Tag Archives: Pariwisata
OPTIMALKAN MOMENTUM PEMULIHAN SEKTOR PARIWISATA, GARUDA INDONESIA KEMBALI GELAR GATF 2022, HADIRKAN POTONGAN HARGA HINGGA 80%
Dukung Likupang Jadi Gerbang Wisata Global, PLN Kebut Pembangunan Infrastruktur Listrik
Manado, 13 Maret 2022 – PT PLN (Persero) mendukung percepatan pembangunan industri pariwisata di Likupang, Sulawesi Utara. Lokasi ini merupakan salah satu Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) yang dicanangkan Presiden Joko Widodo.
Direktur Regional Bisnis Sulawesi, Maluku, Papua & Nusa Tenggara (Sulmapana), Adi Priyanto mengatakan, saat ini sedang dilakukan pembangunan sejumlah infrastruktur untuk mendukung industri pariwisata di Likupang. Mulai dari infrastruktur jaringan 5G untuk pengalaman jaringan internet yang jauh lebih baik, beberapa family resort, marina, dan berbagai fasilitas pariwisata kelas internasional lainnya. Berbagai fasilitas tersebut membutuhkan pasokan listrik untuk menunjang operasionalnya.
“Percepatan pembangunan fasilitas publik tentunya harus dibarengi dengan penyediaan infrastruktur kelistrikan yang baik. Gerak cepat kami sebagai bagian dari komitmen suksesnya program ini,” tegasnya di sela-sela kunjungan ke Pantai Pulisan Likupang, Sabtu (12/3).
Adi memastikan PLN akan memberikan layanan terbaik untuk mendukung kawasan wisata Likupang. Hal ini sejalan dengan transformasi PLN melalui aspirasi Customer Focused.
“DPSP Likupang menjadi peluang terbaik bagi PLN dalam menunjukkan hasil transformasi dan mengajak masyarakat untuk turut dapat merasakan pelayanan dan pengalaman baru menggunakan listrik yang andal dari PLN,” tutur Adi.
Tak hanya mendukung dari segi kelistrikan, PLN melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PLN Peduli, bersama Pangkalan Utama TNI AL VIII (Danlantamal VIII) Manado, serta masyarakat Desa Kalinaun melakukan pembuatan jembatan sepanjang 70 meter di Kawasan Konservasi Pulau Komang. Kolaborasi ini hadir sebagai bentuk menjaga ekosistem mangrove di kawasan yang lokasinya berdekatan dengan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Likupang.
Adi mengatakan, hutan mangrove memiliki peran penting terhadap kelestarian lingkungan. Mangrove memiliki kemampuan menyerap emisi gas rumah kaca (GRK) 5 kali lebih baik dari tanaman hutan lainnya.
“Mangrove juga menjadi sumber pendapatan masyarakat melalui pemanfaatan ekowisata maupun hasil hutan non-kayu. Untuk itu tentu saja PLN sangat peduli terhadap keberadaan hutan mangrove ini,” ujar Adi.
Apresiasi pun datang dari Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) VIII Manado Brigadir Jenderal TNI (Mar) I Wayan Ariwijaya, S.E., CfrA. Menurutnya, jembatan wisata mangrove ini merupakan terobosan luar biasa dan suatu kreativitas yang patut diapresiasi.
“Lokasi ini akan menjadi objek wisata baru yang akan menarik pengunjung untuk menikmati keindahan alam mangrove, dan nantinya akan menunjang perekonomian masyarakat sekitar,” imbuhnya.
Sekilas Tentang PLN
PT PLN (Persero) adalah BUMN kelistrikan yang terus berkomitmen dan berinovasi menjalankan misi besar menerangi dan menggerakkan negeri. Memiliki visi menjadi perusahaan listrik terkemuka se-Asia Tenggara, PLN bergerak menjadi pilihan nomor 1 pelanggan untuk Solusi Energi. PLN mengusung agenda Transformasi dengan aspirasi Green, Lean, Innovative, dan Customer Focused demi menghadirkan listrik untuk Kehidupan yang Lebih Baik. PLN dapat dihubungi melalui ap likasi PLN Mobile yang tersedia di PlayStore atau AppStore.
