Tag Archives: saham

PT Waskita Beton Precast Tbk Rencana Penambahan Modal Tanpa Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu

Jakarta, November 2022. Sehubungan dengan adanya Rencana Penerbitan Saham Baru untuk Konversi Utang ke Saham oleh PT Waskita Beton Precast Tbk (“WSBP”), dengan ini disampaikan hal-hal sebagai berikut:

1. WSBP berencana melakukan penerbitan saham baru dengan skema Penambahan Modal Tanpa Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PMTHMETD).Aksi korporasi tersebut dilakukan dalam rangka implementasi Perjanjian Perdamaian yang telah berkekuatan hukum tetap (Inkracht) sejak 20 September 2022 lalu.

2. Saham baru yang diterbitkan ditujukan untuk penyelesaian sebagian kewajiban kepada kreditur dagang (vendor) melalui skema konversi utang menjadi ekuitas.

3. Implementasi skema konversi utang menjadi ekuitas akan dilaksanakan setelah persetujuan aksi korporasi dari seluruh regulator didapatkan. PMTHMETD yang diberikan kepada para Kreditur Dagang (Vendor) yang telah terverifikasi dengan menerbitkan saham sebanyak-banyaknya 32.715.232.945 (Tiga Puluh Dua Miliar Tujuh Ratus Lima Belas Juta Dua Ratus Tiga Puluh Dua Ribu Sembilan Ratus Empat Puluh Lima Lembar Saham). Di mana jumlah saham yang akan diterbitkan akan disesuaikan dengan nilai VWAP 45 Hari Perseroan.

4. Hal ini merupakan bentuk komitmen WSBP kepada para keditur untuk memenuhi hak-hak kreditur yang telah disepakati sebelumnya pada Perjanjian Perdamaian.

5. Perseroan juga akan melakukan konversi atas kewajiban kepada Pemegang Obligasi Berkelanjutan I Waskita Beton Precast Tbk Tahap I & II Tahun 2019 dan dan PT Bank DKI menjadi obligasi wajib konversi (“OWK”). OWK akan dikonversi menjadi saham pada tahun ke 10 pasca penerbitan. Penetapan harga pelaksanaan konversi OWK menjadi saham akan dihitung melalui mekanisme VWAP 45 hari.

6. Nantinya WSBP juga akan mengajukan rencana aksi korporasi ini pada Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa pada 14 Desember 2022 dan oleh karenanya Perseroan menyampaikan informasi sebagaimana tercantum dalam Keterbukaan Informasi ini agar seluruh pemegang saham Perseroan mengetahui informasi secara lengkap mengenai rencana PMTHMETD.

7. Manajemen WSBP selalu menjunjung tinggi Tata Kelola Perusahaan yang Baik dan senantiasa mematuhi komitmen yang telah disampaikan dalam Rencana Perdamaian, serta akan bersikap kooperatif dan terbuka kepada seluruh stakeholder.

8. Ke depannya, Manajemen WSBP akan melakukan strategi perbaikan untuk dapat meningkatkan keberlanjutan bisnis sehingga terwujud pemulihan kinerja perusahaan sehingga dapat melaksanakan seluruh kewajibannya kepada para kreditur. WSBP akan siap berkontribusi lebih besar dalam pembangunan infrastruktur di Indonesia.

Yellow.ai luncurkan program kepemilikan saham (ESOP) senilai USD 43 juta untuk makmurkan karyawan

Jakarta, 18 Oktober 2022: Yellow.ai, platform AI Percakapan tingkat perusahaan terkemuka yang dipercaya oleh 1000+ perusahaan secara global, hari ini mengumumkan peluncuran program ESOP (program kepemilikan saham karyawan) senilai USD 43 juta untuk tenaga kerja global perusahaan.

