Jakarta, 22 November 2022 – Tim Tanggap Bencana PT Pegadaian bergerak cepat menyalurkan bantuan untuk para korban gempa bumi di wilayah Cianjur, Jawa Barat. Bantuan diberikan melalui Kantor Wilayah Pegadaian Bandung, sebagai bentuk kepedulian sosial bagi para korban.
Gempa dengan kekuatan 5,6 skala Richter yang terjadi Senin (21/11) tersebut menyebabkan kerusakan bangunan serta menimbulkan korban meninggal dunia maupun luka-luka. Melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Pegadaian Peduli, perusahaan menyalurkan bantuan baik berupa sandang maupun pangan, untuk membantu memenuhi kebutuhan para korban di pengungsian.
Sekretaris Perusahaan Yudi Sadono atas nama perusahaan menyampaikan keprihatinan dan duka yang mendalam kepada seluruh masyarakat yang tertimpa musibah gempa di wilayah Cianjur, Jawa Barat. Selain bantuan, Pegadaian juga menerjunkan tim bantuan langsung ke lapangan untuk membantu para korban.
“Mewakili seluruh Insan Pegadaian, saya menyampaikan rasa empati dan duka yang mendalam bagi para korban. Semoga bantuan yang kami berikan, bisa bermanfaat dan digunakan untuk memenuhi kebutuhan bagi para korban selama berada di pengungsian. Disamping kebutuhan sandang-pangan, kami juga mengirimkan Tim Medis, sukarelawan, ambulance serta kebutuhan obat-obatan bagi para korban,” jelas Yudi.
Yudi juga menyampaikan bahwa Tim Medis dan sukarelawan Pegadaian akan membantu korban terdampak selama tujuh hari kedepan. Ia berharap semoga dampak dari bencana segera dapat teratasi, sehingga para korban dapat segera kembali beraktifitas seperti sedia kala.