Tiket.com Terima Predikat Sebagai Fastest Growing Ota 2021 dari Archipelago International
Jakarta, 29 Januari 2022 – tiket.com, Online Travel Agent (OTA) pertama di Indonesia, mendapat predikat sebagai The Fastest Growing OTA dari Archipelago, perusahaan penyedia jasa dan layanan pengelolaan hotel terpadu Asia Tenggara terbesar di Indonesia. Penghargaan ini merupakan testamen akan komitmen dan kerja keras tiket.com dalam mewujudkan komitmennya sebagai OTA dengan fokus customer centric di Indonesia dalam menghadirkan berbagai solusi wisata, termasuk rangkaian akomodasi bagi masyarakat terutama di tengah pandemi.
Hadir dalam sesi The 2022 Archipelago International Sales and Marketing Convention, Cisyelya Bunyamin, VP of Accommodations, tiket.com, menyoroti fenomena yang mendorong kinerja bisnis akomodasi. “Pandemi mengajarkan kita untuk menjadi lebih jeli dalam mencari berbagai solusi kreatif untuk terhindar dari kejenuhan aktivitas sehari – hari yang banyak dihabiskan di rumah. Itulah sebabnya sepanjang tahun 2021, kami melihat bahwa staycation menjadi kegiatan yang digemari masyarakat. Sebagai OTA dengan fokus customer centric, kami menyediakan berbagai rangkaian opsi akomodasi untuk masyarakat dalam menjalani staycation.”
“Kegiatan staycation yang makin digemari juga memberikan kontribusi positif terhadap pertumbuhan tiket.com secara keseluruhan. Di tahun 2021, tiket.com berhasil mencetak performa bisnis lebih tinggi dari industri, di 2022 kami berkomitmen untuk mendorong pertumbuhan yang lebih pesat,” lanjut Cisyelya.
Kinerja lini bisnis akomodasi di tiket.com sepanjang 2021 mencetak nilai gemilang dengan tumbuh sebesar 61%. Pertumbuhan tersebut didukung oleh tingkat booking hotel sebesar 55% serta Homes yang terdiri dari Villa & Apartment sebesar 230%. Saat ini tiket.com menunjukkan progress pertumbuhan bisnis yang positif, terutama melihat tingkat jumlah pemesanan yang meningkat sebesar 132% jika dibandingkan dengan masa sebelum pandemi.
Archipelago International juga memiliki kontribusi signifikan terhadap pertumbuhan bisnis akomodasi di tiket.com. Sebagai informasi, jika dibandingkan dengan periode sebelum pandemi di 2019, Archipelago International mencetak pertumbuhan di 2021 untuk GBV sebesar 16%, room night sebesar 45% dan jumlah transaksi yang meningkat sebesar 75%. Itulah sebabnya Archipelago International dinobatkan sebagai The Most Performing Hotel Chain 2021 di tiket.com.
“Melihat potensi pariwisata di tahun 2022, kami merasa optimis bahwa pemulihan industri pariwisata telah di depan mata. Sebagai bagian dari komitmen tiket.com untuk memprioritaskan kebangkitan kembali pariwisata Indonesia, kami akan terus menjalin komunikasi dan kerjasama yang lebih luas dengan para pemangku kepentingan untuk dapat terus mengolah berbagai peluang pariwisata sekaligus menyambut kembalinya gairah pariwisata Indonesia, baik bagi para turis domestik maupun turis internasional, sehingga industri pariwisata Indonesia dapat terus tumbuh,” tutup Cisyelya.
Tentang tiket.com
tiket.com merupakan pionir online travel agency (OTA) di Indonesia yang didirikan pada 2011. tiket.com menjadi top agent untuk seluruh maskapai penerbangan di Indonesia, partner Hotel, dan juga Kereta Api Indonesia. Produk yang tiket.com tawarkan kepada customer adalah tiket pesawat lebih dari 80 partner maskapai baik domestik dan internasional, reservasi akomodasi lebih dari 2 juta properti akomodasi domestik dan internasional, tiket kereta api, lebih dari 10.000 kegiatan offline dan online, hingga sewa mobil di lebih dari 50 kota di Indonesia.
mau ke mana? semua ada tiketnya!