Dengan inisiatif ini, Yellow.ai bertujuan untuk memberdayakan karyawannya, terlepas dari masa jabatan di perusahaan atau gelar mereka, untuk menciptakan kemakmuran yang sejalan dengan pertumbuhan bisnis. Fokusnya adalah untuk mempromosikan kesuksesan kolektif dengan memastikan bahwa karyawan memikirkan nilai jangka panjang dan penciptaan kemakmuran untuk diri mereka sendiri, pelanggan, dan untuk Yellow.ai. Seiring dengan rencana ESOP yang sangat kompetitif, Yellow.ai memberikan fleksibilitas maksimum kepada karyawannya dengan memperpanjang vesting triwulanan setelah periode satu tahun.

Mengomentari peluncuran ESOP, Raghu Ravinutala, CEO dan Co-founder, Yellow.ai, mengatakan,“Yellow.ai menyaksikan pertumbuhan eksponensial secara global dan karyawan kami telah memainkan peran penting dalam mencapai hal ini. Melanjutkan komitmen kami untuk menjadi organisasi yang mengedepankan tenaga kerja, kami mendemokratisasi penciptaan kemakmuran bagi semua karyawan untuk menghargai kontribusi mereka dalam perjalanan ke depan. Pada saat yang sama, kami bertujuan untuk memberdayakan karyawan kami untuk mencapai tujuan pribadi mereka dan berkontribusi pada tujuan bisnis perusahaan. Kami yakin bahwa program ini akan membantu mendorong akuntabilitas ke depannya, merekrut talenta yang tepat, menciptakan kemakmuran bagi karyawan kami, dan mengimplementasikan visi jangka panjang kami.”

Sebagai organisasi bersertifikasi Great Place To Work, Yellow.ai terus berkomitmen pada tujuannya untuk menciptakan budaya yang mengutamakan karyawannya dalam mendapatkan dukungan terbaik untuk meraih pencapaian pribadi dan profesional. Dengan kesejahteraan fisik, finansial, dan emosional sebagai prioritas utama, perusahaan secara aktif berinvestasi dalam berbagai kegiatan seperti Minggu fokus-belajar, Jumat tanpa rapat, tantangan kelompok termasuk kontes fotografi dan tantangan kebugaran, serta bermitra dengan yang terbaik di kelasnya untuk asuransi kesehatan da manfaat lain yang berhubungan dengan pelayanan kesehatan fisik dan mental. Program ESOP adalah bagian dari inisiatif pengalaman 360 derajat yang secara holistik berfokus pada kesehatan, pembelajaran & pengembangan, penghargaan & pengakuan, dan opsi penciptaan kemakmuran karyawan, sehingga menghasilkan momen kebahagiaan bagi karyawannya.

Neeru Mehta, Chief Human Resource Officer, Yellow.ai juga menambahkan, “Kami berkomitmen untuk menciptakan peluang terbaik bagi karyawan kami saat ini dan menarik talenta masa depan yang akan memperkuat posisi Yellow.ai sebagai pemimpin pasar. Menghadapi perubahan global
yang kompleks seperti Great Resignation dan Great Reshuffle, mengadopsi pendekatan yang mengutamakan karyawan kami saat ini sangatlah penting, dan kami bangga meluncurkan programyang berpusat pada karyawan yang tidak hanya mempercepat pertumbuhan tetapi juga memudahkan karyawan untuk menjadi bagian dari perjalanan.”

Dengan lebih dari 900 tenaga kerja global, Yellow.ai bertujuan untuk menyentuh angka 1000 karyawan pada akhir tahun ini. Mencatat pertumbuhan tiga kali lipat year-on-year, perusahaan telah berkembang secara eksponensial di pasar Australia, Jepang, Afrika, Amerika Latin, Amerika Serikat, Inggris, dan Eropa, sambil memperkuat kehadirannya di India, Asia Tenggara, serta Timur Tengah. Tentang Yellow.ai

Yellow.ai adalah Platform AI Percakapan tingkat perusahaan, memungkinkan perusahaan membuat setiap percakapan memuaskan dan menyenangkan bagi pelanggan dan karyawan. Platform ini dipercaya di 85+ negara oleh 1000+ perusahaan, termasuk Domino, Sephora, Hyundai, MG Motors, Bajaj Finserv, Food Panda, Bharat Petroleum, Waste Connections US, dan Tata. Didukung oleh agen AI Dinamis untuk perusahaan, perusahaan bertujuan untuk memberikan interaksi seperti manusia yang meningkatkan kepuasan pelanggan dan meningkatkan keterlibatan karyawan dalam skala besar, melalui platform tanpa kode. Diakui oleh Frost & Sullivan, Gartner, Forrester, IDC, dan G2 sebagai pemimpin, perusahaan telah mengumpulkan lebih dari $102 juta dari investor blue-chip dan memiliki kantor di enam negara.

