Tag Archives: Award

Pertamina Patra Niaga Bawa Pulang 3 Penghargaan BUMN Branding & Marketing Award

Jakarta – “BUMN perlu memiliki strategi untuk menjaga eksistensi dan konsistensi identitas sebuah brand. Di sisi lain, menjaga ekuitas brand  melalui kerjasama lokal maupun internasional juga penting dilakukan untuk meningkatkan loyalitas konsumen, serta memperkuat merek di pasaran agar mampu bersaing dan selalu menjadi top of mind para customer,” ujar Daniel Surya, Ketua Dewan Juri BUMN Branding & Marketing Award (BBMA) 2022 sekaligus Co Founder & Executive Chairman WIR Group

Memasuki tahun ke-10 pelaksanaan penganugerahaan ini, BBMA kali ini mengangkat tema “Strong Brand Immunity to Stay Relevant”. Tema ini bertujuan untuk memberikan apresiasi sekaligus mengukur daya saing para pelaku branding dan marketing BUMN, serta memperkuat identitas brand dengan menjaga relevansi pada tren terkini.

“penguatan brand immunity menjadi kunci penting bagi perusahaan BUMN, terutama di masa pandemi Covid-19 maupun di era post pandemic,” kata Daniel Surya.

Turut serta dalam ajang tersebut, Pertamina Patra Niaga, Subholding Commercial & Trading PT Pertamina (Persero) berhasil membawa pulang tiga (3) penghargaan, ke-3 penghargaan tersebut diantaranya :

  • Juara 1 (Gold) Kategori Brand Communication & Activation
  • Juara 1 (Gold) Kategori Strong Brand Immunity to Stay Relevant
  • The Best CMO (Coporate Marketing Performance) Mars Ega Legowo Putra – Direktur Pemasaran Regional

Direktur Pemasaran Regional, Mars Ega Legowo Putra yang juga memperoleh penghargaan untuk kategori The Best CMO (Corporate Marketing Performance) mengatakan, penghargaan yang diperoleh Pertamina Patra Niaga merupakan keberhasilan dan kerja keras dari seluruh seluruh jajaran perwira Subholding Commercial & Trading, Pertamina Patra Niaga.

“Brand Community ini penting sekali bagi kita, untuk menjamin continuity bisnis kita apalagi kalau kita melihat tadi bebrapa BUMN-BUMN sangat giat mendorong bisnis-bisnisnya dan sangat aktif sekali mendorong brand-brand mereka di dalam proses marketing untuk menjamin sutainability bisnis-bisnisnya” ujar Ega.

Dirinya menambahkan, penghargaan yang diperoleh ini dapat memacu semangat setiap insan perwira Pertamina Patra Niaga, untuk tak berpuas diri dan terus membangun sense of marketing hingga sense of competition demi keberlangsungan bisnis perusahaan.

“Pertamina Patra Niaga ini sebagai Subholding terdepan yang merupakan wajah Pertamina Group karena operasionalnya terkait layanan bagi masyarakat. Oleh karena itu, kita tak boleh berpuas diri, kita harus mempertahankan dan terus meningkatkan lagi. Sekali lagi selamat”, tukasnya.

Tugu Insurance Mendapatkan Dua Penghargaan pada Insurance Award 2022

Jakarta – PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk (Tugu Insurance) kembali meraih penghargaan Insurance Award 2022 dari Media Asuransi. Pada kesempatan kali ini Tugu Insurance berhasil memboyong dua penghargaan sekaligus sebagai Best General Insurance 2022 Kelompok Ekuitas Rp1,5 Triliun ke Atas serta Best General Insurance – Sharia Business Unit 2022 Kelompok Ekuitas Rp25 Miliar – Rp100 Miliar yang dilaksanakan di Jakarta (05/10).

Acara yang diadakan secara offline pasca pandemi ini diberikan kepada 44 perusahaan asuransi terbaik berdasarkan kinerja keuangan 2021. Penghargaan diserahkan kepada perusahaan asuransi jiwa, asuransi umum, reasuransi dan asuransi syariah full fledged juga Unit Usaha Syariah (UUS). Penghargaan tersebut merupakan penghargaan berbentuk UUS kali pertama yang diadakan oleh Media Asuransi.

Secara keseluruhan, ada 132 perusahaan asuransi dan reasuransi serta 44 UUS asuransi dan reasuransi yang diperingkat oleh Media Asuransi tahun 2022 ini. Jumlah ini terhitung menurun karena adanya perusahaan yang tidak memenuhi persyaratan untuk diperingkat, karena beberapa perusahaan terlambat mempublikasikan laporan keuangannya, serta ada yang sudah mempublikasikan laporan keuangan namun ekuitasnya kurang dari Rp100 miliar atau RBC
kurang dari 120 persen.

Dalam tiga tahun terakhir, terjadi kenaikan aset syariah di pasar modal sebesar 43%, nilainya per Juli 2022 mencapai Rp 1.283 triliun atau 61% dari total aset syariah di Indonesia. Peringkat kedua adalah aset perbankan syariah Rp 680 triliun atau 32%, dan sisanya aset syariah dari industri keuangan non-bank (IKNB). Ery Widiatmoko selaku Direktur Pemasaran Asuransi Tugu Insurance sekaligus menerima penghargaan mengucap syukur dan terimakasih atas pencapaian kinerja perusahaan hingga saat ini.

