Wave atau gelombang Korea sudah mewabah di seluruh dunia, tak terkecuali di negara kita tercinta, Indonesia. Siapa yang tak kenal dengan Boy Band asal Korea Selatan yang memiliki fandom terbesar di dunia.Ya, BTS atau dikenal sebagai Bangtan Boys, adalah sebuah boy band asal Korea Selatan yang berjumlah tujuh orang dibentuk oleh Big Hit Entertainment ini memiliki penggemar terbanyak di dunia . Dan salah satu negara yang memiliki fans terbanyak yaitu Indonesia.
Penggemar BTS ini dikenal dengan nama ARMY yang merupakan singkatan dari Adorable Representative M.C for Youth. Selain dikenal dengan jumlah peggemarnya yang banyak ARMY ini juga sering melakukan aksi sosial di seluruh penjuru dunia. Begitu pula dengan ARMY Indonesia yang berencana untuk melakukan aksi sosial peduli kucing liar di Kawasan wisata Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta.
Perlu diketahui Ancol menjadi salah satu lokasi dari meledaknya jumlah kucing liar selama beberapa tahun terakhir. Bahkan hingga hari ini, ada sekitar 400 ekor kucing tak berpemilik yang hidup di Ancol. Namun, sejak pandemi melanda dan beberapa restoran ditutup untuk mencegah penularan COVID-19, ratusan ekor kucing liar dilanda kelaparan.
Dalam rangka memperingati Hari Rabies Sedunia, sekaligus merayakan hari ulang tahun RM dan Jungkook di bulan September tahun ini, Indonesia ARMY Community bekerja sama dengan The Cathy and Friends dan Taman Impian Jaya Ancol berinisiatif menggalang dana untuk pembelian pakan kucing dan pemasangan tempat makan serta dana perawatan untuk ratusan ekor kucing liar di kawasan wisata Ancol ini.
Harapannya, puluhan tempat makan kucing sudah dapat terpasang sebelum Hari Rabies Sedunia yang jatuh pada tanggal 28 September. Selain itu, The Cathy and Friends, Indonesia ARMY Community, perwakilan siswa-siswi SD di DKI Jakarta bersama Bapak Anies Baswedan – Gubernur DKI Jakarta akan mengadakan Street Feeding Stray Cats di Ancol.
Teman-teman, yuk bersama kita rayakan ulang tahun RM dan Jungkook dengan berbagi untuk ratusan kucing liar di Ancol. Jika ingin berdonasi silan klik tautan di bawah ini. Miaow!
⬇️⬇️
https://kitabisa.com/campaign/missionpawsible
Salam,
Indonesia ARMY Community