Kunjungi www.yellow.ai untuk informasi lebih lanjut. Hubungi kami di contact@yellow.ai Untuk pertanyaan terkait perusahaan, silakan hubungi:
Anujaa Singh, PR & Communications, Yellow.ai
Email: anujaa.singh@yellow.ai

***

Kutipan karyawan untuk dibagikan dengan media sebagai tambahan:

Berbicara tentang bagaimana program ESOP sangat berarti bagi karyawan Yellow.ai, James Limantara, AI Consultant (Indonesia), Yellow.ai mengatakan, “Saya sangat bangga menjadi bagian dari perusahaan yang menghargai karyawannya melalui program kepemilikan saham ini. Program Ini memperkuat keyakinan saya bahwa saya berada di tempat yang tepat dengan orang yang tepat untuk pertumbuhan profesional dan pribadi saya. Hal ini juga membantu saya untuk memiliki rasa kepemilikan yang lebih baik di perusahaan ini, dan merupakan bukti bahwa Yellow.ai adalah perusahaan yang berinvestasi dalam kesejahteraan jangka panjang untuk para karyawannya.”

Corporate Statement PT Waskita Beton Precast Tbk Terkait Pemberitaan Delisting Saham

Jakarta, Agustus 2022. Terkait dengan adanya pemberitaan mengenai delisting saham perusahaan, kami atas nama perusahaan menyampaikan beberapa hal, yaitu:

1. Suspensi perdagangan atas saham WSBP dikarenakan adanya default pembayaran kupon obligasi PUB I Tahap II pada tanggal 28 Januari 2022. Default pembayaran tersebut diakibatkan penetapan WSBP ke dalam Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang (PKPU) oleh Pengadilan Niaga Jakarta Pusat untuk Perkara Nomor: 497/Pdt.Sus./PKPU/2021/PN.Niaga.Jkt.Pst pada 25 Januari 2022. Status PKPU tersebut menyebabkan WSBP masuk ke dalam masa “Mandatory Standstill”.

2. Berdasarkan hasil putusan Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta pada Selasa, 28 Juni 2022 menyatakan bahwa status PKPU WSBP resmi telah berakhir.

3. Adapun hasil voting para kreditur yang telah dilakukan pada tanggal 17 dan 20 Juni 2022 adalah sebesar 80,6% secara nilai utang dan 88,9% secara headcount Kreditur Separatis serta 92,8% secara nilai utang dan 96,4% secara headcount Kreditur Konkuren menyatakan setuju.

4. Sampai dengan saat ini WSBP tengah menunggu Putusan Perdamaian PKPU berkekuatan hukum tetap (Inkracht). Putusan Perdamaian belum dapat Inkracht dikarenakan terdapat permohonan kasasi oleh salah satu kreditur WSBP, yaitu Bank DKI. Dalam hal ini Manajemen menghormati permohonan kasasi tersebut dan akan terus mengawal prosesnya.

5. Manajemen berharap suspensi perdagangan atas saham WSBP dapat dicabut setelah adanya Putusan Perdamaian yang Inkracht. Manajemen meyakini bahwa dicabutnya suspensi akan memberikan manfaat bagi para pemegang saham WSBP.

