rukan).

Lokasinya pun terletak strategis berada pada jalur Lintas Timur Sumatera, terhubung dengan beberapa kota seperti Medan, Padang dan Jambi, dengan wilayah administratif, diapit oleh Kab. Siak pada bagian utara dan timur, sementara bagian barat dan selatan oleh Kab. Kampar. Bahkan Pekanbaru telah menjadi kota metropolitan, yaitu dengan nama Pekansikawan, (Pekanbaru, Siak, Kampar, dan Pelalawan).

Erick Koswara, General Manager Marketing Communication Mitra10 menjelaskan “Pembukaan toko Mitra10 di berbagai kota di Indonesia merupakan komitmen berkelanjutan PT Catur Mitra Sejati Sentosa untuk hadir lebih dekat, dan sekaligus menjadi mitra masyarakat dalam membangun rumah. Dengan dibukanya Mitra10 di Pekanbaru, saat ini kami telah memiliki 43 toko di 25 kota di Indonesia. Harapannya, Mitra10 di Pekanbaru dapat menjadi destinasi masyarakat dalam memenuhi kebutuhan berbelanja bahan bangunan dan perlengkapan rumah.”

CSAP optimis pertumbuhan ekonomi akan semakin meningkat di 2022 dan melanjutkan rencana ekspansi agresifnya. Terlebih aktifitas masyarakat kian aktif guna mendorong laju pertumbuhan semenjak membaiknya penanganan pandemi dan semakin meratanya vaksinasi COVID-19 di Indonesia.

Mitra10 Pekanbaru yang baru diresmikan tersebut menempati area lahan seluas 1,78 ha dengan luas bangunan 9.200 m2. Termasuk selling area seluas 9.200 m2 yang menampilkan 25.000 stock keeping unit (SKU/ item barang) yang terbagi dalam 13 kategori yang terdiri dari Cat dan variannya, lantai dan dinding, kamar mandi, dapur, pintu dan jendela, pipa/ plumbing, material bangunan, listrik, perkakas rumah (hardware), tools, hobi, perabot rumah tangga (houseware) hingga perlengkapan rumah tangga (home appliances).

Selain menjual brand-brand kenamaan dari principal, Perseroan juga memiliki House Brand yakni Zehn, Tidy, Sincere, Durafloor, Fiorano dan Ryobi.

Mitra10 memberikan perhatian lebih atas tata letak produk yang diatur secara menarik, penyediaan katalog produk yang informatif, penawaran harga dengan garansi harga yang kompetitif adalah bagian dari upaya untuk menambah dan memperkuat kualitas layanan Mitra10.

Slogan “Murah, Lengkap, dan Nyaman” adalah panduan Mitra10 dalam melayani dan memenuhi kebutuhan semua pelanggannya.

Untuk mendukung kenyamanan dan ketersediaan barang, Mitra10 Pekanbaru memiliki area Gudang seluas 3.100 m2 dan area parkir yang luas dan aman. Setidaknya 600 supplier memasok superstore ini yang 80% barangnya merupakan produk buatan dalam negeri. Sehingga pelanggan dimanjakan dengan kawasan berbelanja yang lengkap, aman dan nyaman.

Penerapan prodedur Kesehatan (prokes) juga diterapkan dengan ketat sesuai dengan arahan gugus tugas COVID-19 guna mencegah penyebaran COVID-19 di tempat umum. 99 tenaga lokal yang terserap dalam toko pun sudah mendapat vaksinasi secara lengkap.

Mitra10 merupakakan pelopor ritel bahan bangunan modern yang menerapkan konsep belanja bahan bahan bangunan dan perlengkapan rumah dalam satu atap. Berkat strategi ekspansi yang agresif, Mitra10 kini merupakan jejaring ritel bahan bangunan terbesar dan terlengkap di Indonesia. Bahkan tahun depan CSAP atau juga dikenal sebagai CSA grup menargetkan memiliki 50 gerai Mitra10 di seluruh Indonesia.

