Category Archives: Industri

Stabilitas Sektor Jasa Keuangan November Terjaga, OJK Dorong Intermediasi Di Sektor Yang Mulai Pulih

Jakarta – Otoritas Jasa Keuangan menyatakan bahwa kondisi sektor jasa keuangan masih dalam kondisi yang stabil dan terjaga di tengah upaya keras yang dilakukan OJK bersama Pemerintah dan otoritas lain untuk mendorong upaya pemulihan ekonomi nasional yang masih tertekan dampak pandemi Covid 19.

Upaya OJK ini sejalan dengan pernyataan Presiden RI Joko Widodo saat perayaan HUT OJK hari Minggu (22/11) lalu yang meminta OJK untuk mengambil tanggung jawab yang lebih besar, berbagi beban untuk membantu para pelaku usaha kecil, menengah maupun besar agar kembali produktif menggerakkan roda perekonomian.

Hal senada diungkapkan Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin, yang meminta OJK meningkatkan pengawasan terintegrasi untuk tumbuh dan berkembangnya sektor jasa keuangan termasuk yang berskala ultra mikro, mikro dan kecil.

Rapat Dewan Komisioner (RDK) bulanan OJK mencatat bahwa profil risiko dan permodalan sektor jasa keuangan dalam kondisi yang terjaga terlihat dari Oktober 2020, rasio NPL gross tercatat sebesar 3,15% (NPL net: 1,03%) dan Rasio NPF Perusahaan Pembiayaan sebesar 4,7%.

Terjaganya NPL dan NPF banyak ditopang kebijakan restrukturisasi kredit dan pembiayaan yang realiasasinya hingga 26 Oktober 2020, restrukturisasi kredit mencapai Rp932,4 triliun untuk 7,53 juta debitur perbankan. Terdiri dari restrukturisasi kredit UMKM Rp369,8 triliun untuk 5,84 juta debitur dan non UMKM senilai Rp562,5 triliun untuk 1,69 juta debitur.

Realisasi restrukturisasi pembiayaan hingga 17 November 2020 mencapai Rp181,3 triliun untuk 4,87 juta kontrak.

Sementara risiko nilai tukar perbankan dapat dijaga pada level yang rendah terlihat dari rasio Posisi Devisa Neto (PDN) Agustus 2020 sebesar 2,31%, jauh di bawah ambang batas ketentuan sebesar 20%.

Likuiditas dan permodalan perbankan juga berada pada level yang memadai. Rasio alat likuid/non-core deposit dan alat likuid/DPK per 18 November 2020 terpantau pada level 157,57% dan 33,77%, di atas threshold masing-masing sebesar 50% November dan 10%.

Sedangkan permodalan lembaga jasa keuangan sampai saat ini relatif terjaga pada level yang memadai. Capital Adequacy Ratio (CAR) perbankan tercatat sebesar 23,74% serta Risk-Based Capital (RBC) industri asuransi jiwa dan asuransi umum masing-masing sebesar 539% dan 337%, jauh di atas ambang batas ketentuan sebesar 120%. Begitupun gearing ratio Perusahaan Pembiayaan yang tercatat sebesar 2,28%, jauh di bawah maksimum 10%.

Dorong Intermediasi

OJK mencatat data Oktober 2020 menunjukkan kinerja intermediasi sektor jasa keuangan masih sejalan dengan perkembangan perekonomian nasional. Data Oktober, Dana Pihak Ketiga (DPK) masih tumbuh di level tinggi sebesar 12,12% yoy, didorong oleh pertumbuhan DPK BUKU 4 yang mencapai 13,79% (yoy).

Sementara itu, perbankan mencatatkan kredit baru sebesar Rp130,92 triliun, namun tingginya pelunasan kredit dan hapus buku oleh perbankan untuk memitigasi risiko kredit menyebabkan pertumbuhan kredit terkontraksi sebesar – 0,47% yoy. Kontraksi kredit perbankan lebih banyak disebabkan menurunnya kredit modal kerja dampak masih tertekannya permintaan pada sektor usaha.

OJK akan mendorong intermediasi perbankan pada beberapa sektor usaha yang mulai kembali pulih seperti asuransi dan dana pensiun, jasa penunjang perantara keuangan, industri kimia, farmasi dan obat tradisional, administrasi pemerintahan, pertahanan dan jaminan sosial wajib serta sektor pengadaan air, pengelohan sampah, limbah dan daur ulang.

Di industri keuangan non-bank, piutang Perusahaan Pembiayaan terkontraksi sebesar -15,7% yoy seiring belum pulihnya pasar kendaraan bermotor yang merupakan sektor ekonomi yang memiliki kontribusi terbesar dalam pembiayaan.

Sementara, industri asuransi tercatat menghimpun pertambahan premi sebesar Rp26,6 triliun (Asuransi Jiwa: Rp18,1 triliun; Asuransi Umum dan Reasuransi: Rp8,5 triliun) dan fintech P2P Lending Oktober 2020 mencatatkan outstanding pembiayaan sebesar Rp13,24 triliun atau tumbuh sebesar 18,4% yoy.

Hingga 24 November 2020, jumlah penawaran umum yang dilakukan emiten di pasar modal mencapai 149, dengan total nilai penghimpunan dana mencapai Rp100,1 triliun. Dari jumlah penawaran umum tersebut, 44 di antaranya dilakukan oleh emiten baru.

Dalam pipeline saat ini terdapat 58 emiten yang akan melakukan penawaran umum dengan total indikasi penawaran sebesar Rp21,76 triliun.