“Kedua penghargaan ini kami apresiasikan untuk insan Tuguers, dan kami juga berharap Tugu Insurance dapat  makin memberikan produk dan layanan asuransi syariah yang optimal bagi seluruh masyarakat agar dapat turut mengembangkan ekosistem ekonomi syariah di Indonesia
mengingat market-nya masih sangat terbuka luas ”jelas Ery.

Top of Mind Perusahan Tbk Manufaktur Beton Precast & Readymix di Indonesia, WSBP raih 2 apresiasi branding perusahaan BUMN Tbk

Jakarta, November 2022. PT Waskita Beton Precast Tbk (Kode Saham: WSBP) meraih 2 penghargaan pada ajang BUMN Branding and Marketing Award (BBMA) ke 10 tahun 2022 dengan mengangkat tema“Strong Brand Immunity to Stay Relevant” yang digelar di Jakarta, Rabu (9/11), yaitu:

 

• Silver Medal Kategori Branding Subkategori Brand Communication & Activation pada Cluster Perusahaan Tbk

• Silver Medal Kategori Branding Subkategori Digital Branding pada Cluster Perusahaan Tbk

Apresiasi ini diberikan kepada WSBP karena perusahaan dianggap dapat mengimplementasikan strategi branding yang tepat melalui komunikasi dan aktivasi serta publikasi di kanal digital melalui media sosial perusahaan.

Fandy Dewanto, Corporate Secretary menyampaikan terima kasih atas apresiasi yang diberikan kepada WSBP. “Ini menjadi salah satu faktor yang baik untuk WSBP menjalankan strategi branding lainnya yang tepat, sehingga perusahaan menjadi top of mind di industri manufaktur beton precast dan readymix di Indonesia,”ungkapnya.

Untuk mencapai tujuan tersebut, WSBP menjalankan strategi brand communication & activation melalui implementasi pilar strategi komunikasi yaitu aktif dan tanggap menjawab berbagai isu perusahaan, melakukan promosi dengan pendekatan empati, edukatif dengan merangkul komunitas, menyesuaikan konten komunikasi dengan tren, dan narasi dekat dengan publik melalui pemberitaan.

“Kami juga aktif mengelola media sosial, website, majalah internal, pameran, dan media relations. Ini merupakan channel-channel WSBP untuk semakin dikenal publik,”ujarnya. Keberadaan dan fungsi media sosial juga efektif dipergunakan oleh WSBP untuk mempbulikasikan kinerja perusahaan kepada stakeholders perusahaan antara lain regulator, investor saham, dan vendor.

Melalui media sosial juga audience WSBP dapat mengakses berbagai informasi mengenai perusahaan seperti proyek dan produk perusahaan yang disampaikan secara empatikal dan iformasi dengan sudut pandang kepentingan publik untuk membangun relevansi pada target audience baik masyarakat sekitar proyek, investor saham, dan vendor.

“WSBP juga menyasar para penggiat, pekerja, dan mahasiswa yang memiliki minat atau aktif bekerja di bidang infrastruktur melaui konten edukatif yang dikemas secara ringan,”tambah Fandy. Dalam pengelolaan konten media sosial, WSBP juga selalu menyesuaikan dengan tren yang sedang terjadi untuk dikemas menjadi konten yang bersifat hiburan.

Seluruh strategi branding yang dilakukan oleh WSBP didukung dengan All New Transformation, di mana terdapat tiga pilar utama yang menjadi kunci yaitu operational excellence, business nourishment, dan technology & digitalization, serta 3 program enabler governance, risk & compliance, talent engine, dan peningkatan penerapan budaya AKHLAK.

“WSBP juga baru saja mempublikasikan visi dan misi baru yang diharapkan dapat mendukung upaya perusahaan untuk melakukan perbaikan fundamental WSBP paska berbagai isu yang terjadi dan membangun kembali kepercayaan seluruh stakeholders, baik itu perbankan, vendor, bondholder, dan lain-lain,”katanya.

Ke depannya WSBP akan berupaya untuk menjaga konsistensi identitas dan ekuitas brand. Ini tentunya didukung dengan penggunaan dan pengelolaan teknologi digital yang tepat dan efektif.

Sebagai informasi BUMN Branding and Marketing Award (BBMA) ke 10 tahun 2022 diselenggarakan oleh BUMN Track didukung oleh WIR Group dan DMID. Acara ini bertujuan untuk memberikan apresiasi sekaligus mengukur daya saing para pelaku branding dan marketing BUMN, serta memperkuat identitas brand dengan menjaga relevansi pada tren terkini. Sebanyak 97 perusahaan yang terbagi atas kategori BUMN, Anak Perusahaan BUMN dan BUMN Tbk berkompetisi, di mana seluruh peserta telah melewatii dua tahap penjurian. Tahap pertama berupa pengisian kuesioner dan dilanjutkan seleksi tahap kedua berupa presentasi secara online di hadapan para dewan juri yang berlangsung pada 20-28 Oktober 2022.

Terdapat lima kategori besar penilaian dalam ajang BUMN Branding and Marketing Award 2022 yang mencakup empat aspek Branding Award (Brand Strategy; Brand Identity; Brand Communication & Activation; Digital Branding), dua aspek Marketing Award (Creative Communication & Implementation;Technology Enhancement), dua aspek Global Branding and Marketing Award (Global Brand and Marketing Strategy; International Recognition), serta dua aspek Strong Brand Immunity to Stay Relevant Award yang dinilai (Staying in-line & consistent with the Brand Strategy in various Brand Activation; Maintaining the brand equity in both local/international collaboration).