Tag Archives: SMI

TRANSISI ENERGI KUNCI PEMBANGUNAN BERKELANJUTAN

Jakarta, 23 November 2022 – Direktur Utama PT Sarana Multi Infrastruktur (Persero) (“PT SMI”), Edwin Syahruzad menjadi narasumber pada rangkaian kegiatan Kompas 100 CEO Forum yaitu CEO Live Series. Turut berbicara sebagai narasumber bersama Edwin Syahruzad, hadir pula Sinthya Roesly, Direktur Keuangan PT PLN (Persero) dan A. Salyadi Dariah Saputra, Direktur Strategi, Portfolio, dan Pengembangan Usaha PT Pertamina (Persero). Acara dibuka dengan Keynote Speech yang diberikan oleh Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/ Kepala Bappenas Republik Indonesia, Suharso Manoarfa. Para pembicara memaparkan bagaimana strategi perusahaan yang merupakan perpanjangan tangan Pemerintah sebagai Badan Usaha Milik Negara melakukan pengembangan Ekonomi Hijau di Indonesia serta urgensi Program Keberlanjutan (Sustainability) pada masing-masing perusahaan. Kegiatan CEO Live
Series ini diselenggarakan di Hotel Westin, Jakarta, Rabu, (23/11).

Direktur Utama PT SMI, Edwin Syahruzad pada sesi diskusi bersama dengan narasumber dan moderator Kompas CEO Live Series, menyampaikan bahwa “Energi hijau merupakan investasi masa depan. Tantangannya adalah nilai investasi yang tidak murah. Diperlukan analisa yang kuat dari sisi investor yang
akan berinvestasi pada sektor ini. Tentunya kita juga harus mempertimbangkan sumber pembiayaan yang tersedia serta proyek yang paling memungkinkan untuk segera mencapai transisi ekonomi hijau.”

PT SMI sebagai Special Mission Vehicle Kementerian Keuangan Republik Indonesia yang memiliki mandat untuk menjadi katalis pembangunan nasional juga berperan aktif dalam mengembangkan ekonomi  hijau di Indonesia melalui pembiayaan inovatif untuk proyek-proyek pembangunan yang berkategori hijau sesuai dengan taksonomi yang diterbitkan oleh Otoritas Jasa Keuangan. Sejak tahun 2015, PT SMI telah mendirikan Divisi Pembiayaan Berkelanjutan yang turut mengadopsi prinsip-prinsip Environmental, Social, and Governance (“ESG”) dalam setiap pembiayaan yang diberikan sekaligus diterapkan pada seluruh kegiatan operasional perusahaan.

Pada perhelatan G20 yang lalu, Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Keuangan telah meluncurkan Energy Transition Mechanism (“ETM”). ETM merupakan sebuah mekanisme transisi dari penggunaan batu bara sebagai sumber energi ke energi baru terbarukan, dengan tujuan untuk mencapai target pemerintah dalam pengendalian emisi gas rumah kaca menjadi sebesar 31.89% dengan usaha sendiri di tahun 2030, dan 43,20% dengan dukungann internasional serta pencapaian emisi nol bersih pada 2060. Hal ini tertuang dalam Enhanced Nationally Determined Contribution yang merupakan turunan dari kesepakatan Paris. Salah satu sektor yang dapat berkontribusi langsung dalam penurunan emisi gas rumah  kaca ini adalah sektor energi dimana sektor ini menggunakan batu bara sebagai sumber energi, yang memiliki dampak emisi karbon cukup tinggi. Sehingga diperlukan kolaborasi para pemangku kepentingan  untuk bersama melakukan transisi energi ini pada berbagai sektor kerjasama baik sosial, lingkungan, teknologi, hingga pembiayaan.

Pada momen itu PT SMI secara resmi ditunjuk sebagai Indonesia ETM Country Platform Manager. Sebagai pengelola, PT SMI memiliki mandat dan kewenangan untuk berkolaborasi dengan berbagai institusi dan para pemangku kepentingan untuk menyusun kerangka pembiayaan dan investasi program ETM. Rencananya, skema pembiayaan dan investasi untuk ETM akan dirancang oleh PT SMI melalui skema blended finance atau pendanaan campuran baik yang berasal dari kombinasi dana pemerintah Indonesia melalui skema spesifik, dana multilateral, dan dana komersial yang berasal baik melalui pinjaman maupun instrumen pasar modal.

Penunjukan PT SMI ini juga didukung oleh para mitra internasonal. Pada waktu yang sama, peluncuranIndonesia ETM Country Platform juga diikuti dengan penandatangan Memorandum of Understanding (MoU) dengan para mitra internasional PT SMI. Dukungan yang diperoleh membuat PT SMI dapat berkolaborasi untuk memobilisasi dana hibah, philanthropies, bilateral maupun dana multilateral dalam rangka mempercepat transisi energi Indonesia.