OJK akan terus mengoptimalkan berbagai kebijakan yang telah dikeluarkan untuk mendorong pemulihan ekonomi nasional melalui penguatan peran sektor jasa keuangan. OJK berkomitmen kuat untuk mendukung program percepatan pemulihan ekonomi nasional dan siap mengeluarkan kebijakan stimulus lanjutan secara terukur dan tepat waktu untuk menjaga momentum pemulihan ekonomi nasional.

Ke depan, OJK sudah memutuskan untuk memperpanjang masa waktu kebijakan restrukturisasi kredit perbankan yang seharusnya selesai pada Maret 2021 menjadi Maret 2022, dengan penambahan substansi yang lebih detail terkait penerapan manajemen risiko yang dilakukan oleh Bank dalam penerapan perpanjangan restrukturisasi serta perlakuan relaksasi dan self  assessment  penambahan alternatif governance  untuk persetujuan restrukturisasi dan tata cara self  assessment yang dapat dilakukan Bank per Januari 2021.

OJK akan terus mengoptimalkan berbagai kebijakan yang telah dikeluarkan untuk mendorong pemulihan ekonomi nasional melalui penguatan peran sektor jasa keuangan. OJK berkomitmen kuat untuk mendukung program percepatan pemulihan ekonomi nasional dan siap mengeluarkan kebijakan stimulus lanjutan secara terukur dan tepat waktu untuk menjaga momentum pemulihan ekonomi nasional. OJK juga terus memperkuat koordinasi dengan seluruh pemangku kepentingan untuk terus menjaga stabilitas sistem keuangan.

 

***

Informasi lebih lanjut:

Deputi Komisioner Hubungan Masyarakat dan Logistik Anto Prabowo Telp. 021.29600000 Email: humas@ojk.go.id

PPI Lakukan Groundbreaking Cabang dan Gudang Yogyakarta

PT Perusahaan Perdagangan Indonesia (Persero) melaksanakan groundbreaking kantor dan gudang cabang Yogyakarta, bertempat di Jl. Ring Road Banguntapan, Bantul, Yogyakarta. (20/11/2020)

Pelaksanaan groundbreaking cabang Yogyakarta ini termasuk dalam rangkaian kegiatan PPI dalam pelaksanaan Raker RKAP 2021 di Yogyakarta.

Peresmian groundbreaking ini merupakan langkah manajemen PPI dalam melakukan optimalisasi aset perusahaan yang selama ini idle. Estimasi pembangunan proyek memiliki estimasi akan dilakukan dalam kurun waktu 12 bulan, di mana selama ini PPI cabang Yogyakarta berkantor di Jalan KAI Lempuyangan.

“Dalam area baru tersebut, akan dibangun kantor cabang dan 3 bangunan gudang yang peruntukannya dibagi untuk produk farmasi dan alkes, produk pertanian, dan produk konsumsi,” ujar Miftahun Najah, Region Manajer PPI Cabang Yogyakarta.

Keberadaan gudang baru tersebut tentu ya akan menunjang PPI sebagai BUMN perdagangan yang melaksanakan fungsi distribusi, ekspor dan impor. Hal ini sebagai respon PPI dalam mengambil peran dalam Holding Pangan yang dalam Pembentukannya ini Holding BUMN Pangan menjadi salah satu solusi untuk menguatkan peran BUMN untuk berkontribusi kepada negara dalam meningkatkan ketahanan pangan dan kesejahteraan rakyat.

Garuda Indonesia Sediakan Lebih Dari 150 Laboratorium Dan Rumah Sakit Rujukan Resmi Penyedia Layanan PCR/SWAB Test Di Indonesia

Jakarta – Maskapai penerbangan Nasional Garuda Indonesia menyediakan lebih dari 150 titik layanan laboratorium dan rumah sakit rujukan resmi pemeriksaan Polymerase Chain Reaction (PCR) / SWAB Test Covid-19 yang merupakan jaringan dari 10 penyedia layanan pemeriksaan PCR/SWAB Test  mengacu kepada rekomendasi Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI yang tersebar di lebih dari 40 kota di Indonesia. Penyediaan rujukan resmi pemeriksaan PCR/SWAB test ini menjadi langkah berkesinambungan Garuda Indonesia dalam mengedepankan implementasi protokol kesehatan secara konsisten pada seluruh lini layanan penerbangan.

Melalui penyediaan layanan pemeriksaan resmi PCR / SWAB test tersebut, terhitung mulai tanggal 26 November 2020 mendatang, seluruh calon penumpang Garuda Indonesia yang akan melaksanakan penerbangan rute internasional dapat melakukan pemeriksaan PCR/SWAB test di layanan rujukan resmi tersebut, guna melengkapi dokumen perjalanan pada rute penerbangan internasional sesuai dengan ketentuan yang dipersyaratkan oleh otoritas kesehatan dan penerbangan.

Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra mengungkapkan, “Penyediaan rujukan resmi layanan pemeriksaan PCR/SWAB Test ini merupakan bentuk komitmen Garuda Indonesia dalam menyediakan layanan penerbangan yang aman dan nyaman kepada seluruh penumpang – khususnya pada rute internasional dengan memberikan kemudahan pemenuhan dokumen perjalanan melalui pilihan layanan pemeriksaan PCR/ SWAB test yang terpercaya bagi calon penumpang sesuai dengan rekomendasi dari Kemenkes RI”.

“Hingga saat ini kami telah menyediakan lebih 150 titik layanan rujukan resmi pemeriksaan PCR / SWAB test yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Kedepannya, jumlah tersebut akan terus kami update secara berkala sesuai rekomendasi Kemenkes RI, sehingga pilihan layanan pemeriksaan PCR / SWAB test bagi calon penumpang dapat semakin beragam”, tutup Irfan.