6. WSBP juga senantiasa berkomitmen untuk mengakselerasi pemulihan kinerja operasional dan keuangan pasca pandemi Covid-19 melalui strategi perbaikan antara lain fokus pada proyek Waskita Grup, khususnya Proyek PMN (Penyertaan Modal Negara) dan proyek Pemerintah, melakukan efisiensi biaya melalui manajemen rantai pasokan yang lebih baik, rasionalisasi organisasi dan rasionalisasi aset, melakukan optimalisasi capex, manajemen cash flow, inovasi produk, dan ekspansi ke pasar retail melalui e-commerce.

7. Perwujudan komitmen tersebut dapat terlihat pada realisasi kinerja kuartal I tahun 2022, antara lain pertumbuhan Nilai Kontrak Baru sebesar 28% dibandingkan dengan kuartal I tahun 2021, peningkatan Pendapatan Usaha sebesar 44% dibandingkan dengan kuartal I tahun 2021, menurunnya Beban Operasi sebesar 19% dibandingkan dengan kuartal I tahun 2021, dan perbaikan skor implementasi GCG pada tahun 2021 menjadi 85,65 dibandingkan 82,25 pada tahun 2020.

Pasar Saham All Time High, Bareksa Prioritas Sarankan Investasi Ini

Jakarta, 28 Maret 2022 – Pasar saham domestik yang tercermin dari Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil mencetak rekor tertinggi baru (all time high) di 7.049 pada Kamis pekan lalu, di tengah berbagai ketidakpastian global yang masih melanda. Bareksa Prioritas menyarankan investor high net-worth individuals (HNWI) untuk melakukan diversifikasi aset reksadana dengan strategi investasi yang disesuaikan dengan tujuan keuangan dan profil risiko.

Head of Investment Bareksa Christian Halim menjelaskan bahwa kenaikan sejumlah harga komoditas, potensi pemulihan ekonomi pasca pandemi, serta stabilnya nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) mendorong optimisme investor terhadap kinerja pasar saham tahun ini. Namun, sejumlah ketidakpastian global menjadi risiko yang membayangi pergerakan pasar saham dan IHSG dapat bergerak lebih volatil.

“Banyak kondisi yang sulit diprediksi, sehingga investor sebaiknya berhati-hati dan melakukan diversifikasi aset dalam berbagai kelas untuk meminimalisir risiko yang mungkin terjadi,” ujar Christian.

Salah satu risiko global yang berpengaruh terhadap pergerakan pasar saham adalah Perang Rusia dan Ukraina yang berkepanjangan, yang hingga saat ini belum menemukan solusi damai. Mengingat Rusia merupakan salah satu pemasok terbesar komoditas energi dan pangan dunia, dampak perang dan sanksi yang diterapkan dapat memberi pengaruh terhadap harga komoditas dan inflasi.

Selain itu, keputusan Bank Sentral AS menaikkan suku bunga acuan sebesar 25 basis poin dan dilanjutkan dengan rencana peningkatan hingga 6 kali tahun ini dinilai bisa membawa aliran dana kembali ke negara adidaya tersebut. Alhasil dolar AS berpotensi menguat terhadap mata uang lain, termasuk Rupiah. Bagi pasar obligasi domestik, hal ini bisa menaikkan yield dan menekan harga obligasi dalam negeri.

Ketidakpastian juga datang dari Tiongkok setelah kasus Covid-19 terpantau kembali naik di negara tersebut, sehingga Beijing memutuskan mengambil kebijakan pembatasan (lockdown). Hal ini dikhawatirkan bisa menghambat pertumbuhan ekonomi global, mengingat Tiongkok merupakan negara dengan ekonomi terbesar kedua di dunia.

Sementara itu, Chief Investment Officer Jagartha Advisors Erik Argasetya menilai bahwa krisis akibat konflik Rusia-Ukraina ini dapat mendorong terjadinya kenaikan harga barang-barang akibat adanya cost-push inflation karena terganggunya pasokan baik bahan baku pangan seperti gandum, kedelai, dan pupuk, maupun komoditas terkait energi.

Dia menjelaskan ancaman inflasi akan menghantui seluruh kawasan Eropa akibat sanksi ekonomi terhadap Rusia. Rusia sendiri berkontribusi terhadap setidaknya 40% pasokan suplai gas dan 30% pasokan suplai minyak pada kawasan tersebut.