Jelang MotoGP 2022, ITDC Tetapkan Susunan Direksi Baru MGPA
The Mandalika, 20 Januari 2022 – Guna memastikan penyelenggaraan MotoGP 2022 berjalan lancar, PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Persero)/Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), BUMN Pengelola Kawasan Ekonomi Khusus (KEK Mandalika)/The Mandalika resmi menetapkan jajaran pengurus baru Mandalika Grand Prix Association (MGPA) yang merupakan bagian dari ITDC Group.
Susunan direksi MGPA yang baru adalah
– Direktur Utama Priandhi Satria menggantikan Ricky Baheramsjah,
– Wakil Direktur Utama Cahyadi Wanda
– Direktur Finance Aji Munarwiyanto
– Direktur Technical and Operation Samsul Purba.
Direktur Utama MGPA Priandhi Satria merupakan sosok yang tidak asing lagi di dunia motorsport. Beliau memiliki pengalaman, jaringan dan rekam jejak yang panjang baik sebagai pebalap, builder, maupun promotor berbagai event balap di tanah air. Selain aktif di dunia balap, Priandhi Satria juga banyak berkecimpung di dunia media. Tercatat, beliau turut membidangi dan mengembangkan sejumlah perusahaan media ternama di Indonesia, antara lain KOMPAS.TV dan SPORTKU.com.
Direktur Utama ITDC Abdulbar M. Mansoer menerangkan, “MotoGP Grand Prix of Indonesia (MotoGP) 2022 adalah event otomotif roda dua terbesar dunia yang lebih menantang dibandingkan event balap FIM MOTUL Superbike World Championship (WSBK) yang berlangsung November tahun lalu. Oleh karena itu, guna memastikan persiapan berjalan baik dan penyelenggaraan berjalan sukses, ITDC sebagai induk perusahaan MGPA, memandang perlu melakukan penguatan organisasi MGPA dengan melakukan perubahan susunan pengurus.”.
“Saat ini secara resmi kami telah menetapkan susunan pengurus MGPA yang baru. Susunan pengurus baru ini dipimpin oleh Bapak Priandhi Satria yang memiliki pengalaman dan pemahaman yang luas dalam bidang balap, baik dari segi bisnis, pengorganisasian maupun penyiapan fasilitas fisik. Dengan susunan pengurus MGPA yang baru, kami optimistis persiapan dan penyelenggaraan seluruh event-event balap di tahun 2022 ini bisa berjalan dengan lebih baik dan matang,” imbuh Abdulbar.
Sebagai informasi, sepanjang 2022, Pertamina Mandalika Circuit yang berada di The Mandalika akan menjadi tuan rumah sejumlah event balap, antara lain Mandalika MotoGP Official pada 11-13 Februari 2022, MotoGP pada 18-20 Maret 2022, GT World Challenge Asia pada 21-23 Oktober 2022, dan WSBK pada 11-13 November 2022, serta beberapa event internasional maupun nasional lainnya yang dalam tahap finalisasi.
“Kami mengucapkan apresiasi setinggi-tingginya kepada direksi lama yang telah berhasil menyelenggarakan WSBK 2021 yang merupakan event balap motor kelas dunia pertama yang berlangsung di Indonesia sejak 1997 di Sirkuit Sentul. Kami berharap jajaran pengurus baru MGPA dapat meneruskan prestasi ini dan bahkan memberikan yang lebih bagus lagi. Mari kita jadikan momen ini sebagai tonggak untuk mengharumkan nama Indonesia di kancah balap motor dunia,” tutup Abdulbar.