Adapun kesepuluh penyedia jaringan pelayanan pemeriksaan PCR/SWAB Test tersebut terdiri dari RS Pertamina – IHC Group, RS Siloam Hospital, RS Bunda, Lab Prodia, Lab Tirta Medical Centre, RS Primaya / RS Awal Bros, LabKlinik Kimia Farma, RSU Tabanan Bali, RSUD Bali Mandara, dan Balai Besar Laboratorium Kesehatan (BBLK).

Untuk informasi lebih lanjut mengenai daftar laboratorium dan rumah sakit rujukan resmi pemeriksaan PCR/ SWAB test Garuda Indonesia, calon penumpang dapat mengunjungi laman http://www.garuda-indonesia.com/PCRtest atau menghubungi contact center 24 jam Garuda Indonesia di 021-2351 9999 atau 0804 1807 807 maupun melalui akun resmi social media Garuda Indonesia Twitter @IndonesiaGaruda, Instagram @Garuda.Indonesia dan Facebook di Official Garuda Indonesia.

PT GARUDA INDONESIA (PERSERO) TBK
CORPORATE SECRETARY 

Media Contact :
corpcomm@garuda-indonesia.com

Tiket KA untuk Natal dan Tahun Baru Sudah Dapat Dipesan

PT Kereta Api Indonesia (Persero) telah membuka pemesanan tiket Kereta Api Jarak Jauh untuk periode liburan Natal 2020 dan Tahun Baru 2021. Masyarakat sudah dapat memesan tiket kereta api melalui aplikasi KAI Access, situs kai.id, serta kanal penjualan resmi lainnya.

“Pemesanan  tiket sudah kami buka bagi masyarakat yang hendak bepergian pada periode libur Natal dan Tahun Baru, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan secara disiplin,” ujar VP Public Relations KAI Joni Martinus.

Tiket-tiket yang dijual di antaranya KA Taksaka relasi Yogyakarta – Gambir, KA Gajayana relasi Malang – Gambir pp, KA Senja Utama Solo relasi Solo Balapan – Pasar Senen, KA Argo Parahyangan Bandung – Gambir, KA Mutiara Selatan Surabaya Gubeng – Bandung pp, dan lain sebagainya.

Rencanakan perjalanan Anda jauh-jauh hari menyesuaikan dengan hari libur dan cuti bersama yang ditetapkan oleh pemerintah. Masyarakat tidak perlu ragu dalam menggunakan angkutan kereta api, karena KAI tetap mengoperasikan KA dengan menerapkan berbagai protokol kesehatan secara ketat dan disiplin pada setiap waktu sejak di stasiun dan diatas KA serta selama dalam perjalanan

Joni mengatakan, saat libur Long Weekend akhir Oktober lalu, perjalanan KA terselenggara dengan aman, lancar, terkendali, dan dan sehat selama dalam perjalanan hingga tiba di stasiun tujuan.

“Konsistensi KAI dalam menerapkan protokol kesehatan di lingkungan kereta api telah diakui. Hal ini dibuktikan dengan didapatkannya Safe Guard Label SIBV yang sudah mengacu pada parameter yang disusun oleh ahli dan auditor Kantor Pusat BV, international best practices, World Health Organization (WHO), regulasi Kementerian Kesehatan, Kementerian Perhubungan, dan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19,” ujar Joni.

Pada masa pandemi, KAI berkomitmen menjual tiket KA Jarak Jauh dan Lokal hanya 70% dari kapasitas tempat duduk yang tersedia untuk menciptakan physical distancing sesuai Surat Edaran Kementerian Perhubungan Nomor SE 14 tahun 2020 tanggal 8 Juni 2020.

Selain itu, pelanggan KA Jarak Jauh tetap diharuskan dalam kondisi sehat (tidak menderita flu, pilek, batuk, demam), suhu badan tidak lebih dari 37,3 derajat celsius, dan diimbau menggunakan pakaian lengan panjang atau jaket.

Pelanggan juga diharuskan menunjukkan Surat Bebas Covid-19 (Tes PCR/Rapid Test) yang masih berlaku (14 hari sejak diterbitkan) atau surat keterangan bebas gejala seperti influenza (influenza-like illness) yang dikeluarkan oleh dokter Rumah Sakit/Puskesmas bagi daerah yang tidak memiliki fasilitas Tes PCR dan/atau Rapid Test.

Sebagai upaya peningkatan pelayanan dalam menerapkan protokol kesehatan, KAI menyediakan layanan rapid test seharga Rp 85.000 di 31 stasiun, yaitu Stasiun Gambir, Pasar Senen, Bandung, Kiaracondong, Cirebon, Cirebon Prujakan, Semarang Tawang, Tegal, Purwokerto, Kroya, Kutoarjo, Yogyakarta, Solo Balapan, Madiun, Blitar, Kediri, Kertosono, Jombang, Surabaya Gubeng, Surabaya Pasarturi, Malang, Sidoarjo, Mojokerto, Jember, Ketapang, Kertapati, Prabumulih, Muara Enim, Lahat, Tebing Tinggi, dan Lubuk Linggau.

Penyediaan layanan rapid test di stasiun bertujuan untuk memudahkan pelanggan sehingga tidak perlu mencari tempat rapid test di luar. Sejak dibuka pada 27 Juli 2020, jumlah pelanggan yang menggunakan layanan tersebut hingga 22 November sudah mencapai 337.851 pelanggan.

“Jika dilakukan di Stasiun, masyarakat diimbau untuk melakukan rapid test setidaknya H-1 tanggal keberangkatan. Tujuannya untuk menghindari antrean dan terburu-buru pada hari keberangkatan,” ujar Joni.