SINERGI BUMN DUKUNG PERCEPATAN TRANSISI ENERGI, PT SMI DAN PLN SEPAKATI NOTA KESEPAHAMAN

Bali, 18 Oktober 2022 – PT Sarana Multi Infrastruktur (Persero) (“PT SMI”) dan PT PLN (Persero) (“PLN”) resmi menandatangani Nota Kesepahaman (Memorandum of Understanding/MoU) untuk bersama-sama mendukung agenda pemerintah dalam percepatan transisi energi di Indonesia, sebagai salah
satu agenda prioritas Presidensi G20 Indonesia 2022.

Penandatanganan MoU ini dilakukan oleh Edwin Syahruzad selaku Direktur Utama PT SMI dan Sinthya Roesly selaku Direktur Keuangan PLN, disaksikan oleh Wakil I Menteri Badan Usaha Milik Negara, Pahala Nugraha Mansury, pada acara State Owned Enterprise (SOE) International Conference 2022 di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC), Selasa (18/10).

Kolaborasi antara PT SMI dan PLN ini akan fokus pada pengembangan skema pembiayaan dan investasi sehubungan dengan program transisi energi yang sedang dilakukan oleh PLN, termasuk namun tidak terbatas pada program early retirement proyek pembangkit listrik tenaga uap.

Energy Transition Mechanism (“ETM”) merupakan sebuah mekanisme transisi dari penggunaan batu bara sebagai sumber energi ke energi baru terbarukan, dengan tujuan untuk mencapai target pemerintah dalam pengendalian emisi gas rumah kaca menjadi sebesar 31.89% dengan usaha sendiri di tahun 2030, serta pencapaian emisi nol bersih pada 2060. Salah satu sektor yang dapat berkontribusi langsung dalam penurunan emisi gas rumah kaca ini adalah sektor energi dimana sektor ini menggunakan batu bara sebagai sumber energi, yang memiliki dampak emisi karbon cukup tinggi. Sehingga diperlukan kolaborasi para pemangku kepentingan untuk bersama melakukan transisi energi ini pada berbagai sektor kerja sama baik sosial, lingkungan, teknologi, hingga pembiayaan.

Menyusul penunjukkannya sebagai Country Platform Manager ETM berdasarkan Keputusan Menteri Keuangan Republik Indonesia Nomor 275/KMK.010/2022 tentang Penugasan Kepada Perusahan Perseroan (Persero) PT Sarana Multi Infrastruktur Dalam Rangka Pemberian Dukungan Fiskal Melalui Kerangka Pendanaan dan Pembiayaan Untuk Percepatan Transisi Energi di Sektor Ketenagalistrikan, PT SMI memiliki mandat dan kewenangan untuk berkolaborasi dengan berbagai institusi dan para pemangku kepentingan untuk menyusun kerangka pembiayaan dan investasi program ETM. Rencananya,
skema pembiayaan dan investasi untuk ETM akan dirancang oleh PT SMI melalui skema blended finance atau pendanaan campuran baik yang berasal dari kombinasi dana pemerintah Indonesia melalui skema spesifik, dana multilateral, dan dana komersial yang berasal baik melalui pinjaman maupun instrumen
pasar modal.

Sebagaimana disampaikan Direktur Utama PT SMI, Edwin Syahruzad pada sesi diskusi panel ETM, Country Platform Manager ETM bertugas mengelola mekanisme transisi energi Indonesia, yang dapat bersumber dari pendanaan komersial dan non-komersial secara berkelanjutan, seperti pendanaan dari
Indonesia sovereign wealth fund, serta pembiayaan dari lembaga donor/filantropis, lembaga multilateral/bilateral, dan lembaga internasional lainnya. Kerja sama dengan PLN dalam membiayai program transisi energi ini tentu akan melibatkan berbagai pihak dalam skema blended finance.

Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, mengatakan PLN dan PT SMI akan bersama-sama menyusun skema atas rencana pembiayaan dan investasi dari early retirement guna mendukung percepatan transisi dari batu bara ke energi terbarukan. “PLN akan mendukung inisiatif tersebut melalui penyediaan informasi proyek terkait Energy Transition Mechanism (ETM) dan pemenuhan persyaratan untuk memperoleh fasilitas pembiayaan dari PT SMI dan/atau pihak ketiga yang menjadi mitra PT SMI,” pungkasnya.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

SMI & Infoblox Menyediakan Solusi & Produk Keamanan Jaringan Yang Komprehensif Untuk Melindungi Dari Ancaman Data dengan Respon Yang Cepat

Jakarta, 23 November 2021—PT Synnex Metrodata Indonesia (“SMI”)—salah satu entitas anak PT Metrodata Electronics Tbk (IDX: MTDL) yang fokus dibidang Distribusi Teknologi, Informasi dan Komunikasi (TIK), pada hari ini mengumumkan kemitraan strategik terbaru bersama Infoblox, Inc (“Infoblox”)—pemimpin perusahaan dibidang Secure Cloud-Managed Network melalui penunjukan SMI sebagai Distributor Resmi, dengan memperluas jangkauan pasar di Indonesia dengan memasarkan seluruh rangkaian produk Infoblox yaitu NIOS, B1DDI, B1TD yang akan menyasar industri Telco, Banking, Enterprise, Government dengan pangsa pasar perusahaan Commercial, Education dan Hospitality.