“Dengan tingginya inflasi dikhawatirkan isu ini akan menjadi tantangan pertumbuhan ekonomi global, di mana kawasan Eropa yang juga merupakan salah satu bagian penting dari rantai pasokan global. Belum lagi tren kenaikan suku bunga acuan oleh The Federal Reserve yang telah dimulai sejak bulan Maret lalu dapat semakin mengurangi likuiditas di pasar. Kebijakan Bank Sentral AS tersebut juga dapat mempengaruhi kebijakan moneter serupa oleh bank sentral negara lain, termasuk Bank Indonesia,” ujar Erik.

Menanggapi kondisi ini, Managing Partner Bareksa Prioritas Jimmy Teh menyarankan investor untuk mempertimbangkan berbagai sentimen dalam mengatur strategi investasi reksadana.

“Kami menyarankan investor untuk tetap berinvestasi di reksadana sesuai dengan profil risiko dan tujuan investasinya,” Kata Jimmy.

Di lain sisi, selain pentingnya tetap berinvestasi sesuai profil risiko masing-masing, adanya krisis Rusia-Ukraina ini dapat juga berpotensi menguntungkan beberapa sektor di IHSG terutama emiten yang berbasis komoditas seperti batubara, emas, dan energi (minyak dan gas). Hal ini pun juga dapat berpotensi menjadi salah satu katalis bagi para investor asing untuk dapat mengalihkan porsi alokasi investasinya dari Rusia ke Indonesia yang saat ini sudah mempunyai peringkat kredit (credit rating) lebih tinggi dari Rusia – (Fitch: Indonesia, BBB dan Rusia, C) semenjak dipangkasnya peringkat utang Rusia

Sementara itu, investor dengan profil risiko moderat dapat tetap melakukan akumulasi secara bertahap di reksadana pendapatan tetap. Lalu, investor dengan profil risiko konservatif dapat melakukan investasi dengan alokasi yang lebih besar di reksadana pasar uang dan porsi yang lebih rendah di reksadana pendapatan tetap.

 

Mutual Fund Performance

Data Per Tanggal 24  Maret 2022

Daftar Reksa Dana Imbal Hasil (Return)
Equity IDR YTD (%) 1 Yr (%)
Sucorinvest Equity Fund 5.88 15.53
Sucorinvest Maxi Fund 3.47 6.50
Reksa Dana Indeks BNP Paribas Sri Kehati 11.18 13.24
Fixed Income IDR YTD (%) 1 Yr (%)
Eastspring Syariah Fixed Income Amanah Kelas A 0.19 5.32
Sucorinvest Sharia Sukuk Fund* 1.44
Sucorinvest Stable Fund 1.54 8.18
Money Market YTD (%) 1 Yr (%)
Sucorinvest Money Market Fund 1.16 5.22
Sucorinvest Sharia Money Market Fund 1.04 4.55
Syailendra Dana Kas 0.82 3.92

Sumber:  Bloomberg, Bareksa.com, Jagartha Research

*New Fund

 

=================================== SELESAI ============================================

Disclaimer: Kinerja masa lalu tidak mencerminkan kinerja masa depan Investasi reksadana mengandung risiko. Investor wajib membaca dan memahami prospektus dan fund fact sheet dalam berinvestasi reksadana.

dIneTentang Bareksa Prioritas

Bareksa Prioritas merupakan anak perusahaan platform e-investasi bareksa (www.bareksa.com). Bareksa Prioritas adalah platform Wealth Management Digital bagi Nasabah HNWI Pertama di Indonesia. Didirikan sejak 2018 sebagai kerja sama antara Bareksa Portal Investasi dan Jagartha Advisors, Bareksa Prioritas membantu nasabah memaksimalkan investasinya dengan pendampingan penasihat investasi secara intensif dan pengelolaan aset secara digital.