Untuk informasi lebih lanjut terkait pengoperasin KA di akhir tahun 2020 ini, masyarakat dapat menghubungi Contact Center KAI melalui telepon di (021)121, email cs@kai.id, atau media sosial KAI121.

Joni melihat, masyarakat sudah mulai kembali mempercayakan moda transportasi kereta api. Hal itu terlihat dari volume pelanggan yang terus menunjukkan tren positif. Pada periode 1 s.d 21 November, KAI melayani 1.451.318 pelanggan KA Jarak Jauh dan Lokal, naik 26,5% dibandingkan periode yang sama pada bulan Oktober yaitu sebanyak 1.146.776 pelanggan.

“Tidak perlu ragu untuk naik kereta api, karena KAI telah menerapkan berbagai protokol kesehatan secara ketat dan disiplin setiap waktu,” tutup Joni. (Public Relations KAI)


.


.


.


.


.


.


.


.

Telkomsel Ajak Komunitas Gaming Mengharumkan Nama Bangsa di SuperGamerFest Awards

  • SuperGamerFest 2020, inisiatif dari PVP Esports, siap menghadirkan keseruan bagi komunitas gaming di Asia Tenggara melalui berbagai kegiatan virtual pada 5⎯6 dan 11⎯13 Desember 2020.

  • Salah satu kegiatan yang diselenggarakan adalah SuperGamerFest Awards, ajang penghargaan bagi kreator konten gaming dan pelaku esports terbaik di kawasan Asia Tenggara yang digelar pada 12 Desember 2020.

  • Seluruh insan komunitas gaming di Indonesia dapat memberikan dukungan terhadap kreator konten gaming dan pelaku esports kebanggaan negeri dengan mengajukan nominasi untuk 10 kategori yang ada hingga batas waktu yang telah ditentukan pada 22 November 2020.

Jakarta – Telkomsel mengajak seluruh gamer dan penggemar esports di Indonesia untuk merasakan keseruan dari SuperGamerFest 2020, festival virtual yang digelar khusus bagi pencinta game dan esports di Asia Tenggara. Salah satu daya tarik yang dimiliki oleh SGF adalah SuperGamerFest Awards, sebuah apresiasi untuk kreator konten gaming dan pelaku esports terbaik di kawasan Asia Tenggara. Seluruh insan di dalam komunitas gaming di Tanah Air dapat mendukung kreator konten dan pelaku esports Indonesia agar bisa mengharumkan nama bangsa pada ajang penghargaan tersebut.

Vice President Digital Lifestyle Telkomsel Nirwan Lesmana mengatakan, “SuperGamerFest 2020 menjadi wadah yang penting bagi pelaku esports, kreator konten gaming, dan penggemar game pada umumnya untuk berkumpul dan bersuka cita melalui berbagai aktivitas seru di dalamnya. Maka dari itu, Telkomsel merasa bangga dapat terlibat dan memberikan dukungan bagi SuperGamerFest 2020. Kami pun mengajak komunitas gaming di Indonesia untuk terlibat langsung di kegiatan tersebut dan membawa kebanggaan esports Tanah Air di kancah regional.”

SuperGamerFest 2020 merupakan inisiatif dari PVP Esports, platform antar game dan antar negara pertama di ASEAN yang disokong oleh Singtel. Inisiatif yang digelar secara virtual pada 5⎯6 dan 11⎯13 Desember 2020 tersebut menghadirkan berbagai kegiatan interaktif seperti lokakarya hingga wawancara dengan figur esports ternama. Selain itu, SuperGamerFest 2020 yang baru pertama kali digelar juga menyelenggarakan SuperGamerFest Awards, ajang penghargaan bagi para kreator konten gaming dan pelaku esport profesional perdana di Asia Tenggara. SuperGamerFest Awards menjadi bentuk perayaan akan semangat dan kreativitas dalam gaming bagi komunitas di kawasan tersebut.

Komunitas gaming di Indonesia bisa mengajukan nama favoritnya yang dapat terpilih dalam nominasi pada SuperGamerFest Awards. Secara keseluruhan, terdapat 10 kategori penghargaan yang terbagi ke dalam dua kelompok, yaitu Gaming Creator Awards dan Esports Awards. Penghargaan dalam Gaming Creator Awards terdiri dari Content Creator of the Year, Streamer of the Year, VOD Creator of the Year, Social Media Star of the Year, dan Breakout Creator of the Year. Sedangkan Esports Awards mencakup Esports Team of the Year, Esports Pro Player of the Year, Esports Coach of the Year, Esports Performance of the Year, dan Esports Game of the Year.

SuperGamerFest Awards: SuperGamerFest 2020 merupakan inisiatif dari PVP Esports, platform antar game dan antar negara pertama di ASEAN yang disokong oleh Singtel. Inisiatif yang digelar secara virtual pada 5⎯6 dan 11⎯13 Desember 2020 mendatang akan menghadirkan berbagai kegiatan interaktif seperti lokakarya hingga wawancara dengan figur esports ternama. Secara keseluruhan, terdapat 10 kategori penghargaan yang terbagi ke dalam dua kelompok, yaitu Gaming Creator Awards dan Esports Awards. Pengajuan nominasi pada SuperGamerFest Awards dapat dilakukan secara daring dengan mengakses www.pvpesports.gg/SuperGamer2020.

Nantinya, pemenang akan ditentukan berdasarkan kombinasi antara nominasi dari penggemar, analisis kuantitatif, dan penjurian oleh panel. Para pelaku industri seperti kenamaan seperti Blizzard, Moonton, Riot Games, Team Secret, termasuk Singtel, Telkomsel, serta organisasi esports nasional dari berbagai negara, akan menjadi bagian dari panel yang bertanggung jawab dalam memberikan penilaian. Momen penganugerahan dari SuperGamerFest Awards sendiri akan dilakukan pada 12 Desember 2020.