Tentang ITDC
PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Persero) atau Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) adalah Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang memiliki lini bisnis membangun dan mengembangkan kawasan pariwisata di Indonesia. Selama 48 tahun, Perseroan telah membangun dan mengelola The Nusa Dua, kawasan pariwisata terpadu seluas 350 ha yang berlokasi di Bali bagian selatan, yang menjadi salah satu kawasan pariwisata terbaik di dunia. Dengan infrastruktur, akomodasi, dan fasilitas pertemuan yang berstandar internasional, membuat kawasan ini menjadi tuan rumah berbagai event resmi berskala internasional seperti APEC 2013, Bali Democratic Forum, Miss World 2013, dan IMF-World Bank Group Annual Meetings 2018.
Sejalan dengan strategi Pemerintah untuk meningkatkan sektor pariwisata menjadi sumber utama devisa negara dengan meningkatkan kunjungan wisatawan asing ke Indonesia, ITDC ditugaskan untuk mengembangkan destinasi pariwisata di luar Pulau Bali. Dengan dukungan Pemerintah, ITDC memperoleh hak untuk mengembangkan dan mengelola The Mandalika di Lombok Tengah, NTB, dengan luas 1.175 hektar. The Mandalika memiliki 16 km garis pantai yang indah dan dikelilingi bukit-bukit yang hijau, serta merupakan satu dari sepuluh destinasi pariwisata prioritas atau ‘Bali Baru’ yang ditetapkan Pemerintah.
Pada tahun 2017 The Mandalika telah resmi beroperasi sebagai Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) dan sejak itu telah menarik Real Estate Investment sebesar USD 1,3 Milyar. Saat ini, The Mandalika tengah dibangun sebagai destinasi pariwisata kelas dunia, dengan berbagai fasilitas dan atraksi berstandar internasional, salah satunya Mandalika International Street Circuit, yang menjadi tempat penyelenggaraan event balap motor dunia World Superbike dan MotoGP mulai 2021.
ITDC merupakan bagian dari InJourney yang merupakan perusahaan holding pada ekosistem aviasi dan pariwisata sesuai dengan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 72 Tahun 2021 dan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 104 Tahun 2021.
Antisipasi Lonjakan Covid-19, Pemprov Kepri Bersama Sinar Mas Land Gelar Vaksinasi Booster untuk Para Pekerja Pariwisata
Batam, – Sinar Mas Land melalui proyek Nuvasa Bay berkolaborasi dengan Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau melalui Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Kepulauan Riau dan Pemerintah Kota Batam, serta Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Batam, membuka sentra vaksin booster bagi para pekerja pariwisata.
Kawasan Nongsa Sensation dipilih Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau untuk menjadi sentra vaksin booster pertama di Batam. Program vaksin booster diselenggarakan pada Kamis, 13 Januari 2022 di Nuvasa Bay, Nongsa, Batam sebagai langkah antisipasi lonjakan kasus Covid-19 khususnya varian baru Omicron, serta dalam rangka persiapan Vaccinated Travel Lane antara Provinsi Kepulauan Riau melalui dua titik destinasi yaitu Nongsa – Batam dan Lagoi – Bintan dengan Negara Singapura serta Malaysia.
Sentra vaksin booster ini ditujukan bagi pekerja pariwisata di kedua destinasi wisata tersebut dengan jumlah peserta vaksinasi sebanyak 500 orang. Para penerima vaksin booster, sebelumnya harus mendapatkan vaksin dosis kedua dengan jangka waktu lebih dari enam bulan. Penerima vaksin tersebut mendapatkan suntikan ketiga berdosis 0.15ml dengan merek Pfizer.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Kepulauan Riau – Drs. Buralimar, M.Si menambahkan, “Kami mengapresiasi langkah Sinar Mas Land yang bergerak cepat dalam mendukung pemerintah agar para tenaga kerja pariwisata dapat segera mendapatkan akses terhadap vaksin booster. Vaksin lanjutan tersebut diharapkan dapat mengantisipasi peningkatan penularan Covid-19 di wilayah ini.”
Pada kesempatan yang sama, Golf Division Head Sinar Mas Land – Steven Japari menjelaskan bahwa program vaksinasi booster ini dilakukan sebagai kontribusi perusahaan bagi kesehatan masyarakat Kota Batam khususnya pekerja pariwisata di tengah masa pandemi Covid-19.