 

Tentang Bareksa

Bareksa adalah pioneer super app investasi di Indonesia, yang telah mendapat lisensi resmi sebagai Agen Penjual Reksa Dana dari Otoritas Jasa Keuangan sejak 2016. Kini, Bareksa menjual lebih dari 120 produk reksa dana dari 33 manajer investasi di Indonesia. Selain menjual produk reksa dana, Bareksa juga merupakan salah satu mitra distribusi yang dipercaya oleh Kementerian Keuangan RI untuk menjual Surat Berharga Negara (SBN) ritel secara online. Bareksa juga menyediakan berbagai layanan untuk penggunanya seperti: data market, konten, riset, analisis, news, dan banyak lainnya. Untuk lebih jelasnya, kunjungi www.bareksa.com dan instal aplikasi Bareksa.

Waskita Optimis WTR Punya Prospek Beberapa Tahun Kedepan

Jakarta, Februari2022, PT Waskita Karya (Persero) Tbk (Kode Saham:WSKT) mendukung penuh operasional anak Perusahaan PT Waskita Toll Road (WTR) yang bergerak dalam bisnis pengembangan jalan tol. Berdasarkan hasil rating PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) tahun ini,terdapat perubahan pada peringkat WTR yang semula “idBBB-” dengan outlook “Stable” menjadi “idBBB-” dengan outlook “Negative”. Penurunan
outlook“Negative”tersebut bukan merupakan indikasi penurunan kinerja atau isu internal yang terjadi di WTR namun lebih dalam kaitannya dengan situasi gagal bayar PT Waskita Beton Precast Tbk(WSBP) baru-baru ini. Waskita dukung penuh proses restrukturisasi WSPB sebagai opsi terbaik penyehatan keuangan Waskita Group.

Dengan keberhasilan implementasi strategi “8 Streams Penyehatan Keuangan Waskita” pada tahun lalu, terutama dengan adanya Penyertaan Modal Negara(PMN), saat ini WTR fokus menyelesaikan konstruksi 7 ruas tol existing. Adapun 7 ruas tol tersebut adalah Kayu Agung – Palembang – Betung, Ciawi – Sukabumi, Bekasi – Cawang – Kampung Melayu, Cimanggis – Cibitung, Pejagan – Pemalang, Pasuruan – Probolinggo dan Krian –
Legundi – Bunder – Manyar.

Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko Perseroan, Taufik Hendra Kusuma mengatakan, “Kami optimis kinerja WTR pada tahun-tahun mendatangakan jauh lebih baik. Dengan berbekal dukungan Pemerintah melalui PMN 2021 yang telah dialokasikan kepada WTR, sumber pendanaan WTR untuk menyelesaikan 7 ruas tol hingga titik tertentu relatif aman hingga 2-3 tahun kedepan.”

Selain itu, WTR selaku anak perusahaan Perseroan juga akan terus mendukung strategi “8 Streams Penyehatan Keuangan Waskita” melalui penyelesaian jalan tol yang sebelumnya sempat tertunda semenjak adanya pandemi COVID-19 dan memperlancar proses divestasi yang saat ini sedang dijalankan Perseroan.

Lewat CFD, Pluang Tawarkan Opsi Berinvestasi Pada Saham AS

beritapers – JAKARTA. Bagi investor yang ingin melakukan diversifikasi portofolionya secara global, aplikasi investasi Pluang punya kabar baik. Pluang baru saja meluncurkan Saham AS Contract for Differences (CFD). Melalui opsi investasi ini, jutaan pengguna Pluang memungkinkan untuk berinvestasi di perusahaan AS ternama, termasuk Google, Apple, hingga Starbucks.

Co-Founder Pluang Claudia Kolonas mengatakan, pasar modal AS selalu menjadi pilihan pertama bagi perusahaan top dunia, termasuk Starbucks, Nike, McDonalds, dan tentu saja, perusahaan teknologi FAANG (Facebook, Amazon, Apple, Netflix, Google), untuk membuka akses sahamnya kepada publik.

“Sekarang, pengguna kami dapat berinvestasi di perusahaan-perusahaan ini hanya dengan tiga klik di aplikasi Pluang,” ujar Claudia dalam siaran pers, Rabu (9/2).