“Telkomsel sangat antusias menantikan penyelenggaraan SuperGamerFest 2020 dan SuperGamerFest Awards. Kami pun sudah menyiapkan platform Dunia Games dan MAXstream yang akan mendukung penuh acara tersebut dengan menghadirkan siarannya secara langsung bagi seluruh insan komunitas gaming di Indonesia. Keterlibatan Telkomsel dalam SuperGamerFest 2020 menjadi bagian dari komitmen perusahaan sebagai leading digital telco company di Indonesia untuk mengembangkan ekosistem digital yang inklusif dan berkelanjutan di seluruh penjuru negeri, sekaligus mendukung kemajuan industri esports dan gaming di Tanah Air secara menyeluruh,” pungkas Nirwan.

Penggemar esports di Indonesia dapat menunjukkan dukungannya terhadap kreator konten gaming dan pelaku esports profesional kebanggaan negeri dengan mengajukan nominasi untuk 10 kategori yang ada. Batas waktu pengajuan nominasi sendiri akan ditutup pada 22 November 2020. Pengajuan nominasi pada SuperGamerFest Awards dapat dilakukan secara daring dengan mengakses www.pvpesports.gg/SuperGamer2020.

Program IDCamp dari Indosat Ooredoo Kembali Raih Dua Penghargaan Bergengsi dari Dalam dan Luar Negeri

Indosat Ooredoo melalui program IDCamp memenangkan Padmamitra Award 2020 di Bidang Disabilitas dan menjadi satu-satunya perusahaan di sektor telekomunikasi yang berhasil meraih penghargaan tersebut. IDCamp dinilai sebagai program CSR yang sudah dilakukan secara terarah, berkelanjutan, dan memiliki sasaran jelas dengan dukungan data yang memadai. IDCamp juga mendapat penghargaan internasional lainnya yaitu Asia Corporate Excellence & Sustainability Award (ACES) 2020 sebagai Top Community Care Companies in Asia. ACES adalah salah satu penghargaan paling bergengsi dan menjadi salah satu penghargaan yang paling dicari di Asia, dengan daftar pemenang eksklusif, yang mencakup beberapa pemimpin bisnis, perusahaan, dan merek paling terkenal di Asia.
Tampak pada gambar President Director & CEO Indosat Ooredoo, Ahmad Al-Neama (dua dari kiri), Director & Chief Operating Officer, Vikram Sinha (tiga dari kiri), Director & Chief Human Resource Officer, Irsyad Sahroni (paling kiri), dan perwakilan komunitas developer dengan disabilitas, saat berfoto bersama setelah peluncuran IDCamp 2019 di Jakarta (2/8).

Jakarta – Teknologi digital membawa banyak perubahan dalam kehidupan masyarakat saat ini. Kemudahan, kecepatan, tidak terbatas pada waktu dan tempat, serta bersifat inklusif, terbukti banyak mempermudah sekaligus meningkatkan kualitas hidup mereka. Pendidikan dan literasi digital memainkan peran penting disini, salah satunya yaitu penguasaan bahasa pemrograman (coding) akan membuka jalan kepada penguasaan teknologi digital.

Indosat Ooredoo sebagai perusahaan telekomunikasi digital terdepan di Indonesia meluncurkan Indosat Ooredoo Digital Camp (IDCamp) di tahun 2019. Program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) di bawah pilar Pendidikan ini membawa semangat untuk memberikan kesempatan bagi generasi muda Indonesia belajar coding secara gratis yang bersertifikat global. IDCamp juga bertujuan untuk mengisi kebutuhan talenta digital yang tinggi di tahun-tahun mendatang.

President Director & CEO Indosat Ooredoo, Ahmad Al-Neama, mengatakan “IDCamp merupakan wujud komitmen kami untuk berkontribusi kepada negeri dengan mempersiapkan generasi muda Indonesia menjadi talenta digital yang nantinya mampu berkontribusi pada peningkatan ekonomi digital sebagai upaya membangun Indonesia Digital Nation. Memasuki tahun kedua ini, kami sangat mengapresiasi tingginya antusiasme para pemuda Indonesia yang ditunjukkan dari meningkatnya jumlah peserta IDCamp hampir 50%.”

 

 

Kementerian Sosial Republik Indonesia secara berkala menyelenggarakan Padmamitra Award sebagai apresiasi kepada perusahaan yang telah menyelenggarakan program CSR di bidang kesejahteraan sosial sebagai upaya membantu pemerintah dan masyarakat menangani berbagai permasalahan sosial di Indonesia. Tahun ini, Padmamitra Award memiliki 7 kategori sebagai prioritas masalah kesejahteraan sosial, di antaranya: Bidang Kemiskinan; Bidang Ketelantaran; Bidang Disabilitas; Bidang Korban Tindak Kekerasan, Eksploitasi, dan Diskriminasi; Bidang Keterpencilan; Bidang Ketunaan Sosial dan Penyimpangan Perilaku; serta Bidang Bencana/Kebencanaan.