Sebagai penyedia solusi Secure DNS, DHCP & IP Address Management (DDI) bagi pelanggan dan juga memiliki solusi DNS Security di atas solusi tradisional DDI di pasaran, Infoblox menjadi bagian dari vendor keamanan dengan menyediakan informasi DDI dan Threat Data bagi ekosistem keamanan pelanggan agar lebih memperkuat keamanan pelanggan seiring dengan investasi pelanggan yang sudah ada. Dengan adanya percepatan adopsi cloud pada saat situasi pandemi dan setelahnya, terlihat adanya tren hybrid workplace dimana banyaknya konsumen tidak siap dengan jaringan yang aman dan terukur. Oleh karenanya, Infoblox menyediakan solusi bagi industri yang memungkinkan transisi dirancang dengan baik mulai dari infrastruktur on-premise hingga layanan penting guna memastikan 100 persen uptime.

Menurut laporan IDC 2021, Infoblox menduduki pangsa pasar DDI sebesar 51,7% dan masih tetap sebagai pemimpin pasar di DDI Space. Infoblox dipercaya oleh lebih dari 12,000 pelanggan di seluruh dunia, termasuk di dalamnya sekitar 70% perusahaan yang sudah masuk di Fortune 500. Sebagian besar pelanggan di seluruh dunia telah percaya terhadap Infoblox dan akan terus dipercaya oleh pelanggan baru. Solusi BloxOne, yang berjalan diatas DNS akan memberikan perlindungan dan visibilitas yang lebih baik bagi pelanggan. Lebih dari itu, Infoblox menyediakan solusi lengkap DDI yang dapat bekerja sama dengan DDI Security. Tidak hanya dengan solusi lengkap untuk DDI, Infoblox juga dapat berkolaborasi dengan DNS Security yang berbeda dengan vendor lain yang memiliki solusi serupa. Teknologi yang digunakan Infoblox adalah teknologi terbaru seperti Behaviors Analysis & Machine Learning dikombinasikan dengan perlindungan tradisional Reputation & Signature yang membedakan dengan teknologi lainnya, dimana salah satu manfaat lebih solusi Infoblox adalah mencegah data exfiltrasi dengan menggunakan trik DNS. Teknologi canggih ini memungkinkan Infoblox untuk terus mempertahankan terhadap serangan baru dan melindunginya.

“Saat ini kami memiliki rangkaian solusi keamanan jaringan terlengkap mulai dari Network Switches, Cyber Security hingga Operation Technology Security System seperti Surveillance dan lainnya. Dengan ditunjuknya SMI sebagai Distributor Resmi Infoblox, kami akan menawarkan solusi yang berbeda yang dapat membantu mitra bisnis dalam membantu pelanggan mereka melalui DDI & DNS Security Solutions, serta mudah, handal, terukur, otomasi, serta keamanan hybrid atau multi cloud networks depolyments guna memastikan pelanggan dapat lebih lincah dan jaringannya aman. Bersama Infoblox, kami juga akan membantu pelanggan memberikan pengalaman ke tingkat berikutnya dengan Secure Cloud-Managed Network Services”, kata Lie Heng, Direktur PT Synnex Metrodata Indonesia.

“Dengan meningkatnya pelanggaran data/ serangan siber di Indonesia, organisasi mencari Infoblox untuk visibilitas jaringan dan keamanan DNS untuk menemukan dan mengurangi ancaman,” kata Jeff Castillo, Direktur Penjualan Asia Tenggara, Infoblox. “Kami senang membawa cloud-first DDI dan teknologi manajemen DNS ke jaringan SMI, yang terdiri dari 5.200 mitra saluran yang mencakup berbagai sektor yang kuat termasuk telekomunikasi, perbankan, perusahaan besar, industri pemerintah.”

SMI dikenal sebagai distributor TIK inovatif yang memiliki infrastruktur bisnis yang dapat diandalkan. Dengan lebih dari 5200 channel partner yang berpengalaman di lebih dari 150 kota, jangkauan yang tak terbantahkan, dan SMI semakin dikuatkan dengan digital business platform dimana hari ini menjadi hal yang paling penting. Dikombinasikan dengan keahlian DDI dan DNS-lapisan keamanan, kami akan memungkinkan organisasi untuk memanfaatkan teknologi terbaru dan dirancang dengan baik.