Lewat CFD, pengguna Pluang dapat berinvestasi dalam pecahan saham AS mulai dari US$ 5 tanpa biaya transaksi ataupun biaya penarikan. Produk CFD masih menjadi satu-satunya cara yang sah bagi investor ritel domestik untuk berinvestasi di saham AS.

Pluang menawarkan CFD dengan rasio lindung nilai 1:1. Tak hanya itu, pengguna masih berkesempatan menerima dividen atas saham yang mereka investasikan dan mendapatkan manfaat yang sama seperti berinvestasi langsung di pasar saham AS. Pengguna juga bisa mulai berinvestasi di saham AS mulai dari 0,1 lembar saham saja.

Investor juga tidak perlu khawatir dengan keamanan berinvestasi Saham AS CFD di Pluang. Sebab, dalam penawaran Saham AS CFD, Pluang bekerja sama dengan PT PG Berjangka, sebuah perusahaan pialang berjangka Indonesia yang telah memperoleh izin Penyaluran Amanat Nasabah ke bursa Luar Negeri (PALN) dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi Indonesia (Bappebti).

Seluruh transaksi saham AS CFD di Pluang juga dijamin dan difasilitasi oleh Kliring Berjangka Indonesia (KBI). Diketahui, Pluang beberapa waktu lalu juga telah meluncurkan produk Micro e-mini S&P 500 Index Futures dan Micro e-mini NASDAQ100 Index Futures.

Menurut Pluang, pasar saham AS mengalami pertumbuhan kinerja dan kapitalisasi pasar yang pesat sejak pandemi Covid-19. Sebut saja Apple. Nilai saham raksasa teknologi yang didirikan Steve Jobs ini telah meningkat lebih dari 40% dalam setahun. Pertumbuhan ini didorong oleh derasnya permintaan akan produknya seiring maraknya kebijakan bekerja dari rumah (work from home) di seluruh dunia.

Selain itu, tiga indeks saham utama di AS yakni Dow Jones Industrial Average, S&P 500, dan NASDAQ Composite juga dikenal sebagai indeks saham yang memiliki kapitalisasi pasar terbesar di dunia. Indeks S&P 500, misalnya, memiliki kapitalisasi pasar sebesar US$ 39 triliun per Oktober 2021.

Sah! BCA (BBCA) Akan Stock Split Oktober Mendatang

JAKARTA – PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) menggelar rapat umum pemegang saham luar biasa atau RUPSLB pada Kamis (23/9/2021). RUPSLB memutuskan untuk melakukan aksi korporasi pemecahan saham yang beredar (stock split). Pemegang saham dalam rapat memberikan persetujuan atas aksi korporasi stock split dengan rasio 1 : 5 (1 saham yang ada saat ini dipecah menjadi 5 saham baru). Nilai nominal per saham BBCA saat ini adalah Rp62,5, sedangkan nilai nominal per saham BBCA setelah stock split akan menjadi sebesar Rp12,5. Adapun saat ini harga saham BBCA saat ini berkisar pada Rp32.000 per saham.

Presiden Direktur Bank Central Asia Jahja Setiaatmadja mengatakan BCA melihat bahwa investor ritel termasuk investor muda di pasar modal Indonesia memiliki ketertarikan yang kuat untuk berinvestasi saham BBCA.

Jahja pun berharap dengan adanya aksi korporasi ini harga saham BCA dapat lebih terjangkau oleh investor retail. “Aksi korporasi pemecahan saham tersebut dilandasi juga oleh komitmen BCA dalam mendukung perkembangan pasar modal Indonesia” ujar Jahja dalam keterangan resmi pada Kamis (23/9/2021) Seperti diketahui, proses stock split mengikuti prosedur dan ketentuan yang berlaku. Setelah mendapat persetujuan pemegang saham melalui RUPSLB, BCA pun akan berkoordinasi dengan otoritas terkait untuk memproses stock split yang diperkirakan akan selesai pada bulan Oktober 2021.