Indosat Ooredoo melalui program IDCamp memenangkan Padmamitra Award 2020 di Bidang Disabilitas dan menjadi satu-satunya perusahaan di sektor telekomunikasi yang berhasil meraih penghargaan tersebut. IDCamp dinilai sebagai program CSR yang sudah dilakukan secara terarah, berkelanjutan, dan memiliki sasaran jelas dengan dukungan data yang memadai. Sebanyak 517 peserta dengan disabilitas mendapatkan beasiswa belajar coding online dari IDCamp 2019, dimana 109 diantaranya berhasil meraih sertifikat kelulusan tingkat Pemula (Beginner), bahkan 17 peserta di antaranya mendapatkan beasiswa lanjutan untuk meneruskan pelatihan developer di tingkat Mahir (Expert). Lebih dari separuhnya memilih pelatihan Android Developer dan 20% diantaranya mampu lulus tepat waktu, berkat sistem bimbingan online dari IDCamp dengan dukungan Dicoding sebagai satu-satunya Google Developers Authorized Training Partner di Indonesia. Pada tahun 2020 ini tercatat peserta IDCamp dengan disabilitas naik menjadi 801 orang yang didominasi oleh pelajar dan mahasiswa.

IDCamp juga mendapat penghargaan internasional lainnya yaitu Asia Corporate Excellence & Sustainability Award (ACES) 2020 sebagai Top Community Care Companies in Asia. ACES adalah salah satu penghargaan paling bergengsi dan menjadi salah satu penghargaan yang paling dicari di Asia, dengan daftar pemenang eksklusif, yang mencakup beberapa pemimpin bisnis, perusahaan, dan merek paling terkenal di Asia. Asia Corporate Excellence & Sustainability Awards (ACES) membawa aspirasi bisnis dan kisah sukses Asia ke panggung dunia melalui berbagi pengetahuan dan pengakuan. Indosat Ooredoo melalui IDCamp dinilai sebagai perusahaan dengan misi dan nilai yang peduli pada komunitas serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat luas, melalui penguasaan coding dan teknologi digital.

“Kami merasa terhormat menerima penghargaan Padmamitra dan ACES 2020 untuk program CSR, Indosat Ooredoo Digital Camp. Hal ini semakin menguatkan keyakinan kami bahwa kami telah berada pada jalur untuk berkontribusi kepada masyarakat. Pemanfaatan teknologi digital yang kami yakini akan membantu mempermudah kehidupan manusia, juga harus dikuasai oleh generasi muda Indonesia untuk membawa negara ini terus maju lewat peningkatan ekonomi digital,” tutup Ahmad Al-Neama.

 

astikan Kesiapan Pasca Panen, Direksi RNI Kunjungi Pilot Project Pengembangan Pangan Terintegrasi 1.000 Ha Sukamandi

Subang – Dalam rangka meninjau proses panen serta memastikan kesiapan aktivitas pasca panen, Direktur Utama PT Rajawali Nusantara Indonesia (Persero) (RNI) Arief Prasetyo Adi didamping Direktur Keuangan RNI Pramusti Indrascaryo dan Direktur Manajemen Aset RNI Endang Suraningsih melakukan kunjungan ke lokasi Pilot Project Pengembangan Pangan Terintegrasi 1.000 Ha Sukamandi, Senin, 23 November 2020, di Subang. Turut hadir dalam kunjungan tersebut pimpinan BUMN Pangan dan Pupuk, pimpinan lembaga terkait, akademisi, serta mitra strategis serta praktisi pangan.

Dalam kesempatan tersebut Arief bersama rombongan meninjau dan melakukan panen di Denfarm Varietas IF 16. Menurutnya, Pilot Project Pengembangan Pangan Terintegrasi seluas 1.000 Ha Sukamandi merupakan bagian dari upaya RNI untuk mengamankan proses hulu pertanian. Ia mengatakan, dari pengembangan yang telah dilakukan, terbukti sinergi BUMN Pangan dan Pupuk ini mampu memproduksi Gabah Kering Panen (GKP) di atas 8 ton per hektar seperti yang telah ditargetkan.

Setelah ini akan dilakukan proses lanjutan (post harvest), dari mulai penggilingan, pengemasan, hingga pendistribusian dan pemasaran. Semua proses itu dilakukan secara terintegrasi melalui sinergi BUMN Klaster Pangan.

Dalam kesempatan tersebut juga dilakukan kunjungan ke Pabrik Pengolahan Benih Padi Terpadu (Intergrated Rice Seed Processing Plant) milik PT Sang Hyang Seri (Persero). Melalui BUMN Klaster Pangan, Arief berkomitmen untuk mendorong pengembangan bibit unggul guna mendukung penguatan sektor pertanian nasional.

Usai melakukan kunjungan lapangan, dilaksanakan diskusi bersama segenap tokoh dan praktisi pangan. Acara Yang digelar di Gedung Pertemuan SHS tersebut bertujuan untuk mendengar masukan serta sharing dari berbagai tokoh dan praktisi yang telah lama berkecimpung di bidang pangan. Dalam diskusi tersebut juga dibahas solusi dan improvement untuk perbaikan tata kelola pangan nasional. (Humas RNI)

RUPSLB Bank BTPN Setujui Perubahan Direksi, Dewan Komisaris

Jakarta – Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Bank BTPN Tbk menyetujui perubahan anggota Direksi dan Dewan Komisaris. Dalam rapat tersebut, para pemegang saham menyetujui pengunduran diri Kazuhisa Miyagawa dari jabatannya selaku Wakil Direktur Utama.

Miyagawa telah bekerja untuk Bank Sakura sejak 1990, yang kemudian merger dengan Sumitomo Bank pada tahun 2000, dan berubah namanya menjadi Sumitomo Mitsui Banking Corporation (“SMBC”). Setelah bertugas di Jepang dan Korea Selatan, beliau memulai masa tugasnya di Indonesia sejak tahun 2014 di PT Bank Sumitomo Mitsui Indonesia (“SMBC Indonesia”), dan mengawal pelaksanaan penggabungan usaha SMBC Indonesia ke dalam Bank BTPN pada tahun 2019 lalu.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Kazuhisa Miyagawa atas kontribusinya selama menjabat di Bank BTPN dalam proses penggabungan SMBC Indonesia ke dalam Bank BTPN,” ungkap Ongki Wanadjati Dana, Direktur Utama Bank BTPN.