Selain itu, untuk kemudahan berbelanja, produk Mitra10 saat ini bisa didapatkan secara online melalui www.mitra10.com dan platform Digiretail dengan Whatsapp Business di nomor +62 87800021010. Hal tersebut dimungkinkan karena layanan digital Mitra10 berkonsep Omnichannel atau terdiri dari beberapa platform yang saling terintegrasi.

Medya Ika Ayu, Promotion & Advertising Manager Mitra10 menambahkan para pelanggan juga bisa menikmati berbagai promo menarik saat Grand Opening, seperti promo tebus murah, promo registrasi keanggotaan Mitra10, voucher belanja gratis, logam mulia, diskon khusus kartu kredit bank Mandiri dan Debit BRI hingga Crazy Price yang merupakan promo diskon produk khusus Grand Opening. Selain itu selama Grand Opening turut menghadirkan festival kuliner lokal untuk menambah pengalaman berbelanja para pelanggan Mitra10 Pekanbaru.

Hingga saat ini, Mitra10 telah beroperasi di wilayah kota-kota besar di Indonesia yakni: Jabotabek, Cikarang, Karawang, Cirebon, Yogyakarta, Solo, Sidoarjo, Semarang, Tegal Surabaya, Malang, Denpasar, Lampung, Palembang, Batam, Medan, Pekanbaru, Makassar, Balikpapan dan Banjarmasin.

ATRIA Hadir di Pekanbaru

CSAP pada Mitra10 Pekanbaru juga membuka gerai ke-16 Atria, gerai modern kategori Home Furnishing yang di kelola oleh Entitas Anak Perseroan, PT Catur Sentosa Berhasil (“CSB”) yang 99% sahamnya di miliki CSAP selaku pemegang saham pengendali.

Atria dikembangkan dengan konsep Shop in Shop, dimana gerai-gerai Atria berada dalam kawasan Superstore Mitra10. Konsep ini akan memudahkan konsumen dalam berbelanja, dimana seluruh kebutuhan rumah, terutama furniture dan aksesoris rumah bisa di dapatkan di Atria, sedangkan bahan bangunan dan Home Improvement bisa di dapat di Mitra10 yang berada dalam satu kawasan.
Showroom Atria seluas 1.010 m2 disusun dengan konsep interior modern dan didukung dengan pelayanan pelanggan terbaik, membuat Atria tempat yang paling nyaman untuk berbelanja berbagai macam kebutuhan furniture.

Pengunjung dapat memilih beragam produk furniture seperti: Aksesoris, Bedroom Set, Bed Gelar, Commercial, Dining, Kids, Living, Mattress, Office, Storage, Wardrobe, dsb.
Untuk memudahkan dan meningkatkan kenyamanan berbelanja, Atria saat ini juga memiliki platform penjualan online melalui www.atria.co.id dan marketplace dengan Chat Aja Belanja via Whatsapp di nomor +62 817 602 1910.

EKSPANSI TOPANG KINERJA

Keputusan manajemen untuk melakukan ekspansi yang agresif merupakan strategi CSAP untuk meningkatkan pendapatan dan margin keuntungan dan sekaligus untuk menguasai pangsa pasar. Strategi ini membuahkan hasil yang positif.

Dari hasil pantauan management secara In-House (audit tahunan sedang berjalan), capaian target Penjualan YTD 2021 diestimasi 100% atau tumbuh hampir 13% dibanding Penjualan 2020. Pencapaian penjualan 2021 tercatat sebesar Rp. 14,3 triliun (In house). Kinerja Penjualan dan Pendapatan Usaha bersumber dari Segmen Distribusi yang berkontribusi sebesar 65% dan Ritel Modern berkontribusi sebesar 35%.
Pada 2021 Laba Bersih yang Dapat Diatribusikan kepada Entitas Induk diperkirakan tumbuh kurang lebih 105% atau sekitar Rp 186 miliar, dimana pada periode 2020 tercatat sebesar Rp. 90 miliar. Marjin laba bersih tumbuh dari 0,7% menjadi 1,3% sedangkan marjin laba kotor tumbuh dari 15,6% menjadi 16% pada periode 2021.
-End-

PT Catur Sentosa Adiprana Tbk. (CSAP:IJ)