“Pekerja pariwisata yang berada di Nongsa Sensation turut kami prioritaskan agar dapat terus beraktivitas melayani masyarakat dengan optimal. Kesehatan mereka sebagai garda terdepan penggerak ekonomi di sektor pariwisata telah terproteksi sehingga pemulihan ekonomi domestik segera terwujud, tentunya dengan mengikuti protokol kesehatan yang ketat.”
Nuvasa Bay merupakan proyek pengembangan kota mandiri terbesar di Batam, milik Sinar Mas Land yang berdiri di atas lahan seluas 228 hektare. Nuvasa Bay dikembangkan menjadi kota mandiri terbesar dan terlengkap di Batam, Kepulauan Riau. Di dalam pengembangannya, Nuvasa Bay membangun berbagai proyek residensial dan komersial yang terintegrasi dengan fasilitas resor, retail, destinasi pariwisata (wahana permainan dan petualangan alam), hotel, lapangan golf 18 holes, dan berlokasi di pinggir pantai.
Area Nongsa juga dikembangkan sebagai kawasan pengembangan ekonomi digital, khususnya start-up, sehingga akan menarik banyak tenaga kerja. Kawasan Nuvasa Bay berada di area Nongsa yang strategis, dapat ditempuh hanya dalam waktu 30 menit dari Singapura melalui Terminal Feri Nongsa Pura, 15 menit dari Bandara Internasional Hang Nadim, dan ke depannya hanya 15 menit menuju Nuvasa Bay dari Batam Center melalui jembatan outer ring road.
Tentang Sinar Mas Land
Sinar Mas Land adalah pengembang properti di Indonesia yang dengan pengalaman 50 tahun. Sinar Mas Land tercatat di bursa saham Indonesia atas nama PT. Bumi Serpong Damai Tbk, (BSDE). Awal tahun 2011, BSDE telah merampungkan proses akuisisi perusahaan terafiliasi yakni PT Duta Pertiwi Tbk, PT Sinar Mas Teladan dan PT Sinar Mas Wisesa. Akuisisi ini diharapkan dapat meningkatkan kinerja BSDE terutama portofolio pendapatan dan diversifikasi usaha BSDE.
Sinar Mas Land telah mengembangkan lebih dari 50 proyek di Indonesia. Keberhasilan Sinar Mas Land dengan mengembangkan properti & real estat di Indonesia juga diakui oleh lembaga yang kredibel dan independen di dunia dengan mendapatkan berbagai macam penghargaan internasional yang prestisius seperti MIPIM Awards di Prancis (2018), ASEAN Energy Awards (2019), Asia Pacific Property Award (2021), Cambridge IFA’s Global Good Governance Award (2021), Asia Pacific Property Award (2021) dan FIABCI World Prix d’Excellence Awards (2021).
Dengan dukungan tim manajemen yang solid, Sinar Mas Land juga dikenal sebagai pengembang kota mandiri (melalui pengembangan BSD City), serta menjadi pelopor dalam pengembangan konsep perumahan klaster atau concept-clustered residential (Kota Wisata Cibubur, Legenda Wisata Cibubur, Grand Wisata Bekasi, dan lain-lain). Di samping itu, Sinar Mas Land juga merupakan pelopor pengembangan proyek inovatif Strata Mall atau Trade Center (ITC) di Indonesia.
Sinar Mas Land sebagai pengembang properti berupaya untuk mewujudkan kepedulian terhadap masalah pelestarian lingkungan melalui penerapan visi hijau di setiap proyeknya. Kesadaran perusahaan untuk bertanggung jawab melestarikan lingkungan hidup diwujudkan melalui berbagai program, seperti pembangunan kawasan hijau Green Office Park, sertifikasi Green Building, mall tanpa dinding yang ramah lingkungan ‘The Breeze’, jalur-jalur pejalan kaki yang nyaman serta berbagai acara untuk membangun kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga kelestarian lingkungan, salah satunya melalui penyelenggaraan acara Festival Hijau yang diselenggarakan setiap tahun.