RUPSLB juga menyetujui pengangkatan Kaoru Furuya sebagai Wakil Direktur Utama yang baru, menggantikan Miyagawa.

Beliau adalah lulusan dari Hosei University di Tokyo, bergabung dengan SMBC sejak 1989 dan ditugaskan di beberapa cabang luar negeri SMBC yaitu di Hong Kong, Filipina, New York, London, dan Singapura, selain Tokyo.

“Kami menanti bekerja sama dengan Mr. Furuya untuk bersama-sama tumbuh dan mengembangkan usaha Bank BTPN,” ujar Ongki.

Selain itu, RUPSLB juga menyetujui perubahan di Dewan Komisaris. Chow Ying Hoong yang saat ini menjabat sebagai Wakil Komisaris Utama Bank BTPN akan mengisi kekosongan jabatan Komisaris Utama. Beliau telah menjadi komisaris Bank BTPN sejak 2015, dan telah mengenal dengan baik Bank BTPN serta lingkungan bisnis di Indonesia.

Sementara Edmund Tondobala diangkat sebagai Komisaris Independen Bank BTPN, sehingga jumlah Komisaris Independen menjadi tiga, dari total lima orang di Dewan Komisaris.

Edmund adalah lulusan dari Drake University di Des Moines, Iowa, Amerika Serikat di bidang Marketing dan Finance, dan American Graduate School of International Management/Thunderbird di Arizona untuk gelar Master di bidang International Management.

Edmund bergabung dengan PT Bank Central Asia Tbk (“BCA”) dari tahun 1990 sampai dengan 2020, dengan jabatan terakhir sebagai Kepala Divisi Perbankan Internasional. Selama di BCA, beliau pernah ditugaskan di BCA Finance Hongkong dan BCA Remittance Sdn Bhd.

“Kita semua menyambut mereka dengan hangat untuk bersama membawa Bank BTPN menuju visi yang mengilhami kita, yaitu menjadi bank pilihan utama di Indonesia yang dapat memberikan perubahan berarti dalam kehidupan jutaan orang, terutama dengan dukungan teknologi digital,” pungkas Ongki.

Chow Ying Hoong dan Edmund Tondobala telah lulus uji kepatuhan dan kepatutan dari Otoritas Jasa Keuangan dan karenanya efektif menjabat sejak RUPSLB menyetujui usulan pengangkatan mereka. Kaoru Furuya akan efektif menjabat setelah proses administrasi selesai.

BNI Syariah Raih Tiga Penghargaan Environmental, Social and Governance (ESG) Awards 2020

Jakarta – BNI Syariah meraih tiga penghargaan Environmental, Social and Governance (ESG) Awards 2020 dari BeritaSatu Media Group.

Tiga penghargaan yang diterima BNI Syariah adalah kategori pengungkapan sosial bank BUKU III terbaik tahun 2019; kategori pengungkapan environmental bank BUKU III terbaik tahun 2019; dan kategori pengungkapan ESG bank BUKU III terbaik tahun 2019

Penghargaan ini dilatarbelakangi pandemi COVID-19 yang tidak hanya mempengaruhi aktivitas ekonomi, namun juga aspek Environmental, Social and Governance (ESG). Beberapa aspek yang terpengaruh diantaranya adalah kesehatan, keselamatan, produktivitas tenaga kerja, dan pengawasan serta gangguan operasional.

Direktur Utama BNI Syariah, Abdullah Firman Wibowo mengucapkan terima kasih kepada BeritaSatu Media Group atas apresiasi dan penghargaan yang diberikan. “BNI Syariah senantiasa memberikan kontribusi positif kepada masyarakat dan lingkungan hidup ditunjukkan dengan aktifnya BNI Syariah dalam kegiatan CSR yang mengedepankan nilai-nilai hasanah yang merupakan kunci keberlanjutan dan untuk mewujudkan masa depan yang lebih baik bagi masyarakat, pemangku kepentingan dan lingkungan hidup,” kata Abdullah Firman Wibowo.

Dukungan terhadap pembangunan berkelanjutan diwujudkan BNI Syariah dalam menjalankan usaha, yang berorientasi pada masa depan. Semangat ini menjiwai seluruh aspek kerja perusahaan, baik aspek ekonomi, lingkungan maupun sosial.

Pelaksanaan kegiatan tanggung jawab sosial perusahaan di bidang sosial dan kemasyarakatan dilakukan melalui sinergi antara Yayasan Hasanah Titik (YHT) dengan BNI Syariah. YHT dan BNI Syariah telah menjalankan program pengembangan sosial berkelanjutan sesuai dengan pilar program pengembangan sosial yang telah ditetapkan.

Dalam menyusun dan menjalankan program kerjanya, Yayasan Hasanah Titik berlandaskan pada 5 prinsip utama, yaitu Maqosid Syariah, Pengelolaan Zakat, Creating Shared Value, Sustainable Livelihood dan Sustainable Development Goal’s. Agar lebih fokus dalam menjalankan kegiatannya, Yayasan Hasanah Titik bersama BNI Syariah telah menetapkan program pemberdayan masyarakat dalam kerangka 5 (lima) bidang, yaitu Pendidikan, Kesehatan, Ekonomi, Sosial Kemanusiaan dan Dakwah.

Dari sisi Tata Kelola Perusahaan yang Baik (Good Corporate Governance), BNI Syariah terus berkomitmen untuk menerapkan GCG dalam menjalankan usaha. Komitmen itu diambil karena BNI Syariah meyakini bahwa tata kelola perusahaan yang baik memegang peranan yang sangat penting untuk meningkatkan daya saing perusahaan.