Berawal dari sebuah toko cat “Sentosa” sebesar 40m2 di Jakarta pada tahun 1966, memasuki umur ke-55 ini CSAP sudah menjadi perusahaan Independen di Distribusi dan Ritel Modern Bahan Bangunan yang terbesar di Indonesia. Selain Bahan Bangunan CSAP juga mendistribusikan Consumer Goods (FMCG) dan Bahan Kimia. Saat ini CSAP memiliki 42 Cabang Distribusi Bahan Bangunan di 40 kota besar, 4 Cabang Distribusi Kimia, 38 Area Distribusi FMCG, 43 gerai “Mitra10” Ritel Modern Bahan Bangunan & Home Improvement dan 16 gerai “Atria” Ritel Modern Home Furnishing.

PT Catur Mitra Sejati Sentosa (CMSS)

CMSS dengan merek “Mitra10”, yang merupakan anak usaha CSAP, adalah ritel modern pertama yang mengusung konsep berbelanja bahan bangunan dan perlengkapan rumah dalam satu atap di Indonesia. Pada awal berdirinya, tahun 1997-1998, Mitra10 membuka 10 supermarket di area Jabodetabek. Selanjutnya, dengan ekspansi bisnis yang agresif, total toko Mitra10 hingga saat ini sudah mencapai 43 toko, yang tersebar di Jabodetabek, Cibarusah, Cikarang, Karawang, Cirebon, Yogyakarta, Semarang,  Solo, Sidoarjo, Surabaya, Malang, Bali, Lampung, Palembang, Medan, Batam, Lombok, Makassar, Balikpapan, dan Pekanbaru. Selanjutnya, Mitra10 juga akan hadir di sejumlah lokasi strategis lainnya. Perluasan sayap bisnis akan terus berlanjut dengan target mencapai total 50 toko dalam beberapa tahun ke depan di Indonesia.

PT Catur Sentosa Berhasil (CSB)

CSB dengan brand “Atria” yang merupakan anak perusahaan CSAP, adalah toko retail modern yang menyediakan furniture/ home furnishing dan aksesoris rumah berkualitas dengan harga terjangkau. Showroom Atria yang ditata dengan konsep interior modern dan didukung dengan pelayanan pelanggan yang terbaik menjadikan Atria sebagai tempat ternyaman untuk berbelanja berbagai furniture. Berdiri di tahun 2009 dengan memiliki total 16 showroom yang berlokasi di Jabotabek, Palembang, Makassar, Surabaya, Malang, Bali dan Pekanbaru. Selanjutnya Atria juga akan hadir di sejumlah lokasi strategis di Indonesia.

Jelang MotoGP 2022, ITDC Tetapkan Susunan Direksi Baru MGPA

The Mandalika, 20 Januari 2022 – Guna memastikan penyelenggaraan MotoGP 2022 berjalan lancar, PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Persero)/Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), BUMN Pengelola Kawasan Ekonomi Khusus (KEK Mandalika)/The Mandalika resmi menetapkan jajaran pengurus baru Mandalika Grand Prix Association (MGPA) yang merupakan bagian dari ITDC Group.

Susunan direksi MGPA yang baru adalah

– Direktur Utama Priandhi Satria menggantikan Ricky Baheramsjah,
– Wakil Direktur Utama Cahyadi Wanda
– Direktur Finance Aji Munarwiyanto
– Direktur Technical and Operation Samsul Purba.
Direktur Utama MGPA Priandhi Satria merupakan sosok yang tidak asing lagi di dunia motorsport. Beliau memiliki pengalaman, jaringan dan rekam jejak yang panjang baik sebagai pebalap, builder, maupun promotor berbagai event balap di tanah air. Selain aktif di dunia balap, Priandhi Satria juga banyak berkecimpung di dunia media. Tercatat, beliau turut membidangi dan mengembangkan sejumlah perusahaan media ternama di Indonesia, antara lain KOMPAS.TV dan SPORTKU.com.