Sejauh ini, Sinar Mas Land telah menanam lebih dari tiga juta pohon di area komersial, pedestrian, median jalan, taman lingkungan, dan mengembangkan taman kota serta hutan kota. Inisiatif dan komitmen terhadap masalah sosial juga terus dilakukan melalui program-program CSR yang memberi kesempatan masyarakat sekitar dan usaha kecil dengan dapat menikmati pembangunan yang dilakukan Sinar Mas Land seperti penyediaan tempat usaha untuk 3.000 pelaku UMKM di pasar-pasar tradisional dan taman jajan kaki lima serta program-program CSR lainnya.
Sinar Mas Land memiliki mitra strategis yang kuat seperti Sojitz Japan, Aeon, Itochu-Japan yang sudah berlangsung selama 25 tahun, Mitsubishi Corporation, Hongkong Land serta mitra lokal seperti Kompas Gramedia dan Kalbe.
Miliki Potensi Investasi Rp 92,4 Triliun, Bank Banten Siap All Out Dukung Pengembangan KEK Tanjung Lesung
Serang – Berlokasi di Kabupaten Pandeglang, Banten, Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Tanjung Lesung merupakan KEK Pariwisata pertama dan telah diresmikan beroperasi pada Februari 2015. Letaknya strategis 170 km dan dapat ditempuh melalui perjalanan darat selama 2,5 – 3 jam dari Ibukota Jakarta. KEK Tanjung Lesung memiliki luas area 1.500 Ha dengan potensi pariwisata yang beragam. Kawasan ini diproyeksi menarik investasi sebesar Rp.92,4 Triliun pada tahun 2030 dan menyerap tenaga kerja sebanyak 85.000 tenaga kerja hingga tahun 2025.
Besarnya potensi KEK Tanjung Lesung membuat kawasan ini menjadi hidden gem yang tengah diincar oleh banyak pihak. Begitu juga Bank Banten yang tengah menyiapkan berbagai layanan jasa keuangan untuk dapat melayani nasabah potensial di kawasan tersebut. Peluang di pasar retail maupun korporasi akan menjadi prioritas perseroan untuk meningkatkan performa keuangan bank kebanggaan masyarakat Banten itu.
Direktur Utama Bank Banten, Agus Syabarrudin menuturkan Bank Banten siap all out dalam mendukung pengembangan mega proyek KEK Tanjung Lesung. “Potensi investasi yang ada di KEK Tanjung Lesung sangat luar biasa. Pengembangan kawasan ini dapat meningkatkan perekonomian Banten sekaligus menyerap angkatan kerja yang tersedia. Oleh Karena itu, Bank Banten siap all out mendukung.”
“Bank Banten siap bermitra dengan PT Banten West Java Tourism Development Corporation untuk mengembangkan Tanjung Lesung. Harapan ini sejalan dengan konsep Ekosistem Ekonomi Daerah Banten yang tengah kami siapkan bersama DPRD Banten dan direncanakan akan segera menjadi Perda. Kehadiran kami dapat melingkupi aspek permodalan, atau layanan jasa keuangan lain yang memungkinkan berbagai aspek keuangan di Tanjung Lesung dikelola oleh Bank Banten sebagai bank kebanggaan masyarakat Banten,” tutur Agus.
Pengembangan Banten memang tengah menjadi perhatian banyak pihak. Berbagai proyek strategis nasional tengah berjalan di kawasan ini. Antara lain, tol Serang-Panimbang, Kawasan Industri Cileles, KEK Tanjung Lesung, Tol Serpong-Balaraja dan masih banyak lagi.
Kerjasama antara Bank Banten dan KEK Tanjung Lesung sendiri diharap dapat memberikan dampak yang lebih luas bagi Pemerintah, masyarakat serta segenap pihak yang terlibat. Bank Banten tengah kini tengah melakukan berbagai diversifikasi layanan untuk menjawab tantangan yang ada. Peningkatan layanan serta pembaharuan produk juga menjadi prioritas agar kian dicintai nasabah, sejalan dengan semangat rebuild the trust, reach the glory.