Melalui penerapan GCG, BNI Syariah akan mempunyai kekuatan dan kemampuan dalam menciptakan pertumbuhan dan meningkatkan kinerja untuk mewujudkan target bisnis yang telah ditetapkan. Dengan semakin sempurnanya penerapan prinsip GCG, maka kinerja BNI Syariah niscaya semakin baik, mampu menjawab tantangan zaman, serta akan terus berkembang dan berkelanjutan.

Sampai Oktober 2020 total penyaluran dana zakat perusahaan BNI Syariah sebesar Rp9,6 miliar dengan mayoritas 63% disalurkan untuk bidang sosial kemanusiaan dan 12% untuk bidang kesehatan dan lingkungan.

Dalam penilaiannya, BeritaSatu Media Group bekerjasama dengan Bumi Global Karbon yang merupakan anggota dari Global Reporting Initiative (GRI) menggunakan metodologi gabungan 33 faktor berdasarkan faktor ESG diantaranya pasar modal terkemuka, studi peraturan, perjanjian internasional, serta standar dan pedoman pelaporan yang juga telah melalui proses assurance oleh Tuv Rheinland. Evaluasi terhadap pengungkapan ESG dilakukan untuk mengukur sejauh mana transparansi ESG telah dicapai perusahaan dan langkah apa yang dapat dipraktikkan untuk meningkatkan pencapaian pengungkapan ESG.

Surplus Neraca Pembayaran Indonesia Berlanjut, Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta – Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada triwulan III 2020 kembali mencatat surplus, menopang ketahanan eksternal Indonesia. NPI mencatat surplus sebesar 2,1 miliar dolar AS pada triwulan III 2020, melanjutkan capaian surplus sebesar 9,2 miliar dolar AS pada triwulan sebelumnya. Surplus NPI yang berlanjut tersebut didukung oleh surplus transaksi berjalan maupun transaksi modal dan finansial. Sejalan dengan perkembangan surplus NPI tersebut, posisi cadangan devisa pada akhir September 2020 meningkat menjadi sebesar 135,2 miliar dolar AS. Posisi cadangan devisa tersebut setara dengan pembiayaan 9,1 bulan impor dan utang luar negeri pemerintah serta berada di atas standar kecukupan internasional.

Transaksi berjalan pada triwulan III 2020 mencatat surplus, ditopang oleh peningkatan surplus neraca barang. Pada triwulan III 2020 transaksi berjalan mencatat surplus sebesar 1,0 miliar dolar AS (0,4% dari PDB), setelah pada triwulan sebelumnya mencatat defisit sebesar 2,9 miliar dolar AS (1,2% dari PDB). Surplus transaksi berjalan ditopang oleh surplus neraca barang seiring dengan perbaikan kinerja ekspor di tengah masih tertahannya kegiatan impor sejalan dengan permintaan domestik yang belum kuat. Sementara itu, defisit neraca jasa meningkat dipengaruhi oleh peningkatan defisit jasa perjalanan karena kunjungan wisatawan mancanegara yang masih rendah, serta peningkatan defisit jasa lainnya seperti jasa telekomunikasi, komputer, dan informasi seiring peningkatan impor jasa untuk kebutuhan penunjang aktivitas masyarakat yang lebih banyak dilakukan secara daring selama pandemi COVID-19. Sedangkan defisit neraca pendapatan primer meningkat, terutama didorong oleh pembayaran imbal hasil atas investasi langsung yang meningkat.

Transaksi modal dan finansial pada triwulan III 2020 mencatat surplus, di tengah penyesuaian aliran modal karena meningkatnya ketidakpastian pasar keuangan global. Transaksi modal dan finansial kembali mencatat surplus sebesar 1,0 miliar dolar AS (0,4% terhadap PDB), setelah mengalami surplus sebesar 10,6 miliar dolar AS (4,3% terhadap PDB) pada triwulan sebelumnya. Surplus tersebut ditopang oleh aliran masuk investasi langsung dan neto investasi lainnya, di tengah penyesuaian investasi portofolio seiring ketidakpastian pasar keuangan global yang meningkat. Aliran masuk investasi langsung tetap terjaga sejalan dengan ekonomi domestik yang membaik. Transaksi investasi lainnya mengalami surplus didorong oleh penarikan pinjaman Pemerintah dalam rangka mendukung pembiayaan penanganan COVID-19 dan program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) serta penarikan simpanan sektor swasta di luar negeri, sejalan dengan kebutuhan pembayaran pinjaman luar negeri. Sementara itu, investasi portofolio mencatat net outflows sebesar 1,9 miliar dolar AS, setelah mencatat net inflows sebesar 9,8 miliar dolar AS pada triwulan sebelumnya.

Dengan langkah stabilisasi dan penguatan bauran kebijakan Bank Indonesia, dan berkoordinasi erat dengan Pemerintah dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), aliran masuk modal asing ke pasar keuangan domestik tetap terjaga. Ke depan, Bank Indonesia senantiasa mencermati dinamika perekonomian global yang dapat memengaruhi prospek NPI dan terus memperkuat bauran kebijakan guna menjaga stabilitas perekonomian, serta memperkuat koordinasi kebijakan dengan Pemerintah dan otoritas terkait guna memperkuat ketahanan sektor eksternal.

Penjelasan dan data selengkapnya dapat dilihat pada Laporan NPI Triwulan III 2020 di website Bank Indonesia.

Kepala Departemen Komunikasi
Onny Widjanarko
Direktur Eksekutif
Informasi tentang Bank Indonesia
Telp. 021-131, Email : bicara@bi.go.id