Direktur Utama ITDC Abdulbar M. Mansoer menerangkan, “MotoGP Grand Prix of Indonesia (MotoGP) 2022 adalah event otomotif roda dua terbesar dunia yang lebih menantang dibandingkan event balap FIM MOTUL Superbike World Championship (WSBK) yang berlangsung November tahun lalu. Oleh karena itu, guna memastikan persiapan berjalan baik dan penyelenggaraan berjalan sukses, ITDC sebagai induk perusahaan MGPA, memandang perlu melakukan penguatan organisasi MGPA dengan melakukan perubahan susunan pengurus.”.

“Saat ini secara resmi kami telah menetapkan susunan pengurus MGPA yang baru. Susunan pengurus baru ini dipimpin oleh Bapak Priandhi Satria yang memiliki pengalaman dan pemahaman yang luas dalam bidang balap, baik dari segi bisnis, pengorganisasian maupun penyiapan fasilitas fisik. Dengan susunan pengurus MGPA yang baru, kami optimistis persiapan dan penyelenggaraan seluruh event-event balap di tahun 2022 ini bisa berjalan dengan lebih baik dan matang,” imbuh Abdulbar.

Sebagai informasi, sepanjang 2022, Pertamina Mandalika Circuit yang berada di The Mandalika akan menjadi tuan rumah sejumlah event balap, antara lain Mandalika MotoGP Official pada 11-13 Februari 2022, MotoGP pada 18-20 Maret 2022, GT World Challenge Asia pada 21-23 Oktober 2022, dan WSBK pada 11-13 November 2022, serta beberapa event internasional maupun nasional lainnya yang dalam tahap finalisasi.

“Kami mengucapkan apresiasi setinggi-tingginya kepada direksi lama yang telah berhasil menyelenggarakan WSBK 2021 yang merupakan event balap motor kelas dunia pertama yang berlangsung di Indonesia sejak 1997 di Sirkuit Sentul. Kami berharap jajaran pengurus baru MGPA dapat meneruskan prestasi ini dan bahkan memberikan yang lebih bagus lagi. Mari kita jadikan momen ini sebagai tonggak untuk mengharumkan nama Indonesia di kancah balap motor dunia,” tutup Abdulbar.

Tentang ITDC

PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Persero) atau Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) adalah Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang memiliki lini bisnis membangun dan mengembangkan kawasan pariwisata di Indonesia. Selama 48 tahun, Perseroan telah membangun dan mengelola The Nusa Dua, kawasan pariwisata terpadu seluas 350 ha yang berlokasi di Bali bagian selatan, yang menjadi salah satu kawasan pariwisata terbaik di dunia. Dengan infrastruktur, akomodasi, dan fasilitas pertemuan yang berstandar internasional, membuat kawasan ini menjadi tuan rumah berbagai event resmi berskala internasional seperti APEC 2013, Bali Democratic Forum, Miss World 2013, dan IMF-World Bank Group Annual Meetings 2018.

Sejalan dengan strategi Pemerintah untuk meningkatkan sektor pariwisata menjadi sumber utama devisa negara dengan meningkatkan kunjungan wisatawan asing ke Indonesia, ITDC ditugaskan untuk mengembangkan destinasi pariwisata di luar Pulau Bali. Dengan dukungan Pemerintah, ITDC memperoleh hak untuk mengembangkan dan mengelola The Mandalika di Lombok Tengah, NTB, dengan luas 1.175 hektar.  The Mandalika memiliki 16 km garis pantai yang indah dan dikelilingi bukit-bukit yang hijau, serta merupakan satu dari sepuluh destinasi pariwisata prioritas atau ‘Bali Baru’ yang ditetapkan Pemerintah.

Pada tahun 2017 The Mandalika telah resmi beroperasi sebagai Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) dan sejak itu telah menarik Real Estate Investment sebesar USD 1,3 Milyar. Saat ini, The Mandalika tengah dibangun sebagai destinasi pariwisata kelas dunia, dengan berbagai fasilitas dan atraksi berstandar internasional, salah satunya Mandalika International Street Circuit, yang menjadi tempat penyelenggaraan event balap motor dunia World Superbike dan MotoGP mulai 2021.

ITDC merupakan bagian dari InJourney yang merupakan perusahaan holding pada ekosistem aviasi dan pariwisata sesuai dengan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 72 Tahun 2021 dan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 104 Tahun 2021.